TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Suporter Teriaki Lawan dengan Suara Monyet, Schalke Didenda Rp747 Juta

Pemain Herta Berlin Jordan Torunarigha jadi sasaran rasial

Suporter Schalke 04. stern.de

Jakarta, IDN Times - Tim Bundesliga Schalke 04, didenda €50 ribu atau sekitar Rp747 juta lantaran para pendukungnya berulah melakukan teriakan bernada rasialis saat tampil pada pertandingan DFB Cup melawan Herta Berlin pada 5 Februari 2020 lalu.

Federasi tertinggi sepak bola Jerman (DFB) mengumumkan sanksi tegas kepada Schalke 04 atas tindakan suporternya itu pada Selasa (12/2). Hal itu dilakukan usai melakukan penyelidikan atas laporan pemain Herta Berlin Jordan Torunarigha yang jadi sasaran teriakan berbau rasial sepanjang pertandingan.

Baca Juga: Jengah, Jimmy Durmaz Angkat Bicara Atas Kasus Rasial yang Menimpanya

1. Schalke sebetulnya meraih kemenangan atas Herta Berlin

Schalke 04 berhasil kalahkan Herta Berlin dalam DFB Cup pada 5 Februari 2020 silam dengan skor 3-2. wa.de

Tim yang dijuluki Die Königsblauen ini berhasil meraih kemenangan dalam duel melawan Herta Berlin di ajang DFB Cup tersebut. Tampil di markasnya, Veltins-Arena, Gelsenkirchen, Schalke 04 berhasil menang lewat gol yang diciptakan Daniel Caligiuri (76'), Amine Harit (82'), dan Benito Raman (115').

Sedangkan, dua gol Herta Berlin dilesakkan oleh Paskal Kopke (12') dan Krzysztof Piatek (39').

2. DFB menemukan bukti adanya nyanyian rasial kepada Torunarigha saat laga berlangsung

Pemain Herta Berlin, Jordan Torunarigha. espn.co.uk

DFB dalam pernyataan resminya menyebut dengan detail kapan Torunarigha dilecehkan oleh para pendukung Schake 04.

Kejadian itu terjadi jelang duel kedua tim berakhir, atau tepatnya pada menit ke-85. Saat itu Torunarigha sedikit protes dengan membanting botol minuman sehingga mendapatkan kartu kuning kedua.

"Ada nyanyian yang mengikuti suara monyet yang terdengar," kata DFB dalam sebuah pernyataan resminya yang dilansir dari Reuters.

Baca Juga: Lawan Pelecehan Rasial, Guardiola Dukung Permain ManCity Walk-Out 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya