TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Real Madrid Bikin Manchester United Susah Dekati Casemiro

Madrid pasang harga tinggi buat Casemiro

Casemiro (twitter.com/Casemiro)

Jakarta, IDN Times - Real Madrid tak menutup kemungkinan Manchester United mendatangkan gelandang andalannya, Casemiro. Hanya saja, MU jadi lebih sulit mendatangkan Casemiro karena banderol yang dipasang oleh Madrid.

Onda Cero melansir, Madrid memasang banderol sebesar 70 juta euro atau setara Rp1,05 triliun buat Casemiro. Tentu, harga ini tak masuk akal. Sebab, usia Casemiro sudah menginjak 30 tahun dan masa pakainya tak terlalu lama.

Baca Juga: Susah Gaet De Jong, MU Beralih ke Gelandang Real Madrid

1. Bertolak belakang dengan kebijakan MU

Casemiro (instagram.com/casemiro)

Manajemen MU memang punya kebijakan soal pemain yang sudah masuk usia 30 tahun. Mereka enggan mengeluarkan uang yang begitu besar buat pemain dengan kategori tersebut.

Regulasi internal ini belakangan lebih ketat diterapkan oleh manajemen MU karena mulai beralih ke investasi pemain muda.

2. Madrid juga berat lepas Casemiro

Casemiro (twitter.com/Casemiro)

Sebenarnya, Madrid enggan melepas Casemiro. Pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, masih percaya dengan Casemiro sebagai penyeimbang di lini tengah.

Dia diharapkan jadi mentor bagi Federico Valverde, Eduardo Camavinga, dan Aurelien Tchouameni, yang sedang diproyeksikan untuk jadi pengawal lini tengah Madrid di masa depan.

Baca Juga: Dear Fans, Elon Musk Cuma Bercanda Mau Beli Manchester United

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya