TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Striker Tajam yang Hengkang dari Bundesliga pada Musim Panas 2022

Ada Haaland dan Lewandowski

Erling Haaland (twitter.com/ErlingHaaland)

Bundesliga kehilangan beberapa nama besar pada musim panas 2022. Itu termasuk lima striker tajam yang menghiasi Liga Jerman selama bertahun-tahun.

Erling Haaland, misalnya, merapat ke Manchester City setelah bersinar bersama Borussia Dortmund. Sementara, Robert Lewandowski tidak lagi betah di Bayern Munich. Ia memilih pindah ke Barcelona pada bursa transfer pertengahan tahun ini.

Termasuk Haaland dan Lewandowski, inilah striker tajam yang hengkang dari Bundesliga pada musim panas 2022.

1. Robert Lewandowski

Robert Lewandowski (fcbarcelona.com)

Hanya terpaut 21 gol untuk menjadi top scorer sepanjang masa Bundesliga, Robert Lewandowski justru hengkang pada musim panas ini. Striker asal Polandia tersebut mengungkapkan keinginannya untuk mencari tantangan baru.

Oleh karena itu, Lewandowski meminta kepada manajemen Bayern Munich untuk dilepas. Dengan biaya sebesar 45 juta euro (Rp670 miliar), pemilik tujuh gelar top scorer Bundesliga ini akhirnya hengkang dari Bayern Munich dengan bergabung bersama Barcelona.

Baca Juga: 5 Kenangan Robert Lewandowski bersama Bayern Munich, Tak Terlupakan!

2. Sasa Kalajdzic

Sasa Kalajdzic (wolves.co.uk)

Dengan tinggi badan yang mencapai 200 cm, Sasa Kaladjzic merupakan sosok striker ideal untuk bola-bola udara. Ia juga cukup piawai dalam permainan kaki ke kaki sehingga tak heran striker asal Austria tersebut sangat tajam. Ia bahkan sempat dilirik beberapa tim besar.

Menjelang berakhirnya bursa transfer musim panas 2022, VfB Stuttgart selaku klub Kalajdzic mendapatkan tawaran serius dari Wolverhampton Wanderers. Dengan banderol sebesar 18 juta euro (Rp272 miliar), Kalajdzic pun akan memulai petualangannya di Inggris.

3. Erling Haaland

Erling Haaland (twitter.com/ErlingHaaland)

Bukan lagi rahasia umum jika Erling Haaland merupakan sosok penyerang tajam sepak bola masa kini. Bersama Kylian Mbappe, ia dipandang sebagai calon penerus persaingan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di dunia sepak bola.

Setelah dikabarkan merapat ke klub lain, Erling Haaland akhirnya resmi menjadi pemain baru Manchester City pada bursa transfer musim panas ini. Penyerang asal Norwegia tersebut diboyong dari Borussia Dortmund seharga 60 juta euro (Rp907 miliar).

4. Breel Embolo

Breel Embolo (asmonaco.com)

Setelah 6 tahun berkarier di Bundesliga bersama Schalke 04 dan Borussia Monchengladbach, Breel Embolo akhirnya hengkang ke Ligue 1. AS Monaco menjadi destinasi baru bagi penyerang andalan Timnas Swiss ini.

Embolo yang sukses mencatatkan 32 gl dan 26 assist di Bundesliga dibanderol seharga 12,5 juta euro (Rp188 miliar). Kehadiran Embolo diyakini akan memberikan variasi serangan yang hebat bagi AS Monaco musim ini.

Baca Juga: Perbandingan Erling Haaland dan Sergio Aguero di 5 Laga Pertama EPL

Verified Writer

Moh Fikri

Fans Bundesliga yang mengagumi Jordan Henderson di EPL dan Steven Adams di NBA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya