Spanyol Bertemu Portugal, Inggris Jumpa Belgia di Piala Dunia 2018

#WorldCup2018 Pertemuan dua tim besar di satu grup memang sudah diprediksi sebelumnya.

Pengundian grup Piala Dunia 2018 yang diadakan di Kremilin Palace (1/12/2017), Moskow, Rusia menghadirkan cerita menarik. Perkiraan saling bertemunya dua tim hebat dalam satu grup di piala dunia 2018 yang sudah diprediksi sebelumnya benar-benar terjadi.

Hal tersebut terlihat bahwa negara seperti Spanyol dan Inggris berada di pot 2 undian. Sementara Jerman, Argentina, Portugal, Brasil, Prancis, dan Belgia berada di pot 1 yang berarti akan tercipta grup neraka di Piala Dunia tahun depan.

Benar saja, pengundian grup yang dipandu oleh legenda Inggris Gary Lineker dan jurnalis Rusia Maria Komandnaya mempertemukan Belgia di pot 1 dan Inggris di pot 2 bersama Panama dan Tunisia di grup G. Begitu juga dengan Spanyol harus bersua Portugal di grup B beserta Maroko dan Iran.

Pertemuan Inggris VS Belgia dan Spanyol melawan Porugal akan menjadi pertandingan yang bakal ditunggu-tunggu karena dua negara ini memiliki pemain-pemain hebat dan tradisi yang bagus di piala dunia. Spanyol merupakan juara dunia di tahun 2010 bertemu dengan Portugal dengan Cristiano Ronaldo-nya yang sukses menjadi juara Eropa tahun 2016. Begitu juga Inggris yang dihuni bintang Premier League jumpa Belgia dengan Golden Generation-nya.

Sementara di grup lainya, persaingan tidak seketat grup B dan G. Namun bukan berarti mudah untuk negara unggulan seperti Argentina yang mendapat tantangan dari kuda hitam Kroasia dan Rusia yang harus se-grup dengan Uruguay. Prancis bertemu Denmark, dan Brasil bertemu Swiss.

Negara yang musti hati-hati adalah Jerman yang satu grup dengan Meksiko, Swedia, dan Korea Selatan. Secara diatas kertas Der Panzer memang unggul secara kualitas dan pengalaman. Tapi kualitas yang dimiliki Meksiko sebagai jawara Amerika Utara juga harus diperhitungkan. Begitu Juga Swedia yang dalam babak playoff kemarin mengandaskan tim besar seperti Italia. Jika anak Asuhan Jochim Loew tidak berhati-hati akan sulit nantinya bagi Jerman lolos ke babak selanjutnya.

Menarik untuk menunggu piala dunia tahun depan di Rusia di tengah absenya negara langganan seperti Italia dan Belanda. Piala dunia tahun 2018 diramalkan akan menghadirkan bintang dan cerita baru di olahraga kulit bundar yang rencananya digelar pada tanggal 14 juni sampai 15 juli 2018 ini.

Berikut hasil undian grup Piala Dunia 2018 Rusia:

Grup A: Rusia, Arab Saudi, Mesir, Uruguay.

Grup B: Portugal, Spanyol, Maroko, Iran.

Grup C: Prancis, Australia, Peru, Denmark.

Grup D: Argentina, Islandia, Kroasia, Nigeria.

Grup E: Brasil, Swiss, Kosta Rika, Serbia.

Grup F: Jerman, Meksiko, Swedia, Korea Selatan.

Grup G: Belgia, Panama, Tunisia, Inggris

Grup H: Polandia, Senegal, Kolombia, Jepang.

Dwiki Libra Photo Verified Writer Dwiki Libra

https://serigala-bola.blogspot.com/

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina
  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya