TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sihir Kevin De Bruyne yang Jadi Pembeda Buat Belgia

Kevin De Bruyne memang penting buat Belgia

Kevin De Bruyne bersama Belgia. (twitter.com/EURO2020)

Jakarta, IDN Times - Belgia menjalani laga yang tidak mudah di Parken Stadium, Kamis (17/6/2021) malam, saat menghadapi Denmark. Pada pertandingan kedua penyisihan Grup B Piala Eropa 2020, Belgia dibuat kelimpungan.

Di babak pertama, Belgia dihabisi oleh permainan intens Denmark. Tidak cuma berhasil mencetak gol di menit awal lewat aksi Yussuf Poulsen, Denmark membuat Belgia kesulitan mengembangkan permainan. Sekali Belgia pegang bola, Denmark akan langsung menekan dengan intens.

Belgia pun harus mengakhiri babak pertama dengan derita. Namun, semua berubah saat Kevin De Bruyne masuk di paruh kedua. Hadirnya playmaker yang membela Manchester City itu membawa warna baru di lini serang tim asuhan Roberto Martinez tersebut.

Baca Juga: Magis De Bruyne Antar Belgia ke 16 Besar Piala Eropa 2020

1. De Bruyne bikin segalanya jadi mudah

Kevin De Bruyne bersama Belgia. (twitter.com/Squawka)

Hadirnya De Bruyne memudahkan Belgia untuk menampilkan permainan taktis. Ketika di babak pertama mereka begitu kesusahan mengalirkan bola. Tapi, dengan kehadiran De Bruyne aliran bola Belgia begitu lancar, terutama di area sepertiga akhir.

Hal itu tampak dari proses dua gol yang dicetak Belgia ke gawang Denmark. Permainan satu sentuhan jadi cara yang dilakukan Belgia untuk membongkar pertahanan Denmark, dan dari kedua proses itu, De Bruyne selalu terlibat.

2. Belgia lebih kreatif

Kevin De Bruyne bersama Belgia. (twitter.com/EURO2020)

Selain bisa menampilkan permainan taktis, kehadiran De Bruyne di skuat Belgia juga bikin memperkaya kreasi. Ketika menyerang, beban motor serangan tidak hanya jadi milik Romelu Lukaku saja. De Bruyne bisa menjadi distributor bola, sehingga Lukaku bisa berdiam di kotak penalti.

Tidak hanya itu, De Bruyne juga bisa membagi bola ke area sayap. Umpannya mampu memanjakan para pemain sayap yang maju ke depan. Plus, jangan lupa De Bruyne juga bisa muncul dari lini kedua dan menyelesaikan peluang. Kreativitas lini serang Belgia jadi termaksimalkan dengan hadirnya De Bruyne.

Baca Juga: Curhat Pilu Pemain Denmark: Terbayang Kehilangan Eriksen

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya