TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Merebak Konspirasi Jadikan Inggris Juara Piala Eropa 2020

Media Italia sepakat mengeluarkan teori Inggris juara Eropa

Striker Inggris, Harry Kane (tengah), merayakan gol ke gawang Denmark / Twitter @EURO2020

Jakarta, IDN Times - Final Piala Eropa 2020 dihantam pandangan negatif. Sejumlah surat kabar di Italia, curiga ada konspirasi yang memang sengaja bertujuan untuk menjadikan Inggris juara.

Tudingan ini muncul lewat fakta kalau tercipta penalti kontroversial saat Inggris menang atas Denmark di Wembley Stadium, Kamis (8/7/2021). Media Italia sepakat kalau saat ini, ada sebuah skenario menjadikan Inggris juara Piala Eropa.

Baca Juga: Fakta Menarik Inggris Vs Italia di Final Piala Eropa 2020

1. Sterling jatuh jadi buktinya

Winger Inggris, Raheem Sterling dan Bukayo Saka, merayakan gol ke gawang Denmark / Twitter @EURO2020

La Gazzetta dello Sport menyoroti aksi Raheem Sterling yang diving di duel kontra Denmark. Menurut koran yang berbasis di Milan itu, dijatuhkannya Sterling tak harus berujung pada penalti.

Wasit asal Belanda, Danny Makkelie, telah salah menunjuk titik putih. Sebab, tak ada kontak terjadi saat Sterling jatuh.

Anehnya lagi, dalam pengamatan koran tersebut, VAR tak efektif dalam melakukan peninjauan kembali insiden itu.

2. Cuma sekali keluar Wembley

Infografis Final Piala Eropa 2020. (IDN Times/Aditya Pratama)

Masih dalam pembahasan soal konspirasi, sejumlah media Italia juga menyoroti soal keuntungan Inggris sepanjang Piala Eropa 2020.

Sepanjang Piala Eropa 2020, Inggris tampak menjalani turnamen di rumah sendiri.

Sebab, cuma sekali mereka harus keluar dari Wembley Stadium, yakni kala menghadapi Ukraina di Stadio Olimpico dalam perempat final.

Baca Juga: Total Hadiah Mewah Piala Eropa 2020, Bikin Auto Kaya

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya