TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jika Gagal Lolos ke UCL, AC Milan Terancam Kehilangan Dua Bintangnya

Saat ini AC Milan tempati peringkat 7

en.as.com

Performa AC Milan mulai tidak konsisten akhir-akhir ini. Akibatnya Rossonerri masih tertahan di peringkat ke-7 klasemen Serie A sementara. Mereka pun semakin kesulitan untuk mampu finish di peringkat empat besar, sebagai tiket terakhir lolos ke Liga Champions musim depan.

Jika gagal lolos, AC Milan dikabarkan berpotensi kehilangan dua pemain bintangnya. Siapa mereka? Berikut ulasannya.

1. Performa AC Milan mulai lesu

acmilan.com

Setelah tampil apik sepanjang Januari, AC Milan mulai kehabisan bahan bakar akhir-akhir ini. Pada empat laga Serie A terakhirnya, AC Milan hanya mampu meraih satu kemenangan, dua imbang dan satu kekalahan. Artinya mereka telah kehilangan tujuh poin dari empat laga tersebut.

Kini mereka pun tempati peringkat ke-7 dengan 36 poin, tertinggal sembilan angka dari Atalanta di peringkat empat. Bahkan selisih tersebut masih bisa menjauh dengan satu laga tunda yang dimiliki Atalanta.

Baca Juga: 10 Pesepak Bola Ini Pernah Membela Inter Milan dan AC Milan

2. Klausul Zlatan Ibrahimovic

en.as.com

Januari kemarin Zlatan Ibrahimovic gabung AC Milan dengan kontrak 6 bulan dan perpanjangan satu musim. Ia pun mampu memberikan efek positif kepada tim keseluruhan. Namun AC Milan bisa saja kehilangan sang pemain jika gagal lolos ke Liga Champions.

Pada kontraknya terdapat sebuah klausul khusus di mana Zlatan akan otomatis memperpanjang kontraknya jika Milan lolos ke Liga Champions musim depan. Namun saat ini Milan justru mulai kesulitan untuk bisa lolos.

3. Terancam kehilangan juga Donnarumma

acmilan.com

AC Milan juga kabarnya terancam kehilangan Gianluigi Donnarumma yang kontraknya akan berakhir pada 2021. Keduanya saat ini belum sepakat tentang kontrak baru. Jika Milan kembali gagal tampil di Liga Champions, bukan tak mungkin Donnarumma memilih angkat kaki demi mencicipi ajang tertinggi di Eropa ini.

Apalagi agen sang pemain, Mino Railo telah berusaha untuk mengeluarkan Donnarumma dari Milan sejak bertahun-tahun lalu.

4. Masa depan kedua pemain

ilmessaggero.it

Zlatan Ibrahimovic saat ini telah berusia 38 tahun, usia yang sangat uzur bagi pesepak bola. Jika tak memperpanjang kontraknya bersama Milan, Ibrahimovic kabarnya akan segera gantung sepatu di akhir musim.

Sedangkan Donnarumma telah dinanti oleh banyak tim-tim besar Eropa. Chelsea dan PSG menjadi dua klub yang telah menunjukkan ketertarikannya kepada sang kiper.

Baca Juga: Fakta Menarik Usai AC Milan Kembali Kalah dari Inter di Derby Milan

Verified Writer

Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya