5 Pemain Terakhir yang Perpanjang Kontrak di MU, Ada Rashford!

Rashford jadi pemain dengan gaji tertinggi

Manchester United tengah dalam kondisi positif di bawah arahan Erik ten Hag. Proyek yang ia bangun sejauh ini berada di jalan yang tepat. Selain bakal kembali berlaga di UEFA Champions League (UCL) 2023/2024, Setan Merah juga berhasil mengamankan kontrak para pemain kunci.

MU baru saja mengamankan jasa pemain bintangnya, Marcus Rashford dengan kontrak jangka panjang. Ia dinilai sebagai aset berharga klub dan bagian penting proyek Erik ten Hag. Termasuk sang pemain, berikut lima pemain terakhir yang perpanjang kontrak di MU.

1. Tom Heaton dapat perpanjangan kontrak pada musim panas 2023

5 Pemain Terakhir yang Perpanjang Kontrak di MU, Ada Rashford!Tom Heaton (twitter.com/ManUtd)

Tom Heaton bergabung dengan MU pada musim panas 2021. Ia diboyong dari Aston Villa dengan status free agent. Usianya sudah tidak muda lagi, yakni 37 tahun. Meski begitu, Manchester United memberikannya kontrak baru pada Juni 2023 lalu dengan durasi 1 tahun. Keberadaan sang pemain diplot sebagai kiper ketiga.

Sejauh ini, Heaton baru memainkan tiga pertandingan untuk Setan Merah. Menariknya, ia adalah produk asli akademi MU. Namun, Heaton belum pernah bermain untuk tim utama pada periode pertamanya di Old Trafford. Ia lebih sering dipinjamkan ke klub-klub medioker Inggris saat itu.

2. Luke Shaw perpanjang kontrak 4 tahun

5 Pemain Terakhir yang Perpanjang Kontrak di MU, Ada Rashford!Luke Shaw (twitter.com/LukeShaw23)

Kontrak Luke Shaw sejatinya berakhir pada musim panas 2023, tetapi Manchester United memberikan kontrak baru berdurasi 4 tahun dengan opsi perpanjangan 1 tahun. Keputusan ini tidak lepas dari performa impresifnya di bawah asuhan Erik ten Hag. Ia memainkan 47 laga dengan torehan 1 gol dan 6 assist sepanjang 2022/2023.

Dengan kontrak baru ini, Shaw bakal jadi pemain paling lama berkostum MU. Ia bergabung dari Southampton pada musim panas 2014 silam dengan harga 37 juta euro atau Rp623 miliar. Bek 28 tahun ini telah memainkan 260 pertandingan dengan koleksi 4 gol dan 28 assist.

Baca Juga: Marcus Rashford Resmi Perpanjang Kontrak di MU hingga 2028

3. Alejandro Garnacho

5 Pemain Terakhir yang Perpanjang Kontrak di MU, Ada Rashford!Alejandro Garnacho (instagram/garnacho7)

Alejandro Garnacho diprediksi sebagai calon bintang Manchester United. Pemain berusia 19 tahun ini sukses menembus tim utama pada 2022/2023. Ia memainkan 36 pertandingan dengan torehan 6 gol dan 6 assist. Beroperasi di sayap kiri, sang pemain dinilai lebih bersinar dari Jadon Sancho yang ditebus mahal dari Borussia Dortmund.

Tak ingin kehilangan pemain muda berbakatnya, MU memberikan kontrak baru dengan durasi 5 tahun yang berlaku hingga 2028. Garnacho bakal mendapatkan kenaikan gaji 10 kali lipat, menjadi 57 ribu euro atau Rp957 juta per pekan. Ia juga sempat dilaporkan bakal diberikan nomor punggung keramat 7, tetapi pada akhirnya nomor tersebut dihadiahkan kepada rekrutan baru dari Chelsea, Mason Mount.

4. Diogo Dalot

5 Pemain Terakhir yang Perpanjang Kontrak di MU, Ada Rashford!Diogo Dalot (twitter.com/DalotDiogo)

Sempat terpinggirkan pada era Ole Gunnar Solskjaer, Diogo Dalot menemukan performa terbaiknya saat masa peminjaman di AC Milan. Penampilan itu berhasil ia pertahankan saat pulang ke Manchester United pada 2022/2023. Bek asal Portugal ini jadi andalan Erik ten Hag di pos bek kiri dengan memainkan 42 laga.

Performa apiknya itu tidak hanya merebut posisi utama dari Aaron Wan-Bissaka, tetapi juga mendapat kepercayaan Erik ten Hag. Ia pun jadi bagian dari proyek jangka panjang klub dengan diberikan kontrak baru yang berlaku hingga 2028. Bek berusia 24 tahun ini sendiri telah berkostum MU sejak 2018, saat didatangkan dari Porto dengan mahar 22 juta euro atau Rp370 miliar.

5. Marcus Rashford

5 Pemain Terakhir yang Perpanjang Kontrak di MU, Ada Rashford!Marcus Rashford (twitter.com/ManUtd)

Marcus Rashford dianggap sebagai lulusan akademi terbaik Manchester United pada era sepak bola modern. Ia sukses menembus tim utama pada Januari 2016. Sejak itu, Rashford berkembang jadi salah satu penyerang top di kasta tertinggi Liga Inggris. Pemain berusia 25 tahun ini telah memainkan 359 laga dengan koleksi 123 gol dan 68 assist bersama MU.

Sempat diminati Paris Saint-Germain, Setan Merah akhirnya berhasil memperpanjang kontrak bintangnya tersebut. Ia dipagari kerja sama berdurasi 5 tahun yang berlaku hingga 2028. Rashford juga bakal menjadi pemain dengan gaji tertinggi di MU dengan nilai 435 ribu euro atau Rp7,3 miliar per pekan.

Perlahan, tetapi pasti, Manchester United mulai kembali ke jalur juara di bawah asuhan Erik ten Hag. Setan Merah diyakini bisa berbuat lebih banyak musim depan. Mereka memiliki skuad mapan dengan kualitas bintang. Perpanjangan kontrak lima pemain di atas juga jadi bukti jika proyek yang dibangun sang pelatih sejauh ini cukup berhasil.

Baca Juga: Sinyal Rashford Jadi Kapten MU, Perpanjang Kontrak

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya