TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lionel Messi Bikin Heboh China, Ratusan Fans Menggila

Lionel Messi disambut bak pahlawan di China

Kapten Argentina, Lionel Messi, saat tiba di Beijing untuk melakoni laga kontra Australia (Super Sport)

Timnas Argentina sudah tiba di Beijing, China, pada Sabtu (10/6/2023). Kedatangan para pemain Argentina disambut oleh ratusan fans yang sudah menunggu di sekitar hotel.

Messi tiba di Beijing dengan menggunakan jet pribadi. Setelah mendarat, dia langsung gabung dengan rekan-rekannya di bandara untuk menuju hotel di dekat sungai Liangma.

Saat di bandara, sebenarnya Messi dan para pemain Argentina sudah jadi pusat perhatian. Mereka diburu fans yang kebetulan berada di bandara dan hendak pergi dengan pesawat, atau sengaja menyambutnya.

Baca Juga: Ketika Arthur Irawan Kalah War Tiket Indonesia vs Argentina

1. Messi bikin heboh Beijing

Kapten Argentina, Lionel Messi, saat tiba di Beijing untuk melakoni laga kontra Australia (China Daily)

Ketika mendekat ke hotel, ratusan fans juga sudah memadati jalan dan area sekitarnya. Saat bus datang dan berada di area lobi hotel, mereka langsung berteriak.

Mereka yang menunggu juga banyak menggunakan jersey nomor 10 Argentina. Berbagai spanduk dan poster dibentangkan untuk menyambut kedatangan Messi.

"Messi! Messi!" teriak ratusan fans yang sudah menunggu kedatangan La Pulga dilansir South China Morning Post.

Keriuhan soal Messi pun jadi trending di media sosial China, Weibo. Warganet Negeri Tirai Bambu begitu menantikan aksi Messi di Beijing saat menghadapi Australia.

"Saya mau menyaksikan Messi berlaga," ujar salah seorang warganet.

Baca Juga: 3 Alasan Utama Messi Pilih Inter Miami Ketimbang Barcelona

2. Argentina vs Australia gairahkan sepak bola China

Para pemain Argentina saat tiba di Beijing untuk melakoni laga kontra Australia (China Daily)

Gairah sepak bola di China memang sedang meninggi. Itu setelah kebijakan terkait COVID-19 pada akhirnya dilonggarkan.

Laga Argentina kontra Australia di Workers Stadium, 15 Juni 2023 mendatang, menjadi penanda kembalinya penonton ke stadion. Nantinya, sebanyak 68 ribu penonton diperbolehkan hadir menyaksikan duel itu.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya