TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resmi! Real Madrid Sambut Kepulangan Mantan Pemainnya

Akankah dia bersinar?

twitter.com/SofaScore

Dalam lima tahun terakhir, Real Madrid menjadi tim tersukses di Eropa dengan meraih trofi Liga Champions sebanyak empat kali. Hebatnya lagi, mereka mampu menciptakan sejarah baru dengan menjuarainya tiga tahun secara beruntun.

Namun kabar mengejutkan menimpa mereka di awal musim saat Zinedine Zidane dan Cristiano Ronaldo memutuskan untuk keluar dari klub. Julen Lopetegui pun kemudian menjadi nahkoda El Real di musim ini.

Untuk menambal lubang yang ditinggalkan Cristiano Ronaldo di lin depan, Real Madrid kini secara resmi mendatangkan kembali mantan pemainnya ke Santiago Bernabeu. Siapa dia? Check this out.

1. Mariano Diaz dipulangkan dari Olympique Lyon

twitter.com/SofaScore

Pada hari Rabu waktu setempat (29/08/2018) Real Madrid secara resmi telah mengumumkan kedatangan Mariano Diaz dari Lyon. Sang pemain didatangkan dengan harga 20 juta Euro untuk kontrak selama 5 tahun.

Sang pemain sendiri pernah bermain untuk El Real pada musim 2016/2017 dalam 14 laga. Namun karena tak mendapatkan porsi bermain yang cukup,dia pun hijrah menuju Lyon. Di Prancis, dia pun mampu tampil impresif dengan mencetak 21 gol dari 48 penampilan.

Meskipun bermain untuk Lyon, El Real masih memiliki 35% kepemilikan atas sang pemain yang telah berusia 25 tahun tersebut, dan berhak atas klausul buy-back. Itulah kenapa sang pemain didatangkan hanya dengan harga 20 juta Euro.

.

2. Menikung Sevilla yang hampir memiliki mendapatkan sang pemain

goal.com

Bursa transfer di Spanyol sendiri baru berakhir 31 Agustus 2018. Sevilla dikabarkan hampir mendapatkan sang pemain dengan harga yang telah disetujui, 30 juta Euro. Bahkan sang presiden klub, Jose Castro mengklaim bahwa sang pemain telah mengatakan ingin bermain untuk Sevilla.

Sayangnya di menit-menit akhir, Real Madrid mengaktifkan opsi buy back sang pemain. Sehingga mereka lebih berhak atas pemain asal Dominika tersebut. Meskipun ditikung, Jose Castro tak merasa kesal atas tindakan Real Madrid tersebut, karena inilah dunia sepak bola di mana semua hal bisa saja terjadi.

Real Madrid memiliki opsi buy back yang mereka gunakan untuk sang pemain, dan kami tidak mendapatkan komunikasi dari sang pemain yang telah mengatakan ingin bermain untuk Sevilla, lagi dan lagi. Sang pemain memang memiliki hak untuk mengatakan apapun.
Kami telah bernegosiasi dengan Lyom dan mereka punya waktu 48 jam untuk memutuskan. Namun Real Madrid yang berhasil (mendapatkan sang pemain) Apakah kamu kesal? Tidak sama sekali, inilah sepak bola. Kami harus tetap bekerja.
Kami telah melakukan apa yang harus dilakukan denga baik dengan seorang agen dan pemain yang mengatakan kepada kami di video dan audio bahwa mereka hanya ingin bermain untuk Sevilla.

Baca Juga: 5 Faktor Kemenangan Telak Atletico Madrid Saat Jumpa Real Madrid 

Verified Writer

Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya