5 Pesepak Bola Calon Pemecah Rekor Caps Terbanyak di Timnas

Saat ini rekornya masih dipegang Ahmed Hassan dengan 184 caps

Bermain untuk tim nasional menjadi impian bagi setiap pemain sepak bola. Selama bertahun-tahun, banyak pemain terbaik dunia mewakili negara mereka masing-masing untuk sekadar bermain di pertandingan persahabatan maupun kompetisi. Sejauh ini, ada total sekitar 445 pemain yang telah memainkan lebih dari 100 pertandingan untuk timnas.

Untuk rekor caps bagi timnas sendiri, saat ini masih dipegang oleh mantan gelandang Mesir, Ahmed Hassan yang telah memainkan 184 pertandingan untuk timnas Mesir dari tahun 1995-2012. Jika melihat statistik, saat ini ada banyak pemain yang berpotensi atau bisa memecahkan rekor caps terbanyak milik Ahmed Hassan. Berikut beberapa diantaranya.

1. Maynor Figueroa

5 Pesepak Bola Calon Pemecah Rekor Caps Terbanyak di Timnaslapresa.hn

Maynor Figueroa telah menjadi pemain dengan caps terbanyak di timnas Honduras. Total, ia telah memainkan 146 pertandingan bersama timnas sejak tahun 2003. Saat ini, Figueroa sedang mencari peruntungan di Amerika Serikat dengan bermain bersama salah satu klub MLS, FC Dallas.

Figueroa yang saat ini sudah berusia 35 tahun, membutuhkan 39 pertandingan lagi jika ingin memecahkan rekor Ahmed Hassan. Itu berarti, Figueroa harus bertahan di timnas selama tiga sampai empat tahun, dengan catatan, setidaknya membuat 10-12 penampilan tiap tahunnya.

Sejak tahun 2010, Figueroa memainkan rata-rata 15-17 pertandingan untuk timnas. Mantan pemain Wigan Athletic ini bisa saja bermain untuk timnas dalam tiga sampai empat tahun kedepan, asalkan ia masih bisa menjaga kebugarannya sebagai pemain.

2. Cristiano Ronaldo

5 Pesepak Bola Calon Pemecah Rekor Caps Terbanyak di Timnasfreshpress.info

Bisa dibilang, Cristiano Ronaldo saat ini sedang berada dalam performa terbaiknya bagi klub maupun timnas. Ronaldo saat ini menjadi pemain Portugal dengan caps terbanyak (149 pertandingan) sekaligus pencetak gol terbanyak untuk timnas Portugal (81 gol). Ia memiliki peluang yang cukup bagus untuk memecahkan rekor Ahmed Hassan.

Di usianya yang kini sudah menginjak 33 tahun, Ronaldo diperkirakan masih bisa bertahan di timnas Portugal, dengan catatan, ia harus bisa menjaga kebugarannya secara konsisten. Tak hanya berpotensi memecahkan rekor caps terbanyak, apabila Ronaldo bisa bertahan di timnas selama itu, maka ia juga berpeluang besar memecahkan rekor gol internasional terbanyak yang saat ini masih dipegang oleh Ali Daei.

3. Ahmed Mubarak Kano

5 Pesepak Bola Calon Pemecah Rekor Caps Terbanyak di Timnasalriadey.com

Kapten Oman, Ahmed Mubarak Kano saat ini bermain di Liga Qatar bersama Mesaimeer. Ia telah menjadi pemain paling penting untuk timnas Oman, dengan jumlah penampilan sebanyak 154 pertandingan dan telah mencetak 20 gol. Ahmed telah bermain secara regular untuk klub maupun timnas dalam 15-20 bulan terakhir.

Ia diperkirakan masih memiliki waktu tiga sampai empat tahun di timnas, dan dengan waktu selama itu, ia sepertinya masih bisa memecahkan rekor Ahmed Hassan. Asalkan ia bisa menjaga performa dan kebugarannya, Ahmed digadang-gadang bisa masuk kedalam jajaran pemain dengan caps terbanyak di tim nasional.

4. Sergio Ramos

5 Pesepak Bola Calon Pemecah Rekor Caps Terbanyak di Timnasgoal.com

Salah satu bek terbaik di dunia saat ini yaitu Sergio Ramos, telah sukses besar di klub maupun negara dalam beberapa tahun terakhir. Mantan pemain Sevilla ini, berhasil membawa Spanyol menjuarai Piala Dunia pada tahun 2010 dan EURO pada tahun 2012. Saat ini, ia berada di peringkat kedua dibawah Casillas, untuk pemain dengan caps terbanyak di timnas Spanyol, dengan catatan 151 pertandingan dan 13 gol.

Pemain berusia 32 tahun ini, masih memiliki waktu sekitar empat sampai lima tahun di timnas. Dan dengan konsistensinya dalam bermain, bukan tidak jika Ramos dapat memecahkan rekor caps terbanyak milik Ahmed Hassan. Tidak ada keraguan bahwa ia bisa memecahkan rekor itu sebelum EURO 2020 dimulai.

5. Bader Al-Mutawa

5 Pesepak Bola Calon Pemecah Rekor Caps Terbanyak di Timnasgoliath.com

Dengan pensiunnya Gianluigi Buffon dari sepak bola internasional dengan 176 caps, pemain asal Kuwait, Badder Al-Mutawa memiliki peluang terbaik untuk memecahkan rekor caps terbanyak dibanding pemain lain yang saat ini masih aktif bermain di timnas. Striker berusia 33 tahun ini, menjadi pemain Kuwait dengan caps terbanyak dengan 161 pertandingan dan 55 gol.

Al-Mutawa saat ini hanya berjarak 24 pertandingan dari Ahmed Hassan yang memegang rekor caps internasional terbanyak. Asalkan Al-Mutawa bisa menjaga konsistensi permainannya, ia berpotensi melewati rekor Ahmed Hassan dan menciptakan rekor baru.  

Demikian tadi ulasan mengenai pesepa bola yang berpotensi memecahkan rekor caps terbanyak di timnas. Dengan serangkaian kompetisi internasional yang rutin digelar, bukan tidak mungkin jika beberapa atau semua pemain diatas, akan mencatat 200 caps bersama timnas. Kita tunggu saja!

Arif Gunawan Photo Verified Writer Arif Gunawan

Noob Tech Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya