TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Striker Portugal yang Bermain di Serie A pada 2022/2023

Semuanya masih berusia muda

Rafael Leao (instagram.com/iamrafaeleao93)

Serie A Italia pernah disambangi sejumlah pemain bintang asal Portugal. Kebanyakan dari mereka berposisi gelandang, seperti Luis Figo, Rui Costa, hingga Bruno Fernandes.

Meski begitu, beberapa striker top Portugal juga mau mewarnai Serie A. Salah satunya Cristiano Ronaldo.

Pada 2022/2023 ini, lima striker Portugal bahkan berani bermain di Serie A. Kebanyakan dari mereka masih berusia muda.

Inilah striker Portugal yang bermain di Serie A pada 2022/2023.

1. Rafael Leao

Rafael Leao (instagram.com/iamrafaeleao93)

Pertama, ada Rafael Leao, bintang muda Portugal andalan AC Milan. Sejak bergabung pada 2019, ia langsung menjadi pemain kunci di lini depan Rossoneri. Meski berposisi asli winger, Leao juga beberapa kali dipasang sebagai striker utama.

Pada 2021/2022 lalu, Leao sukses membawa AC Milan meraih scudetto berkat torehan sebelas gol di Serie A. Musim ini, ketajamannya tak menurun. Ia sudah menciptakan 10 gol dalam 27 penampilan di kasta tertinggi Liga Italia.

Sayangnya, performa AC Milan sendiri merosot. Mereka hampir mustahil juara karena tertinggal 22 poin dari Napoli yang kini duduk di puncak klasemen. Bahkan, AC Milan masih harus berjuang mengamankan posisi di empat besar klasemen hingga akhir musim.

Baca Juga: 5 Pemain AC Milan yang Pakai Nomor 17 Sebelum Rafael Leao

2. Beto

Beto (udinese.it)

Udinese memiliki dua striker asal Portugal saat ini. Salah satunya Norberto Bercique Gomes Betuncal alias Beto. Ia sudah membela Udinese sejak 2021/2022 lalu walau hanya sebagai pinjaman dari Portimonense.

Beto ternyata sukses mencetak sebelas gol pada musim pertamanya di Serie A. Udinese pun memermanenkan statusnya pada musim panas 2022. Keputusan itu terbilang tepat karena ia mampu mempertahankan ketajamannya.

Sejajar dengan Rafael Leao, Beto sudah membuat sepuluh gol di Serie A 2022/2023. Udinese dibawanya bertengger di sepuluh besar klasemen sementara.

3. Vivaldo Semedo

Vivaldo Semedo (instagram.com/vivaldosemedo93)

Udinse juga punya Vivaldo Semedeo, striker muda berusia 18 tahun. Vivaldo adalah striker hasil didikan akademi Udinese. Ia baru membela tim senior Udinese pada 2022/2023 ini.

Debut Vivaldo bersama Udinese terjadi pada pekan ke-20 Serie A melawan Hellas Verona. Ia hanya tampil 1 menit pada laga tersebut dan sejauh ini belum tampil lagi bagi Udinese. Namun, Vivalvo adalah salah satu striker andalan di tim junior Udinese.

4. Herculano Nabian

Herculano Nabian (empolifc.com)

Ada pula Herculano Nabian, striker Empoli yang masih remaja. Nabian kini berusia 19 tahun. Ia tengah membela Empoli sebagai pemain pinjaman dari Vitoria Guimaraes.

Nabian sebenarnya anggota tim junior Empoli. Namun, ia melakoni debut bersama tim senior pada pekan ke-26 Serie A 2022/2023. Nabian juga sempat duduk di bangku cadangan saat Udinese melakoni babak Kualifikasi Europa Conference League.

Baca Juga: 10 Fakta dan Potret Rafael Leao, Sang Pencetak Gol Tercepat di Serie A

Verified Writer

Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya