6 Penjaga Gawang Muda yang Jadi Andalan Klub Serie A

Semuanya mulai memasuki usia emas

Penjaga gawang memang memegang peranan vital dalam pertahanan suatu klub sepak bola. Lantas, persaingan untuk menjadi kiper utama dalam skuad klub besar tidaklah mudah dan membutuhkan perjuangan yang keras. Maka dari itu, umumnya kiper didominasi pemain senior dengan segudang pengalaman.

Meskipun demikian, terdapat beberapa penjaga gawang muda yang mampu membuktikan diri untuk bersinar di Serie A. Bahkan, beberapa di antaranya mampu mengantarkan timnya meraih gelar juara atau berbicara banyak di kancah sepak bola domestik. 

Siapa saja mereka? Langsung simak ulasannya berikut, ya!

1. Vanja Milinkovic-Savic (Torino)

6 Penjaga Gawang Muda yang Jadi Andalan Klub Serie AVanja Milinkovic Savic saat membela Torino di Serie A. (instagram.com/vanja_32)

Pertama ada nama Vanja Milinkovic-Savic yang masuk di jajaran kiper termuda di Serie A musim 2021/2022 lalu. Pesepak bola yang baru menginjak usia 25 tahun pada Februari 2022 tercatat masuk sebagai pemain inti Torino. Vanja sudah diturunkan dalam 27 pertandingan pada musim 2021/2022. 

Sayangnya, pemain asal Serbia ini sempat mengalami cedera yang membuatnya absen dalam sejumlah pertandingan penting. Sebelum berkarier sebagai pemain profesional, Milinkovic-Savic tercatat pernah menjadi bagian dari skuad Manchester United kala masih remaja. 

2. Emil Audero (Sampdoria)

6 Penjaga Gawang Muda yang Jadi Andalan Klub Serie AEmil Audero ketika memperkuat Sampdoria di Serie A. (instagram.com/emil_audero)

Emil Audero adalah salah satu nama penjaga gawang utama di skuad Sampdoria dalam beberapa musim terakhir. Pemain berusia 25 tahun ini sudah dipermanenkan oleh I Blucerchiati sejak 2019 pasca dipinjam satu musim dari Juventus. 

Pesepak bola Italia yang punya keturunan Indonesia ini sudah diturunkan dalam 27 pertandingan musim 2021/2022 lalu. Penampilannya pada 2021/2022 sendiri diketahui menurun setelah ia menderita cedera otot perut yang membuatnya absen dalam beberapa pertandingan. 

3. Guglielmo Vicario (Empoli)

6 Penjaga Gawang Muda yang Jadi Andalan Klub Serie AGuglielmo Vicario ketika masih berseragam Cagliari. (instagram.com/guglielmovicario)

Guglielmo Vicario adalah seorang penjaga gawang utama di skuad Empoli. Pemain berusia 25 tahun ini sudah mencatatkan 7 clean sheet dalam 38 pertandingan Gli Azzurri pada 2021/2022. Meski begitu, ia sempat menjadi pemain cadangan di skuad Cagliari pada musim sebelumnya. 

Walaupun masih berusia muda, Vicario sudah pernah membela beberapa klub di Italia, baik di Serie A maupun Serie B. Kini, kiper kelahiran Udine ini sudah dipermanenkan oleh Empoli berkat penampilan impresifnya musim lalu.

Baca Juga: 5 Kiper dengan Penyelamatan Terbanyak di Serie A Musim 2021/2022

4. Lorenzo Montipo (Hellas Verona)

6 Penjaga Gawang Muda yang Jadi Andalan Klub Serie ALorenzo Montipo ketika berlatih bersama Hellas Verona. (instagram.com/lorenzo.montipo)

Lorenzo Montipo dikenal sebagai penjaga gawang utama di skuad Hellas Verona. Pesepak bola berusia 26 tahun itu sudah mencetak 4 clean sheet dalam 34 pertandingan bersama I Gialloblu pada musim 2021/2022 lalu. Ia tercatat sempat absen dalam dua pertandingan karena terinfeksi virus COVID-19. 

Sebelum berlabuh ke Verona, Montipo dikenal sebagai penjaga gawang andalan Benevento pada 2020/2021. Namun, karena Benevento harus terdegradasi ke kasta kedua, ia akhirnya menerima pinangan pinjaman dari Hellas Verona.  

5. Mike Maignan (AC Milan)

6 Penjaga Gawang Muda yang Jadi Andalan Klub Serie AMike Maignan ketika memperkuat AC Milan di Serie A. (instagram.com/mikemaignan.16)

Berikutnya ada Mike Maignan yang makin populer sebagai sosok penjaga gawang utama di skuad AC Milan. Pesepak bola yang baru saja menginjak usia 27 tahun pada, Minggu (3/7/2022) lalu ini didatangkan I Rossoneri dari Lille.

Meski tergolong pemain baru, Maignan nyatanya berhasil tampil impresif di musim debutnya bersama tim asal Kota Milan itu. Pemain asal Prancis keturunan Prancis Guyana ini sukses mencatatkan 17 clean sheet dari 32 pertandingan di Serie A. 

6. Thomas Strakosha (Lazio)

6 Penjaga Gawang Muda yang Jadi Andalan Klub Serie AThomas Strakosha ketika membela Lazio di Serie A. (instagram.com/thomas_strakosha)

Terakhir, ada nama Thomas Strakosha yang tercatat sebagai penjaga gawang pilihan utama di skuad SS Lazio. Pada musim 2021/2022 lalu, ia berhasil menorehkan 7 clean sheet dari 23 pertandingan I Biancocelesti. Jumlah ini menurun lantaran ia sempat mengalami cedera hamstring yang memaksanya absen di beberapa pertandingan. 

Kiper berkebangsaan Albania ini sudah tergabung bersama skuad Lazio sejak tahun 2012 setelah didatangkan dari Panionios. Kala itu, ia masih membela tim junior Lazio. Strakosha sempat dipinjamkan ke Salernitana selama satu musim. 

Penjaga gawang memang jadi kunci penting dalam pertahanan klub dalam mengarungi berbagai kompetisi. Meski tidak memiliki banyak pengalaman layaknya pemain senior, nyatanya sederet kiper muda di Serie A ini juga berhasil unjuk gigi dan jadi pemain kunci untuk klubnya. Dari daftar ini, menurutmu siapa pemain yang bakal bersinar di Serie A musim 2022/2023 mendatang?

Baca Juga: 5 Kiper Veteran yang Tak Disadari Masih Bermain di Klub Serie A

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya