TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Selain Messi, Ini 10 Pemain Top Argentina yang Sukses di LaLiga

Siapa yang kesuksesannya paling mendekati Messi?

eurosport.com

Tak diragukan lagi bahwa Lionel Messi adalah pemain terbaik yang pernah bermain di LaLiga. Megabintang Barcelona asal Argentina ini tercatat sebagai pencetak gol dan pembuat assist terbanyak sepanjang sejarah LaLiga. Ia juga sudah 10 kali mengangkat trofi LaLiga serta memenangkan 6 Ballon d'Or selama bermain di LaLiga.

Namun, Messi bukanlah satu-satunya pemain top Argentina yang sukses bermain di LaLiga. Karena faktor kesaman bahasa, sangat banyak pemain Argentina yang pernah bermain di LaLiga dan banyak di antaranya cukup sukses. Dalam beberapa dekade terakhir, inilah 10 pemain Argentina yang sukses di LaLiga selain Lionel Messi.

Baca Juga: Chelsea Paling Berpeluang Dapatkan Jasa Sergio Aguero

1. Sergio Aguero 

goal.com

Sebelum sukses di Inggris bersama Manchester City, Aguero lebih dulu mencuri perhatian di LaLiga bersama Atletico Madrid. Total 100 gol ia buat selama 5 musim membela Atletico dan 74 di antaranya terjadi di ajang LaLiga. Bersama Atletico juga ia sukses memenangi dua trofi, yaitu Europa League dan Piala Super Eropa.

2. Santiago Solari 

marca.com

Mundur beberapa tahun, ada nama Santiago Solari, gelandang yang terkenal sebagai legenda Real Madrid karena pernah membela Los Blancos sejak 2000 hingga 2005. Namun, sebelum itu, Solari lebih dahulu membela Atletico Madrid selama semusim.

Bersama kedua klub ibu kota tersebut, Solari total bermain 170 kali di LaLiga dan mencetak 17 gol. Total 7 trofi berhasil ia raih selama bermain di Spanyol dan itu termasuk 2 trofi LaLiga dan 1 Liga Champions. Pada 2018/2019, Solari juga sempat menangani Madrid sebagai pelatih meski hasilnya terbilang mengecewakan.

3. Fernando Redondo 

mundoalbiceleste.com

Pada periode '90-an pun ada pemain asal Argentina yang bersinar di LaLiga, yaitu Fernando Redondo. Redondo yang berposisi gelandang bertahan membela Tenerife selama 4 musim sebelum bermain untuk Madrid sejak 1994 hingga 2000. Redondo total bermain 240 kali di LaLiga dan meraih 6 trofi bersama Madrid, termasuk 2 trofi LaLiga dan 2 Liga Champions.

4. Roberto Ayala 

goal.com

Valencia pernah dibela beberapa pemain Argentina yang jadi bintang di LaLiga, salah satunya Roberto Ayala. Ayala merupakan bek tengah tangguh yang membela Valencia sejak 2000 hingga 2007 dan turut membantu mereka memenangi LaLiga 2 kali, 1 Piala UEFA, dan 1 Piala Super Eropa. Selain Valencia, Ayala juga pernah bermain untuk Real Zaragoza.

5. Pablo Aimar 

sporcle.com

Berikutnya ada Pablo Aimar, gelandang yang sempat bahu-membahu dengan Ayala di Valencia serta Real Zaragoza. Aimar bermain di LaLiga sejak 2001 hingga 2008 dan total memainkan 214 laga dengan sumbangan 31 gol dan 19 assist. Karena membela Valencia pada periode yang sama dengan Ayala, koleksi trofi Aimar di Spanyol pun sama dengan Ayala.

6. Juan Roman Riquelme 

medium.com

Juan Roman Riquelme adalah salah satu playmaker terbaik yang pernah dimiliki Argentina. Riquelme sempat berkarier di LaLiga dengan membela Barcelona selama semusim dan Villarreal selama 4 musim. Meski tak meraih trofi, Riquelme sempat membawa Villarreal menembus semifinal Liga Champions untuk pertama kalinya dalam sejarah.

7. Javier Mascherano 

acefootball.com

Javier Mascherano pun pantas disebut salah satu yang terbaik di LaLiga, terutama dalam hal koleksi trofi. Mascherano bermain untuk Barcelona selama 8 musim dan memenangi 19 trofi! Namun, tak hanya soal trofi, total 334 laga di semua ajang bagi Barca juga membuktikan bahwa Mascherano punya peran penting dalam kesuksesan timnya meraih semua trofi tersebut.

8. Ever Banega 

sevillafc.es

Sementara itu, Ever Banega adalah gelandang yang pernah membela Valencia dan Sevilla masing-masing selama 5 musim serta Atletico Madrid selama semusim. Total 315 pertandingan LaLiga ia mainkan dengan 27 gol dan 42 assist. Soal trofi, Banega pernah meraih Copa del Rey bersama Valencia dan membantu Sevilla memenangi Europa League hingga 3 kali.

9. Angel Di Maria 

goal.com

Angel Di Maria memang hanya 4 musim membela Real Madrid sejak 2010 hingga 2014. Namun, statistiknya selama periode itu sangat luar biasa, yaitu 190 laga di semua ajang dengan sumbangan 36 gol dan 85 assist! Di Maria juga sukses mengangkat 6 trofi bersama Los Blancos, termasuk 1 LaLiga, 2 Copa del Rey, dan 1 Liga Champions.

Baca Juga: Mencari Sosok Pengganti Higuain, Juventus Inginkan Harry Kane

Verified Writer

Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya