FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?

Adakah pemain favoritmu di bawah?

Pada 17 Desember 2020, FIFA baru saja merilis FIFA FIFPRO Men’s World 11 yang merupakan pemain terbaik di masing-masing posisi, mulai dari kiper hingga striker. Acara ini dilakukan secara virtual dan diselenggarakan di kantor pusat FIFA di Zurich.

Dalam acara tersebut, FIFA juga merilis FIFA FIFPRO Women’s World 11 yang berisi kesebelasan terbaik untuk para pesepak bola wanita. Berikut para pemain yang masuk dalam kesebelasan FIFA FIFPRO Men’s World 11.

Baca Juga: Oblak Kalahkan Alisson, Ini 10 Kiper Termahal di Dunia Saat Ini

1. Alisson Becker, Liverpool - Kiper

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?liverpoolfc.com

Alisson Becker menjadi kiper terpilih yang masuk dalam FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020. Dia berhasil menggeser beberapa kiper top lainnya seperti Manuel Neuer, Ederson Moraes, hingga Keylor Navas. Pemain berusia 28 tahun ini merupakan salah satu kiper utama di timnas Brasil bersama Ederson Moraes yang bermain untuk Manchester City.

Alisson memang layak menjadi kiper pilihan FIFA seiring kontribusinya saat Liverpool menjuarai Liga Primer Inggris musim lalu. Alisson juga tampil gemilang di beberapa pertandingan musim ini, baik di Liga Champions maupun Liga Primer Inggris.

2. Trent Alexander-Arnold, Liverpool - Bek Kanan

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?indonesia.liverpoolfc.com

Trent Alexander-Arnold merupakan bek sayap kanan terbaik pada tahun ini pilihan ESPN. Dia berkontribusi besar atas keberhasilan Liverpool menjuarai Liga Primer Inggris musim lalu. Selain sangat baik dalam menjaga lini pertahanan, pemain berusia 22 tahun ini juga aktif dalam membantu serangan.

Dia juga telah dipercaya membela timnas Inggris dan sudah mendapatkan caps sebanyak 12 kali. Di timnas Inggris, dia harus bersaing dengan bek kanan top lainnya seperti Kyle Walker dan Kieran Trippier.

3. Sergio Ramos, Real Madrid - Bek Tengah

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?en.as.com

Sergio Ramos merupakan salah satu dari 2 pemain yang berlaga di LaLiga yang masuk dalam FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020. Ia merupakan pemain vital Real Madrid di jantung pertahanan dan mempunyai kontribusi besar atas keberhasilan klub tersebut menjuarai LaLiga musim lalu. Pemain berusia 34 tahun ini juga masih dipercaya membela timnas Spanyol hingga saat ini.

Sergio Ramos merupakan lulusan akademi Sevilla yang hijrah ke Real Madrid pada tahun 2005. Ramos sendiri merupakan salah satu bek yang paling disegani oleh klub-klub Eropa karena dikenal dengan gaya permainannya yang keras.

4. Virgil van Dijk, Liverpool - Bek Tengah

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?liverpoolfc.com

Satu lagi pemain Liverpool yang masuk dalam FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020 ialah Virgil van Dijk. Pemain asal Belanda tersebut berkontribusi besar atas keberhasilan Liverpool menjuarai Liga Primer Inggris musim lalu. Meskipun dilanda cedera sejak Oktober lalu, dia masih dipercaya sebagai salah satu bek tengah terbaik bersama Sergio Ramos.

Pemain berusia 29 tahun ini sudah bermain bersama timnas Belanda sebanyak 34 kali sejak tahun 2015. Van Dijk sendiri didatangkan Liverpool dari Southampton pada tahun 2018 lalu.

Baca Juga: Ini Kabar Teranyar Kondisi Cedera Virgil van Dijk

5. Alphonso Davies, Bayern Munchen - Bek Kiri

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?bundesliga.com

Bek kiri pilihan FIFA dalam FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020 adalah Alphonso Davies. Pemain yang baru berusia 20 tahun ini memang tampil sangat gemilang bersama Bayern Munchen, baik di Bundesliga maupun Liga Champions. Dia juga cukup sering membantu serangan dengan memberikan umpan silang kepada Lewandowski yang tak jarang menghasilkan gol.

Davies merupakan pemain berkebangsaan Kanada yang sudah bermain untuk timnas Kanada sebanyak 17 kali. Nilai Alphonso Davies juga cukup fantastis, yaitu 80 juta euro atau sekitar 1,38 triliun rupiah.

6. Joshua Kimmich, Bayern Munchen - Gelandang Bertahan

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?statsbomb.com

Satu lagi pemain Bayern Munchen yang masuk ke dalam FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020 adalah Joshua Kimmich. Tahun ini dia lebih sering dimainkan sebagai gelandang bertahan daripada bek sayap seperti beberapa tahun lalu. Pemain berusia 25 tahun ini sudah membela timnas jerman sebanyak 50 kali sejak tahun 2016.

Kimmich berkontribusi besar atas keberhasilan Bayern Munchen menjuarai Liga Champions musim lalu. Kimmich sendiri merupakan salah satu lulusan akademi VfB Stuttgart yang ada di Jerman.

7. Thiago Alcântara, Liverpool - Pemain Tengah

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?liverpoolfc.com

Rekrutan baru Liverpool pada bursa transfer pada September lalu masuk ke dalam kesebelasan FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020. Pemain berusia 29 tahun ini didatangkan dari jawara Liga Champions musim lalu, Bayern Munchen. Thiago sendiri juga pernah membela klub raksasa asal Spanyol, Barcelona.

Sejauh ini, Thiago baru bermain di Liga Primer Inggris sebanyak 2 kali karena dilanda cedera. Thiago sendiri diperkirakan dapat bermain lagi dalam waktu yang dekat.

8. Kevin De Bruyne, Manchester City - Gelandang Serang

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?otbsports.com

Satu-satunya pemain Manchester City yang masuk dalam FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020 ialah Kevin De Bruyne. Pemain berkebangsaan Belgia ini berperan penting dalam mengantarkan Manchester City sebagai runner up Liga Primer Inggris musim lalu. De Bruyne juga dipercaya sebagai kapten Manchester City bersama Fernandinho.

De Bruyne sendiri didatangkan dari Wolfsburg pada tahun 2015. Dia juga pernah bermain untuk klub besar lainnya seperti Chelsea.

9. Cristiano Ronaldo, Juventus - Penyerang Depan

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?en.as.com

Cristiano Ronaldo juga masuk dalam salah satu pemain yang masuk dalam daftar FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020. Walaupun gagal meraih gelar Liga Champions, Ronaldo berkontribusi besar atas keberhasilan Juventus meraih gelar Serie A. Pemain berusia 35 tahun ini juga masih dapat dikatakan sangat tajam meskipun sudah tak berusia muda lagi.

Ronaldo sendiri merupakan mantan bintang Real Madrid dan Manchester United yang hijrah ke Juventus pada tahun 2018 lalu. Dia merupakan lulusan akademi Sporting CP.

10. Lionel Messi, FC Barcelona - Penyerang Depan

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?squawka.com

Nama bintang lainnya yang masuk ke dalam FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020 adalah Lionel Messi. Meskipun gagal membawa Barcelona menjuarai Liga Champions dan LaLiga, Lionel Messi berkontribusi besar dalam membangun kepercayaan tim saat terpuruk pada musim lalu. Messi sendiri merupakan pemain asal Argentina yang bergabung dengan Barcelona sejak tahun 2000.

Pemain berusia 33 tahun ini juga dipercaya sebagai kapten timnas Argentina dan sudah bermain sebanyak 140 kali. Sayangnya, isu kepindahannya musim depan semakin kuat. Klub yang mempunyai peluang besar dalam mendatangkan Messi adalah Manchester CIty dan Paris Saint-Germain.

Baca Juga: 5 Pemain Top yang Kontraknya Habis Tahun 2021, Ada Messi!

11. Robert Lewandowski, Bayern Munchen - Striker

FIFA FIFPRO Men’s World 11 Tahun 2020 Dirilis, Ada Siapa Saja?en.as.com

Selain masuk dalam daftar FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020, Lewandowski juga dinobatkan menjadi pemain terbaik tahun 2020 versi FIFA. Pemain yang berposisi sebagai striker memang mempunyai peran yang besar dalam membantu Bayern Munchen menjuarai Bundesliga, DFB Pokal, dan Liga Champions.

Salah satu bintang yang memilih Lewandowski dalam ajang ini ialah Lionel Messi. Pemain yang juga merupakan kapten timnas Polandia ini sudah tampil bersama negaranya sebanyak 116 kali.

Nah, itu dia para pemain yang masuk dalam FIFA FIFPRO Men’s World 11 2020. Kebanyakan para pemain ini didominasi oleh nama-nama lama. Adakah pemain favoritmu di atas?

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya