TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Start Sempurna di Serie A, AC Milan Tunjukkan Mental Juara

Kemenangan terbesar laga pembuka dalam 1 dekade terakhir

Para pemain AC Milan melakukan selebrasi gol di Serie A 2022/2023. (twitter.com/acmilan)

Duel AC Milan dan Udinese menjadi laga pembuka Serie A 2022/2023. Bermain di San Siro, AC Milan sempat dikejutkan gol cepat Rodrigo Becao pada menit ke-2. Namun, mereka berhasil comeback dengan skor akhir 4-2.

Pada laga ini, pasukan Stefano Pioli menunjukkan mentalitas juara. Ini menjadi awal sempurna bagi Rossoneri dalam misi mempertahankan scudetto.

1. Kemenangan terbesar AC Milan di laga pembuka Serie A

Para pemain AC Milan menyapa fans usai laga. (acmilan.com)

Kemenangan 4-2 atas Udinese menciptakan sebuah rekor bagi AC Milan. Untuk pertama kalinya sejak 2010, Rossoneri sukses mencetak empat gol pada laga pembuka Serie A. Menariknya lagi, ini menjadi kali kedua sepanjang 1 abad terakhir.

Pada laga ini Davide Calabria dkk menguasai pertandingan dengan statistik 60 persen penguasaan bola. Mereka juga melakukan 15 tendangan ke arah gawang lawan, berbanding 9 percobaan milik lawan.

Baca Juga: Start Sempurna Klub asal London di Premier League, Kandidat Juara?

2. Cetak brace, Ante Rebic bangkit

Ante Rebic (twitter.com/acmilan)

Ante Rebic menjadi bintang pada laga ini lewat dua gol yang dia cetak pada menit ke-15 dan 68. Sedangkan, dua gol lainnya tercipta dari tendangan penalti Theo Hernandez dan gol Brahim Diaz.

Menurut laporan Opta, ini menjadi pertama kalinya Ante Rebic kembali mencetak gol di San Siro setelah majal selama 482 hari. Ante Rebic terakhir kali mencetak gol di San Siro pada April 2021 lalu ke gawang Genoa. Lewat kontribusinya ini, pemain asal Kroasia terpilih sebagai Man of the Match.

3. Penampilan solid Brahim Diaz

Brahim Diaz (twitter.com/acmilan)

Brahim Diaz tampil tidak kalah apik pada laga ini. Dia mencetak 1 gol dan 1 assist bagi gol kedua Ante Rebic. Ini menjadi awal yang menjanjikan bagi pemain pinjaman dari Real Madrid itu. Apalagi musim lalu performanya tidak terlalu memuaskan dengan torehan 3 gol dan 3 assist dari 33 laga Serie A.

Brahim Diaz perlu menjaga konsistensinya ini karena AC Milan akan bertumpu kepadanya sebagai jenderal di lini serang. Misi Rossoneri musim ini akan sangat berat untuk mempertahankan gelar dan tampil lebih baik di Liga Champions Eropa.

4. Mentalitas juara telah tertanam di skuad inti

Para pemain AC Milan melakukan selebrasi gol di Serie A 2022/2023. (twitter.com/acmilan)

Stefano Pioli mengandalkan semua pemain lama pada duel melawan Udinese. Peran Alessio Romagnoli dan Franck Kessie digantikan dengan baik oleh Pierre Kalulu dan Rade Krunic. Mentalitas juara kini mulai tertanam kuat di skuad utama.

Ini tampak jelas dalam respons mereka saat kebobolan lebih dahulu. Skuad AC Milan mampu tenang dan membalikkan skor pada babak pertama. Pioli pun memberikan kesempatan kepada pemain baru seperti Charles De Ketelaere, Divock Origi, dan Tommaso Pobega untuk tampil pada babak kedua.

Hal ini yang menjadi kelebihan sang pelatih. Dia mampu memberikan kepercayaan kepada semua pemain untuk tampil. Ini sangat penting untuk meningkatkan kepercayaan diri mereka dan cocok dengan skuad inti.

Baca Juga: 5 Pemain AC Milan yang Pernah Juara selain di Serie A, Berpengalaman!

Verified Writer

Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya