TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Penjualan Pemain Termahal dari Klub Eredivisie ke Premier League

Antony akhirnya menjadi milik Manchester United

Antony (twitter.com/antony00)

Secara kualitas dan popularitas, Eredivisie masih kalah dari Premier League. Kompetisi kasta tertinggi Belanda ini bahkan tidak masuk dalam lima liga top Eropa. Namun, perihal kualitas pemain, Eredivisie adalah gudangnya pemain berbakat.

Sepanjang sejarah Eredivisie, mereka telah menyuplai banyak pemain top ke klub-klub besar Eropa. Tidak sedikit dari mereka ditebus dengan harga sangat tinggi. Terbaru, Anthony baru saja memecahkan rekor transfer termahal sepanjang sejarah Eredivisie.

Anthony bakal segera berseragam Manchester United. Termasuk sang pemain, berikut tujuh penjualan termajal sepanjang sejarah Eredivisie ke klub Premier League.

1. Antony (Rp1,5 triliun)

Anthony (twitter.com/antony00)

Setelah negosiasi yang sangat panjang, Manchester United akhirnya mendapatkan pemain incarannya. Ajax akhirnya luluh usai Setan Merah menawarkan mahar 100 juta euro atau setara Rp1,5 triliun. Sebelumnya Ajax bersikukuh mempertahankan pemain asal Brasil itu.

Pasalnya, mereka telah kehilangan banyak pemain inti di bursa transfer musim panas 2022 ini. Namun, sang pemain bersikeras ingin menerima pinangan Setan Merah. Transfer ini berhasil memecahkan rekor penjualan termahal yang sebelumnya dipegang oleh Frankie De Jong kala ditebus Barcelona dengan harga 86 juta euro atau sekitar Rp1,3 triliun.

2. Lisandro Martinez (Rp854 miliar)

Lisandro Martinez (twitter.com/LisandrMartinez)

Sebelum mendatangkan Antony, MU lebih dulu mendaratkan Lisandro Martinez pada musim panas 2022 ini. Bek bertinggi 1,75 cm ini ditebus dengan harga 57,4 juta euro atau setara Rp854 miliar. Transfer ini tidak lepas dari permintaan Erik ten Hag yang menginginkan mantan anak asuhnya tersebut.

Lisandro Martinez telah melakukan debutnya di Premeir League. Duetnya bersama Raphael Varane mulai padu dan berbuah dua kemenangan atas Liverpool dan Southampton.

3. Davinson Sanchez (Rp625 miliar)

Davinson Sanchez (twitter.com/daosanchez26)

Tottenham Hotspur asuhan Mauricio Pochettino mendatangkan Davinson Sanchez dari Ajax pada musim panas 2017. Dia ditebus dengan harga 42 juta euro atau setara 625 miliar. Meski kemudian Pochettino dilengserkan dari kursi kepelatihan, bek asal Kolombia ini tetap mendapatkan kepercayaan dari pelatih penerusnya, yaitu Jose Mourinho dan Nuno Santo.

Namun, dia terpinggirkan saat kedatangan Antonio Conte pada pertengahan musim 2021/2022. Kendati demikian, perlahan tapi pasti dia mulai mendapatkan kepercayaan pada musim ini. Dia tampil sebagai starter pada dua laga terakhir Tottenham musim 2022/2023.

Baca Juga: Ten Hag Mau Reuni dengan Ziyech di Manchester United

4. Hakim Ziyech (Rp595 miliar)

Hakim Ziyech (skysports.com)

Setelah kepergian Matthijs de Ligt dan Frenkie de Jong, giliran Hakim Ziyech dilepas Ajax pada musim panas 2020. Dia diboyong Chelsea dengan harga 40 juta euro atau sekitar Rp595 miliar.

Sayangnya, performa pemain asal Maroko ini anjlok karena lebih sering duduk sebagai pemain pelapis. Dia telah memainkan 84 laga dengan torehan 14 gol dan 10 assist. Dia dikabarkan tidak bahagia dan berpotensi berganti klub pada musim panas 2022 ini.

5. Donny van de Beek (Rp581 miliar)

Donny van de Beek (twitter.com/Donny_beek6)

Di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United mendatangkan Donny van de Beek pada musim panas 2020. Dia ditebus dengan harga 39 juta euro atau setara Rp581 miliar. Namun, harga tinggi tersebut tidak membuat dia menjadi pilihan utama Solksjaer.

Kondisi tersebut membuat performanya tidak maksimal. Pergantian pelatih ke tangan Ralf Rangnick pun tak membuat nasibnya membaik. Donny van de Beek bahkan sempat dipinjamkan ke Everton selama 6 bulan pada musim lalu. Di era Erik ten Hag pun tak ada perubahan signifikan. Dia baru bermain selama 16 menit saja dari tiga laga yang dijalani.

6. Memphis Depay (Rp506 miliar)

Memphis Depay (twitter.com/Memphis)

Memphis Depay dianggap sebagai salah satu transfer gagal Manchester United dari klub Eredivisi. Didatangkan dari PSV dengan harga 34 juta euro atau sekitar Rp506 miliar, Depay digadang-gadang sebagai calon bintang baru pemakai nomor keramat 7.

Namun, ekspektasi besar itu tak mampu dia tanggung. Depay hanya mampu mencetak 7 gol dan 6 assist dari 53 laga. Dia hanya bertahan dua musim sebelum dilepas dengan harga murah ke Lyon pada musim panas 2017.

Baca Juga: Tottenham Permalukan Nottingham Forest di Kandangnya

Verified Writer

Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya