TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Norwegia yang Bermain di Bundesliga, Gak Cuma Haaland!

Norwegia juga punya pemain berbakat di Bundesliga

potret Erling Haaland bersama Dortmund (hindustantimes.com)

Erling Haaland kini bisa dikatakan sebagai salah satu pemain generasi emas terbaik yang pernah dimiliki Norwegia dalam sejarah sepak bolanya. Bersama pesaingnya saat ini, Kylian Mbappe, mereka digadang-gadang bakal menjadi kandidat utama pengganti CR7 dan Messi sebagai duo mega bintang sepak bola masa depan.

Bersama Borussia Dortmund, Haaland kini sudah bermain di 65 pertandingan dengan membuat 65 gol serta 19 assists di segala ajang dan membawa Dortmund menjuarai DFB-Pokal musim lalu. Selain itu, ia juga berhasil menjadi top skor Liga Champions musim lalu dengan 10 golnya.

Ternyata, selain Haaland, ada lima pemain asal Norwegia lainnya yang juga berkarier di kasta tertinggi liga sepak bola Jerman atau Bundesliga. Penasaran siapa saja mereka? Berikut informasinya!

1. Jens Peter Hauge - Eintracht Frankfurt

potret Jens Petter Hauge (instagram.com/eintrachtfrankfurt)

Bermain dengan status pinjaman dari AC Milan, Jens Peter Hauge mampu tampil cukup impresif bagi Eintracht Frankfurt. Terbukti pada empat pertandingan awal Bundesliga musim ini, winger 21 tahun tersebut berhasil mencetak 2 gol, masing-masing satu gol ke gawang Borussia Dortmund dan Arminia Bielefeld.

Jika tetap mampu tampil konsisten bersama klub yang bermarkas di Deutsche Bank Park pada musim ini, bukan tidak mungkin setibanya di Milan musim depan nanti, setelah masa peminjamannya berakhir, Hauge akan menjadi andalan di sisi kiri penyerangan I Rossoneri.

Baca Juga: 5 Pemain asal Norwegia yang Pernah Membela Liverpool, Siapa Saja?

2. Julian Ryerson - Union Berlin

potret Ryerson bersama Union Berlin (bundesliga.com)

Bergabung bersama Union Berlin pada bursa transfer musim 2018/19 dari klub lokal Norwegia, Viking FK, Julian Ryerson merupakan salah satu pemain serba bisa dan salah satu aktor penting keberhasilan Union Berlin promosi ke Bundesliga.

Bersama klub ibu kota itu, ia total telah bermain pada 58 pertandingan, termasuk 42 penampilannya di Bundesliga serta berhasil mencatatkan 3 assists. Hingga pekan keempat ini, Ryerson mampu membawa Union Berlin menempati posisi 8 klasemen sementara dengan meraih satu kali kemenangan dan tiga kali imbang.

3. Havard Nielsen - Greuther Fürth

potret Nielsen bersama Greuther Fürth (liga-zwei.de)

Havard Nielsen merupakan mantan penyerang internasional milik timnas Norwegia, pemain berusia 28 tahun tersebut sudah malang-melintang di klub-klub semenjana Jerman. Kini ia bergabung Greuther Fürth, klub yang baru saja promosi ke Bundesliga musim ini.

Pemain yang pernah dua kali menjuarai Liga Austria bersama RB Salzburg itu, kini menjadi andalan di lini depan Greuther Fürth di empat pertandingan awal mereka di Bundesliga. Namun hingga kini, ia belum mencetak satu gol pun, dengan satu kali imbang dan tiga kekalahan yang membuat Cloverleaves menjadi juru kunci klasemen sementara.

4. Havard Nordtveit - TSG Hoffenheim

potret Nordtveit bersama TSG Hoffenheim (tv2.no)

Havard Nordtveit hingga kini belum menjalani laga bersama TSG Hoffenheim kembali setelah mengalami cedera sejak bulan Mei lalu. Mantan bek timnas Norwegia itu memang sering berkutat dengan cedera, terhitung bersama Hoffenheim, ia sudah 10 kali mengalami cedera yang membuatnya melewatkan 34 pertandingan bersama klub yang bermarkas di PreZero Arena Stadium tersebut.

Total, kini ia sudah mencatatkan 63 pertandingan dengan mencetak 1 gol dan 2 assists bersama Hoffenheim di segala kompetisi, sebelumnya ia juga pernah memperkuat klub Bundesliga lainnya seperti Borussia Mönchengladbach dan 1. FC Nürnberg.

Baca Juga: 5 Transfer Pemain Norwegia Termahal Sepanjang Masa

Verified Writer

Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya