TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Pemain Sepak Bola Nigeria yang Bermain di Serie A 2021/2022

Victor Osimhen jadi yang tebaik

Victor Osimhen (skysports.com)

Ada ratusan pemain sepak bola asing datang dan merumput bersama tim Serie A pada 2021/2022. Mereka berjuang sangat keras untuk memberikan yang terbaik bagi timnya.

Dari sekian banyak negara yang menyumbangkan pemainnya di Serie A, Nigeria menjadi salah satu negara yang paling banyak. Ada total tujuh pemain sepak bola Nigeria yang bermain di Serie A 2021/2022.

1. Joel Obi

Joel Obi (skysports.com)

Dengan usia yang telah menginjak 31 tahun, Joel Obi memegang gelar sebagai pesepak bola Nigeria paling senior di Serie A. Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini datang ke Italia pada 2005 untuk bergabung dengan akademi Inter Milan.

Selama di Italia, Joel Obi pernah membela Inter Milan, Parma, Torino, Chievo Verona, dan Salernitana. Pada musim ini, ia mencatatkan 21 penampilan dengan kontribusi 1 gol untuk Salernitana. Catatan tersebut sukses menghindarkan Salernitana dari zona degradasi, meski hanya finis di posisi ke-17.

2. Ola Aina

Ola Aina (skysports.com)

Ola aina juga cukup lama di Serie A Italia. Bek jebolan akademi Chelsea ini pertama kali datang pada 2018 sebagai pemain pinjaman dari Chelsea untuk Torino. Permainan hebatnya membuat ia dipermanenkan pada akhir musim 2018/2019.

Hingga kini, Ola Aina masih bermain untuk klub berjuluk Il Toro tersebut. Sama seperti Joel Obi, Ola Aina juga mencatatkan 21 penampilan dengen rincian 1.443 menit selama musim ini di Serie A. Catatan tersebut terhitung sedikit karena Ola Aina hanya berstatus sebagai pelapis dari Wilfred Singo dan Morgim Vojvoda.

Baca Juga: 10 Potret Emmanuel Dennis, Pemain Nigeria Andalan Watford

3. Kingsley Michael

Kingsley Michael (bolognafc.it)

Kingsley Michael menjadi pemain Nigeria dengan catatan penampilan paling sedikit selama 2021/2022. Gelandang berusia 22 tahun tersebut hanya mencatatkan 2 penampilan dengan rincian 77 menit untuk Bologna.

Michael juga cukup lama berkarier di Serie A. Sejak Agustus 2019, ia telah bergabung dengan tim akademi Bologna yang jadi timnya saat ini. Ia pernah dipinjamkan ke Perugia, Cremonese, dan Reggina selama berada di Italia.

4. Victor Osimhen

Victor Osimhen (skysports.com)

Victor Osimhen merupakan bintang Timnas Nigeria untuk posisi penyerang. Saat ini, ia bermain untuk Napoli, tim yang ia bela sejak pindah dari LOSC Lille dengan banderol sebesar 75 juta euro atau setara dengan Rp1,2 triliun pada 2020.

Penampilan Osimhen untuk klub asal Naples tersebut terbilang sangat baik. Walaupun hanya memainkan 27 penampilan dari 38 laga yang dijalankan Napoli di Serie A musim ini, Osimhen sukses mencetak 14 gol dan 5 assist.

5. Tyronne Ebuehi

Tyrone Ebuehi (brila.net)

Nama selanjutnya ialah pendatang baru di Serie A musim ini, Tyronne Ebuehi. Bek berusia 26 tahun ini datang ke Serie A sebagai pemain pinjaman dari Benfica untuk Venezia pada awal musim.

Selama musim ini, Ebuehi mencatatkan 19 penampilan dengan rincian 1.139 menit bermain. Sayangnya, kontribusi besar tersebut gagal membawa Venezia bertahan di Serie A musim depan. Pasalnya, Venezia harus puas berada di dasar klasemen hingga pekan terakhir.

6. David Okereke

David Okereke (thenationonlineng.net)

Rekan setim Tyronne Ebuehi di Venzia, David Okerke menjadi nama berikutnya. Okereke yang berposisi sebagai penyerang juga datang ke Venezia sebagai pemain pinjaman dari Club Brugge.

Okereke pernah punya pengalaman di Serie A sebelumnya. Pasalnya, ia adalah jebolan akademi Spezia Calcio. Pada musim ini sendiri, Okereke sanggup berkontribusi dalam 7 gol dan 1 assist dari 32 pertandingan.

Baca Juga: 5 Fakta Terdegradasinya Genoa ke Serie B pada Musim 2022/2023

Verified Writer

Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya