5 Catatan Gol Terakhir Kai Havertz di Level Klub

Golnya menurun saat bergabung dengan Chelsea

Kai Havertz kabarnya akan bergabung dengan Arsenal pada musim panas 2023. Chelsea dilaporkan melepas sang pemain dengan harga 70 juta euro atau Rp1,2 triliun. Pemain asal Jerman ini diyakini segera melakukan tes medis dalam beberapa hari ke depan.

Arsenal akan menjadi klub ketiga dalam karier pemain berusia 24 tahun tersebut. Sebelum menjajal English Premier League (EPL), Kai Havertz sendiri tampil impresif bersama Bayer Leverkusen di Bundesliga Jerman. Hal ini tergambar dari torehan gol sang pemain. Berikut lima catatan gol terakhirnya di level klub.

1. Mencetak 20 gol pada 2018/2019 jadi torehan terbaik sepanjang karier sang pemain

5 Catatan Gol Terakhir Kai Havertz di Level KlubKai Havertz (bundesliga.com)

Kai Havertz berhasil menembus tim utama Bayer Leverkusen pada 2016 saat dirinya masih berusia 17 tahun. Dia berkembang lebih baik tiap musimnya. Performa terbaiknya terjadi pada 2018/2019. Sang pemain menorehkan 20 gol dari 42 penampilan di semua kompetisi.

Kontribusi golnya itu membawa Bayer Leverkusen finis di zona Liga Champions Eropa. Dia juga berada di posisi ketiga top skor Bundesliga musim itu dengan torehan 17 gol. Kai Havertz hanya kalah tajam dari Robert Lewandowski dan Paco Alcacer.

2. Mencetak 18 gol dan 9 assist pada 2019/2020, performa stabil!

5 Catatan Gol Terakhir Kai Havertz di Level KlubKai Havertz (bundesliga.com)

Kendati masih berusia sangat muda, Kai Havertz telah menjadi pemain reguler Bayer Leverkusen selama hampir 4 musim. Performanya pada 2019/2020 cukup stabil dengan torehan 18 gol dan 9 assist dari 45 laga di semua ajang. Sayang, musim itu Bayer Leverkusen hanya mampu finis di urutan kelima Bundesliga.

Mereka juga tersingkir pada fase grup Liga Champions dan terlempar ke Liga Europa. Di kasta kedua kompetisi Eropa itu, Bayer Leverkusen tersingkir pada babak perempat final. Mereka disingkirkan Inter Milan dengan skor 2-1. Musim itu juga jadi berakhirnya era Kai Havertz di Bayer Leverkusen setelah memutuskan menerima pinangan Chelsea.

Baca Juga: Tuchel: Saya Lihat Bergkamp, Van Persie, dan Berbatov di Kai Havertz

3. Meski hanya cetak 9 gol pada 2020/2021, Kai Havertz membawa Chelsea juara UCL

5 Catatan Gol Terakhir Kai Havertz di Level KlubKai Havertz dan Timo Werner (twitter.com/kaihavertz29)

Diminati banyak klub Eropa, Kai Havertz gabung Chelsea usai ditebus dengan harga 80 juta euro atau Rp1,3 triliun. Torehan golnya menurun drastis dengan mencetak 9 gol dan 8 assist dari 45 laga. Kendati begitu, dia memiliki peran vital membawa Chelsea menjuarai Liga Champions pada musim perdananya.

Kai Havertz mencetak gol kemenangan di laga final melawan Manchester City yang berakhir dengan skor 1-0. Dia juga membawa The Blues ke final FA Cup, tetapi harus menelan kekalahan 0-1 dari Leicester City. Sementara, di EPL, Chelsea finis finis di urutan keempat.

4. Mencetak 14 gol sepanjang 2021/2022 jadi torehan terbaik Kai Havertz di Chelsea

5 Catatan Gol Terakhir Kai Havertz di Level KlubKai Havertz (twitter.com/kaihavertz29)

Kai Havertz menorehkan catatan gol terbaiknya di Chelsea pada 2021/2022. Di bawah asuhan Thomas Tuchel, dia mencetak 14 gol dan 6 assist dari 47 laga di semua ajang. Kontribusi golnya itu membawa Chelsea lolos ke final Piala FA dan Piala Liga Inggris.

Ironisnya, The Blues dikalahkan Liverpool pada dua partai puncak tersebut lewat adu penalti. Mereka juga gagal mempertahankan gelar Liga Champions usai disingkirkan Real Madrid pada babak perempat final. Sementara, di EPL, Kai Havertz dkk finis di urutan ketiga.

5. Chelsea terpuruk pada 2022/2023, Kai Havert hanya mencetak 9 gol dan 1 assist

5 Catatan Gol Terakhir Kai Havertz di Level KlubKai Havertz (twitter.com/kaihavertz29)

Kai Havertz kerap mendapatkan kritikan karena banderolnya yang dinilai tak sepadan dengan kontribusi yang dia berikan. Dilengserkannya Thomas Tuchel pada awal musim 2022/2023 makin memperburuk keadaan. Performa sang pemain menurun di bawah asuhan pelatih anyar Graham Potter.

Havertz hanya mampu mencetak 9 gol dan 1 assist dari 47 laga pada 2022/2023. Chelsea sendiri tampil sangat buruk pada musim ini dan terpuruk di peringkat ke-12 EPL pada akhir musim. Dampak hasil buruk ini, The Blues melakukan cuci gudang pemain pada musim panas 2023. Kai Havertz menjadi salah satu nama pemain yang dilepas manajemen klub.

Catatan gol Kai Haverz kala berkostum Chelsea terbilang cukup mengecewakan. Apalagi dia diboyong dengan harga sangat tinggi. Sang pemain kini selangkah lagi bergabung dengan Arsenal. Ia diyakini bisa kembali ke performa terbaiknya di bawah arahan Mikel Arteta yang bakal mengandalkan pemain muda dan menerapkan sepak bola menyerang.

Baca Juga: 5 Pemain Jerman yang Tampil Apik Bersama Arsenal, Havertz Berikutnya?

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya