6 Laga Awal Arsenal di Premier League 2023/2024, Dilarang Lengah!

The Gunnners akan menghadapi MU dan Tottenham

Arsenal menjadi klub terboros pada bursa transfer musim panas 2023. The Gunners telah menghabiskan dana 231,6 juta euro atau Rp3,9 triliun hanya untuk mendatangkan tiga pemain. Mereka adalah Kai Havertz, Declan Rice, dan Jurrien Timber.

Tak ayal anak asuh Mikel Arteta pun difavoritkan untuk jadi juara pada 2023/2024. Kendati begitu, mereka harus fokus dan waspada. Pasalnya, laga-laga awal Arsenal tidak akan mudah. Mereka sudah dinanti lawan-lawan yang cukup berat.

Berikut laga awal Arsenal di Premier League 2023/2024.

1. Arsenal menang tipis 2-1 atas Nottingham Forest pada laga pembuka Premier League

6 Laga Awal Arsenal di Premier League 2023/2024, Dilarang Lengah!gol Bukayo Saka ke gawang Nottingham Forest (twitter.com/Arsenal)

Arsenal melakukan start mulus pada laga pembuka Premier League 2023/2024. The Gunners mengalahkan Nottingham Forest dengan skor 2-1 di Emirates Stadium. Dua gol tim tuan rumah dicetak Eddie Nketiah dan Bukayo Saka pada babak pertama. Sedangkan, gol balasan The Forest dicetak Taiwo Awoniyi pada akhir babak kedua.

Dengan kemenangan ini, Arsenal bertengger di peringkat keempat klasemen sementara. Hasil ini juga menjadi ajang balas dendam anak asuh Mikel Arteta setelah kalah 0-1 pada musim lalu. Sayangnya, kemenangan ini juga harus memakan korban. Jurrien Timber ditarik keluar lapangan pada menit ke-50 karena mengalami cedera.

2. Arsenal bakal menantang Crystal Palace di kandang lawan pada 22 Agustus 2023

6 Laga Awal Arsenal di Premier League 2023/2024, Dilarang Lengah!Arsenal vs Crystal Palace (arsenal.com)

Arsenal akan bertandang ke Selhurst Park Stadium pada pekan kedua Premier League untuk menghadapi Crystal Palace. The Gunners layak mewaspadai lawannya ini. Pasalnya, The Eagles kerap meyulitkan pasukan Mikel Erteta dalam enam laga terakhir. The Gunners unggul tipis dengan meraih 3 kemenangan, 2 imbang, dan 1 kekalahan.

Crystal Palace juga mengawali musim ini dengan mulus. Anak asuh Roy Hodgson menang atas Sheffield United dengan skor 1-0 di kandang lawan. Laga ini bakal jadi kesempatan bagi The Gunners memuncaki klasemen. Lantaran, klub-klub rival akan saling beradu di laga lainnya, yaitu Manchester City versus Newcastle United dan Tottenham Hotspur versus Manchester United.

3. Arsenal melawan Fulham di Emirates Stadium pada 26 September 2023

6 Laga Awal Arsenal di Premier League 2023/2024, Dilarang Lengah!Arsenal vs Fulham (arsenal.com)

Arsenal bakal menjamu Fulham pada pekan ketiga Premier League di Emirates Stadium. Di atas kertas, The Gunners seharusnya bisa menang dengan mudah. Mereka unggul jauh secara statistik dengan torehan 5 kemenangan dan 1 imbang dari 6 pertemuan terakhir. Fulham bahkan kerap menjadi lumbung gol bagi Arsenal.

The Gunners mencetak 18 gol dan kebobolan 4 gol saja dari 6 pertemuan tersebut. Kendati begitu, The Cottagers kerap membuat kejutan di laga-laga pembuka. Musim lalu, mereka tak terkalahkan pada tiga laga awal. Begitu juga start musim ini. Mereka berjalan mulus dengan mengalahkan Everton 1-0 di kandang lawan.

Baca Juga: 3 Bintang Baru yang Bawa Arsenal Menangi Community Shield 2023

4. Arsenal menghadapi duel panas melawan Manchester United pada 3 September 2023

6 Laga Awal Arsenal di Premier League 2023/2024, Dilarang Lengah!Manchester United vs Arsenal (manutd.com)

September bakal dibuka dengan laga bersejarah antara Arsenal dan Manchester United di Emirates Stadium. Duel ini sekaligus menjadi ajang adu taktik dua mantan asisten Pep Guardiola, Mikel Arteta dan Erik ten Hag. Pertandingan ini menjanjikan drama seru. Tidak hanya bertabur pemain bintang, tetapi juga berpotensi hujan gol.

Dalam lima pertemuan terakhir, kedua tim selalu saling mengalahkan. MU unggul dengan 3 kemenangan berbanding 2 milik Arsenal. Setan Merah juga unggul tipis produktivitas gol dengan mencetak sebelas gol. Sedangkan, The Gunners hanya mencetak sembilan gol. Duel ini akan sangat penting bagi keduanya untuk mengukuhkan siapa yang lebih difavoritkan jadi juara pada musim ini.

5. Arsenal dinanti Everton pada pekan kelima Premier League pada 16 September 2023

6 Laga Awal Arsenal di Premier League 2023/2024, Dilarang Lengah!Arsenal vs Everton (arsenal.com)

Arsenal akan bertamu ke kandang Everton pada pekan kelima Premier League. Secara kualitas pemain, Arsenal unggul jauh dari tim tuan rumah. Apalagi performa Everton 2 musim terakhir anjlok signifikan. Musim lalu saja, The Toffies hampir terdegradasi dari EPL.

Meski begitu, Everton adalah lawan yang tangguh bagi Arsenal. Dalam 6 laga terakhir, kedua tim saling mengalahkan dengan sama-sama mengoleksi 3 kemenangan. Everton sendiri melakukan start buruk pada laga pembuka EPL 2023/2024. Anak asuhan Sean Dyce dipermalukan Fulham di kandang sendiri dengan skor 0-1.

6. Arsenal menjalani derbi London Utara melawan Tottenham Hotspur pada 24 September 2023

6 Laga Awal Arsenal di Premier League 2023/2024, Dilarang Lengah!Arsenal vs Tottenham Hotspurs (arsenal.com)

Arsenal bakal dihadapkan dengan jadwal yang berat sepanjang September 2023. The Gunners harus menjamu sesama tim London Utara, Tottenham Hotspur, pada pekan keenam Premier League. Duel ini diprediksi berjalan panas dan sengit seperti biasanya.

Kedua tim saling mengalahkan dalam enam pertemuan terakhir. Namun, Arsenal unggul dengan torehan 4 kemenangan berbanding 2 milik Tottenham. The Gunners sedikit lebih diunggulkan pada laga ini. Selain bakal bermain di kandang sendiri, Tottenham baru saja kehilangan mesin golnya, Harry Kane.

Enam laga awal Arsenal terbilang berat. Anak asuh Mikel Arteta tidak boleh lengah dan harus meraup poin semaksimal mungkin. Langkah awal ini selalu memiliki peran penting dalam perebutan gelar juara Premier League. Apalagi persaingan musim ini diyakini bakal sangat sengit dan ketat.

Baca Juga: Dapat Perlawanan Sengit, Arsenal Tekuk Nottingham 2-1

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya