TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gangguan Virus Pergi, Persija Jakarta Siap Beraksi

Persija bisa diperkuat tim terbaiknya lawan Persikabo

Thomas Doll langsung pimpin latihan perdana Persija yang digelar pada Senin (23/5/2022). (Dok. Persija)

Jakarta, IDN Times - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengaku begitu lega komposisi skuadnya mulai lengkap jelang duel melawan Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu (14/8/2022). Sempat terganggu dengan berbagai masalah, termasuk virus, Doll kini sudah bisa meramu skuadnya dengan bebas karena komposisi yang kian komplet.

Saat melawan PSM Makassar pekan lalu, Macan Kemayoran memang dipusingkan dengan berbagai masalah. Mereka krisis pemain akibat banyak yang sakit. Kini, semua pemain siap tempur dan bisa tampil.

"Senang rasanya pemain sudah kembali dan kian komplet. Kami sempat dipusingkan dengan gangguan virus sejak dua pekan lalu. Kini, sudah tak ada yang sakit sehingga punya banyak pilihan," ujar Doll.

Baca Juga: Persikabo Antisipasi 2 Bomber Asing Persija

1. Menantikan atmosfer panas di Pakansari

Potret Thomas Doll di pinggir lapangan. (dok. Persija)

Hal lain yang bikin Doll makin bersemangat adalah merasakan atmosfer di Stadion Pakansari. Sebab, menurutnya, ini merupakan stadion yang bisa menghadirkan atmosfer hangat buat Persija.

Maklum saja, karena Pakansari tak jauh dari Jakarta dan bisa dijangkau dengan mudah oleh The Jakmania. Pun, Kabomania selalu mampu menyajikan suasana hangat buat tim tamu.

"Atmosfer di stadion ini terbilang bagus. Fasilitas, pencahayaan, semua luar biasa. Saya merasa sangat positif jelang laga. Berharap para pemain bisa menampilkan performa terbaik dan menghibur penonton," kata Doll.

Baca Juga: Persija Jakarta Resmi Disponsori KFC

2. Bisa menjadi panas

Selebrasi pemain Persija vs RANS Nusantara FC di laga uji coba, Sabtu (16/7/2022). (dok. Persija)

Laga melawan Persikabo, bagi Doll, akan berlangsung cukup berat. Sebab, ditinjau dari performa, Laskar Padjadjaran sedang berada dalam tren positif dengan mengemas tiga kemenangan beruntun.

"Kami melawan tim yang sedang menanjak performanya. Mereka tangguh karena berhasil memenangkan tiga laga beruntun. Pastinya, laga akan menjadi menarik," jelas Doll.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya