Cedera, Hugo Lioris Harus Istirahat Sampai 2020

Ketidakberuntungan menghampiri Lioris nih!

Hugo Lioris, kapten dari tim nasional Perancis dan kapten dari klub asal London, Tottenham Hotspur harus absen selama beberapa bulan akibat cedera ligamen. Meski tidak membutuhkan operasi, kiper berusia 32 tahun itu harus menjalani perawatan di bawah arahan tim medis Tottenham.

Perancis dan Tottenham akan kehilangan sosoknya. Untuk Tottenham, ini akan menjadi sesuatu yang sulit setelah sebelumnya kalah dari Bayern Munchen pada tengah pekan lalu. Sekarang mereka harus kehilangan kapten dan kalah pada Sabtu kemarin dari Brighton, 3-0.

1. Cedera ketika menghadapi Brighton

Cedera, Hugo Lioris Harus Istirahat Sampai 2020euronews.com

Laga di Liga Inggris yang mempertemukan Tottenham dan Brighton pada Sabtu, 5 Oktober lalu menjadi hari yang tak menyenangkan bagi Tottenham. Selain karena harus menelan kekalahan, kiper andalan asal Perancis, Hugo Lioris harus ditandu keluar lapangan ketika pertandingan baru dimulai 3 menit.

Lioris mengalami cedera setelah menghalau umpan Pascal Groos. Umpan tersebut membuat terciptanya gol untuk Brighton oleh Neal Maupay sebagai gol pembuka bagi Brighton yang berhasil menang 3-0.

Baca Juga: Prediksi Tottenham Hotspurs vs Liverpool: Statistik Memihak The Reds

2. Absen sampai 2020

Cedera, Hugo Lioris Harus Istirahat Sampai 2020talksport.com

Lioris mengalami cedera pada ligamen siku tangan. Akibat cedera yang di deritanya, Lioris diperkirakan absen hingga 2020. Menurut keterangan Spurs, kapten mereka akan akan menjalani perawatan di bawah pengawasan tim medis Hotspur Way.

3. Perancis dan Spurs kehilangan kapten mereka

Cedera, Hugo Lioris Harus Istirahat Sampai 2020guardian-series.co.uk

Setelah ditandu keluar, Spurs kehilangan sosok hebat di bawah mistar gawang. Mereka pun mengalami kebobolan 2 gol lagi. Menurut pelatih Spurs, Pochettino, kehilangan kapten mereka memberikan dampak besar bagi tim.

Perancis yang sebentar lagi akan menjalani kualifikasi Euro 2020 menghadapi Iceland dan Turki juga arus kehilangan kapten mereka yang telah bersama mereka ketika menjuarai Piala Dunia 2018. Semoga lekas pulih Iloris.

Baca Juga: Brighton vs Tottenham: Penyerang 19 Tahun Jadi Bintang!

Ifan Wijaya Photo Verified Writer Ifan Wijaya

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya