TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PSSI Prioritaskan Timnas U-19 TC di Belanda, Ini Alasannya!

PSSI minta kepastian pemain naturalisasi pada Agustus 2022

Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan (pssi.org)

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan terang-terangan memprioritaskan Belanda sebagai tempat pemusatan latihan (TC) bagi Timnas U-19 Indonesia. Ada beberapa pertimbangan yang membuatnya lebih memilih Belanda ketimbang dua kandidat negara Eropa lainnya.

Hal itu diungkapkan Iriawan saat melakukan evaluasi dan pemaparan program kerja bersama Shin Tae Yong terkait Timnas U-19, Rabu (20/7/2022). 

Sebagaimana diketahui, Timnas U-19 kini tengah melakukan persiapan serius jelang kualifikasi Piala Asia U-20 pada 2023.

Baca Juga: 3 Negara Eropa Jadi Tempat TC Timnas U-19 Indonesia

1. Alasan PSSI lebih pilih Belanda sebagai tempat TC Timnas U-19

Kiper Timnas U-19 Cahya Supriadi tampil menawan di bawah mistar gawang saat mentas di Piala AFF U-19 2022. (IDN Times/Tata Firza)

Seperti diketahui sebelumnya, pasca Piala AFF U-19 2022, PSSI memang berencana membawa skuad Garuda Muda lakukan pemusatan latihan di Eropa. Belanda jadi pilihan utama lantaran banyaknya calon atlet naturalisasi Indonesia yang berdarah Belanda jadi alasan negara kincir angin itu.

Hal itu membuat pemantauan calon pemain naturalisasi bisa lebih mudah lagi. Mereka juga bisa dicoba dalam rangkaian laga uji coba Timnas U-19.

"Di Belanda banyak pemain yang memiliki darah Indonesia. Akan lebih mudah kita melakukan pemusatan latihan (TC) di Belanda ketimbang di negara lainnya. Sebab kita bisa melihat langsung pemain yang kita inginkan," kata Iwan Bule, sapaan Iriawan dalam keterangan resmi PSSI.

2. Spanyol dan Portugal juga masuk dalam kandidat tempat TC Timnas U-19

Timnas Indonesia Senior saat tampil di pertandingan (IDN Times/Herka Yanis)

Belanda bukan satu-satunya negara yang semula dipertimbangkan PSSI untuk jadi tempat pemusatan latihan bagi Timnas U-19. Dua negara lainnya sempat masuk nominasi, yakni Spanyol dan Portugal.

"Kami sedang memilih saja, apakah (TC Timnas U-19) digelar di Spanyol, Portugal, atau Belanda. Kenapa ke Belanda? Karena dari pengajuan Shin Tae Yong kan pemain keturunan itu di Belanda semua," kata Iriawan beberapa waktu sebelumnya.

Baca Juga: Profil Cahya Supriadi: Jatuh Bangun Sang Juru Selamat Timnas U-19  

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya