TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Saingi Bayern Munchen, Barcelona Bidik Dayot Upamecano

Dilirik tim dari Liga Inggris juga

twitter.com/now_arsenaI/

Dayot Upamecano menjadi salah satu pemain paling ramai diincar klub top Eropa di musim ini. Hal itu tak lepas dari performa impresif sang pemain bersama RB Leipzig. Paling baru, Barcelona kini dikabarkan ikut berburu pemain berusia 21 tahun tersebut.

Raksasa Spanyol tersebut bakal bersaing dengan Bayern Munchen yang lebih dulu dikaitkan dengan bek asal Prancis tersebut. Berikut ini ulasannya.

1. Rencana jangka panjang di lini pertahanan

twitter.com/RBLeipzig_EN

Gerard Pique menjadi andalan Barcelona di posisi bek hampir dalam satu dekade terakhir. Meski performanya masih konsisten, perlahan ia tergerus oleh usia. Barcelona pun kabarnya menyiapkan Dayot Upamecano sebagai solusi jangka panjang untuk calon suksesor sang pemain.

Dengan usianya yang masih 21 tahun dan memiliki skill yang mumpuni, ia dinilai bakal cocok dengan Barcelona. Dayot Upamecano kabarnya hanya 

Baca Juga: Bayern Munchen Dikabarkan Tertarik Boyong Roberto Firmino

2. Harga terjangkau

twitter.com/RBLeipzig_EN

Alasan lain Barcelona ikut berburu sang pemain adalah harganya yang sangat terjangkau. Ia dibanderol 40 juta euro oleh Leipzig. Hal ini tak terlepas dari kontraknya yang tak lama lagi bersama Leipzig.

Mereka kabarnya memprioritaskan sang pemain untuk dijual musim depan karena sang pemain tampaknya tak berniat memperpanjang kontrak.

3. Barcelona rasa Prancis lainnya

fcbarcelonanoticias.com

Jika musim depan Dayot Upamecano berhasil berlabuh di Barcelona, ia akan menjadi pemain ke sekian yang tampil di Camp Nou. Sebelumnya, Barcelona sudah memiliki Ousmane Dembele, Antoine Griemann, Clement Lenglet dan Samuel Umtiti.

4. Incaran klub raksasa lainnya

twitter.com/now_arsenaI/

Demi dapatkan sang pemain, Barcelona harus bersaing dengan klub besar lainnnya seperti Bayern Munchen, Arsenal dan Tottenham Hotspurs. Mereka musim ini memiliki masalah di lini pertahanan, sehingga serius memburu Dayot Upamecano. Ketiga tim tersebut bahkan telah lebih dulu menunjukkan ketertarikannya. 

Baca Juga: 10 Potret Eksotis Kiper Barcelona, Marc-André ter Stegen

Verified Writer

Firli Purnagara

#A_squad

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya