TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Butuh Gelandang Baru, Barcelona Incar Pemain Borussia Dortmund Ini

Pemain ini akan diproyeksikan sebagai penerus Busquets

skysports.com

Raksasa La Liga, Barcelona, kabarnya saat ini sedang mengincar seorang gelandang baru. Klub asal Catalan itu pun dilaporkan akan berusaha untuk mendatangkan gelandang milik Borussia Dortmund, Julian Weigl. Performa impresifnya bersama Dortmund membuat Barcelona tertarik untuk mendatangkannya ke Camp Nou. Weigl kabarnya akan diproyeksikan sebagai penerus Sergio Busquets dalam tim.

Baca Juga: Philippe Coutinho Ingin Bertahan Lebih Lama Bersama Bayern Muenchen

1. Barcelona dilaporkan serius dalam perburuan Weigl

skysports.com

Berita ketertarikan Barcelona kepada Weigl tampaknya bukan isapan jempol belaka. Menurut laporan yang beredar, performa Weigl saat ini bersama Dortmund sedang dipantau dan diamati oleh Barcelona. Pihak manajemen Barcelona juga kabarnya telah menyiapkan upaya transfer pada tahun depan. Barcelona saat ini sedang berusaha untuk melakukan peremajaan tim dengan mendatangkan pemain-pemain muda.

2. Weigl akan diproyeksikan sebagai penerus Busquets

skysports.com

Kedatangan Weigl sendiri diharapkan mampu menambah kedalaman skuat Blaugrana. Umurnya yang masih 24 tahun diklaim cocok untuk menjadi investasi jangka panjang tim. Weigl diproyeksikan untuk menggantikan Sergio Busquets yang telah berusia 32 tahun. Faktor usia membuat performa Busquets lama kelamaan mengalami penurunan. Weigl dianggap dapat menjadi suksesor yang tepat untuk Busquets.

3. Performa gemilang bersama Dortmund

skysports.com

Kontribusi Weigl di lini tengah tim asuhan Lucien Favre tak perlu diragukan lagi. Weigl berhasil menjadi salah satu pemain kunci Die Borussen. Performa gemilangnya pun berhasil menarik banyak perhatian. Weigl bahkan dicap sebagai salah satu gelandang bertahan terbaik yang bermain di Bundesliga. Tak heran dirinya kini menjadi buruan klub sebesar Barcelona.

4. Proses transfer akan dilakukan di musim panas

skysports.com

Barcelona pun tak ingin terburu-buru dalam mendatangkan Weigl. Berdasarkan laporan yang ada, Blaugrana akan melakukan proses transfer di musim panas nanti, dimana kontrak Weigl akan tersisa satu tahun lagi bersama Dortmund. Barcelona juga kabarnya akan menjual beberapa pemainnya terlebih dahulu sebelum mendatangkan Weigl. Hal ini dimaksudkan untuk memangkas jumlah pemain dalam tim agar tidak terlalu banyak.

Baca Juga: Dalam Dua Laga ke Depan, Masa Depan Solskjaer di MU akan Ditentukan 

Verified Writer

Hendi Handoko

An ordinary guy with extraordinary dreams.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya