10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minamino

Didominasi pemain asal Jepang! 

Kompetisi Asia memang masih tertinggal jauh secara kualitas dari Eropa. Namun Asia tak pernah kehabisan talenta berbakat di Benua Biru. Nama-nama seperti Shinji Kagawa, Park Ji-sung hingga Son Heung-min  merupakan sederet pemain Asia yang mampu bersinar di kompetisi Eropa.

Kini, semakin banyak dan hampir di setiap kompetisi ada pemain asal Asia. Jika mampu tampil apik, tentu saja para pemain tersebut bakal memiliki banderol yang cukup tinggi. Berikut ini merupakan pemain Asia dengan banderol termahal.

10. Takumi Minamino (10 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminothisisanfield.com

Nama Takumi Minamino melejit saat masih membela klub Austria, RB Salzburg. Bersama klub lamanya itu, ia mampu tampil menjanjikan dengan catatan 64 gol dan 44 assist dari 199 pertandingan.

Tak hanya itu, pemain asal Jepang ini juga mampu mempersembahkan 11 trofi selama 5 musim. Minamino kini bermain bersama raksasa Premier League, Liverpool dan memiliki banderol sebesar 10 juta euro atau sekitar Rp171 miliar.

9. Mehdi Taremi (10 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminoskysports.com

Mehdi Taremi bermain di Eropa pertama kali pada tahun 2019. Saat itu, ia membela klub Portugal, Rio Ave FC. Bersama klub Portugal ini, Taremi berhasil tampil apik dengan catatan 21 gol dan 5 assist dari 37 laga.

Hanya bertahan satu musim, pemain asal Iran itu kemudian melanjutkan perjalanannya bersama FC Porto pada musim panas tahun ini. Meski belum mendapatkan tempat inti di Porto, ia saat ini memiliki banderol sebesar 10 juta euro atau sekitar Rp171 miliar.

8. Shoya Nakajima (12 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminofrancefootball.fr

Shoya Nakajima merupakan gelandang serang berbakat asal Jepang. Ia mengawali karier di Eropa bersama klub Portugal, Portimonense pada tahun 2017. Setelah satu setengah musim bermain bersama Portimonense, pemain berusia 26 tahun ini dibeli oleh klub Qatar pada Februari 2019.

Namun hanya beberapa bulan setelahnya, ia kembali lagi ke Portugal bersama FC Porto hingga sekarang. Nakajima saat ini memiliki banderol seharga 12 juta euro atau sekitar Rp205 miliar.

7. Hwang Hee-chan (15 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminosportbuzzer.de

Hwang Hee-chan menemukan performa terbaiknya ketika membela RB Salzburg di musim lalu. Bersama Erling Haaland dan Takumi Minamino di lini depan, mereka menjadi trio yang cukup menakutkan di Liga Austria. Ia berhasil menciptakan 16 gol dan 22 assist dari 40 pertandingan di semua ajang musim lalu.

Kini, ia sudah berganti klub setelah diboyong oleh RB Leipzig dengan biaya transfer sebesar 9 juta euro atau sekitar Rp154 miliar. Penyerang berusia 24 tahun asal Korea Selatan ini memiliki banderol sebesar 15 juta euro atau sekitar Rp256 miliar.

6. Daichi Kamada (16 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminobundesliga.com

Daichi Kamada merupakan salah satu pemain berbakat yang dimiliki oleh Jepang. Setelah mampu tampil cemerlang di Liga Jepang, ia sempat ke Belgia dan saat ini bermain untuk klub Jerman, Eintracht Frankfurt.

Sejauh ini, pemain berusia 24 tahun ini sudah mencatatkan 12 gol dan 15 assist dari 63 pertandingan. Kini, Kamada memiliki banderol senilai 16 juta euro atau sekitar Rp274 miliar.

5. Takehiro Tomiyasu (18 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminogoal.com

Takehiro Tomiyasu saat ini bermain di Italia bersama Bologna. Meski baru didatangkan pada musim lalu, ia langsung mampu bermain apik dan menyegel satu tempat inti di posisi bek.

Tak mengherankan jika saat ini sang pemain memiliki banderol sebesar 18 juta euro atau sekitar Rp308 miliar. Di awal musim ini, peran Tomiyasu belum juga tergantikan di jantung pertahanan Bologna. Ia terus dimainkan penuh selama 10 pertandingan awal di Serie A.

Baca Juga: 5 Pemain Asia Terbaik yang Berkarier di Eropa, Siapa Saja? 

4. Lee Kang-in (20 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminodeportevalenciano.com

Meski baru berusia 19 tahun, Lee Kang-in sudah mendapatkan tempat inti di skuat Valencia musim ini. Di awal musim ini, ia sudah memainkan 9 pertandingan dan menciptakan 3 assist di La Liga.

Pemain asal Korea Selatan ini sebenarnya sudah menjadi bagian Valencia sejak tahun 2011. Saat itu, ia bermain di tim akademi dan terus naik ke U-19 hingga akhirnya masuk senior. Kini, Lee memiliki banderol 20 juta euro atau sekitar Rp342 miliar.

3. Sardar Azmoun (20 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminogoal.com

Selain bermain untuk klub Iran, Sardar Azmoun hanya berkutat di kompetisi Rusia sejak tahun 2013. Sejumlah tim pun sudah pernah ia bela mulai dari Rubin Kazan, FK Rostov, dan Zenit St. Petersburg.

Kini, bersama klub terakhir tersebut ia menemukan permainan terbaiknya. Dari 71 pertandingan di semua ajang, ia mampu mencatatkan 42 gol dan 18 assist bersama Zenit. Azmoun saat ini memiliki banderol 20 juta euro atau sekitar Rp342 miliar.

2. Takefusa Kubo (30 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminoafc.com

Takefusa Kubo sempat menimba ilmu di akademi Barcelona, La Masia selama 4 musim dari tahun 2011 hingga 2015. Setelah memilih kembali ke negaranya, Jepang, ia kemudian membuat keputusan yang mengejutkan dengan bergabung bersama Real Madrid di musim panas 2019.

Namun, ia terlebih dulu dipinjamkan ke Mallorca dan Villarreal di musim ini. Meski baru berusia 19 tahun, Kubo sudah mendapatkan menit bermain lumayan di Villarreal, membuatnya saat ini memiliki banderol sebesar 30 juta euro atau sekitar Rp513 miliar.

1. Son Heung-min (75 juta euro)

10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minaminoen.as.com

Pemain Asia dengan banderol termahal saat ini dipegang oleh pemain Tottenham Hotspur, Son Heung-min. Pemain berusia 28 tahun ini merupakan pemain andalan di lini depan Spurs.

Bahkan di awal musim ini, ia sudah menciptakan 13 gol dan 6 assist dari 17 pertandingan di semua ajang. Tak mengherankan jika ia saat ini memiliki banderol senilai 75 juta euro atau sekitar Rp1,28 triliun.

 

Jika terus menunjukkan performa yang baik, tidak menutup kemungkinan banderol para pemain tersebut akan mengalami kenaikan harga lagi. Dari sepuluh pemain tersebut, hanya Shoya Nakajima yang mengalami penurunan harga di awal musim ini. Siapa menurutmu yang paling bersinar?

Baca Juga: 10 Fakta dan Potret Aksi Son Heung Min, Pemain Kebanggaan Asia!

Auliyau Rohman Photo Verified Writer Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya