Jadi Bintang Kemenangan Ajax, Tadic: Saya Terlalu Banyak Nonton Zidane

Pemain timnas Serbia ini ukir dua asis dan cetak satu gol

Jakarta, IDN Times - Gelandang asal Serbia, Dusan Tadic, mencuri lampu sorotan ketika dirinya berlaga untuk Ajax Amsterdama kala melawat ke markas Real Madrid pada babak 16 besar Liga Champions 2018/2019. Butuh menang dengan selisih dua gol, tanpa diduga, Ajax menghancurkan juara bertahan tiga musim beruntun tersebut dengan skor telak, 1-4.

Di laga ini, Tadic mencuri atensi dengan dua asis dan satu gol cantiknya ke gawang Thibaut Courtois. Tak hanya itu, eks pemain Southampton ini juga melakukan gerakan roulette, yang menjadi signature skill dari eks manajer Madrid, Zinedine Zidane. Tadic melakukan gerakan itu kala mengelabui Casemiro, sebelum mengirim asis untuk gol David Neres.

1. Tadic: Ini adalah pertandingan terbaik saya

Jadi Bintang Kemenangan Ajax, Tadic: Saya Terlalu Banyak Nonton ZidaneTwitter/@SquawkaNews

Berbicara kepada media selepas kemenangan bersejarah Ajax tersebut, Dusan Tadic menyebutkan bahwa laga ini sangat amat berkesan baginya. Ia juga takjub karena timnya bisa mengalahkan salah satu tim terbaik dunia saat ini.

"Ini mungkin adalah pertandingan terbaik yang pernah saya mainkan," ujar Tadic kepada Veronica TV.

"Kami baru saja mengalahkan tim terbaik di dunia. Saya sangat bangga dengan hasi ini dan saya rasa kami membuat banyak orang bahagia dengan hasil ini. Di sepakbola, kamu hanya harus santai dan menikmati laga, itu yang saya lakukan tadi," lanjutnya lagi.

Terkait gerakan roulette yang dilakukannya saat mengelabui Casemiro, Tadic menyebutkan bahwa itu karena ia mengidolakan legenda Real Madrid, Zinedine Zidane. "Ya, gerakan itu terinspirasi dari Zidane. Dia selalu menjadi pemain favorit saya. Mungkin, saya terlalu banyak menonton rekaman pertandingan yang Zidane jalani," pungkas Tadic.

Baca Juga: Kalah 1-4 dari Ajax, Pelatih Real Madrid: Sungguh Sangat Menyakitkan

2. Frenkie de Jong sebut timnya bermain baik di dua leg

Jadi Bintang Kemenangan Ajax, Tadic: Saya Terlalu Banyak Nonton ZidaneTwitter/@AFCAjax

Mengomentari kemenangan bersejarah timnya, gelandang muda Ajax, Frenkie de Jong, mengaku bahwa timnya bermain baik dalam dua leg bertemu Real Madrid. De Jong yang musim depan akan bergabung bersama Barcelona ini juga sudah mengingatkan Madrid bahwa tanpa Sergio Ramos, Madrid akan dibuat menyesal.

"Fantastis rasanya bisa menang 4-1 di sini (Bernabeu). Walau begitu, saya rasa kami tak bermain lebih buruk di kandang pada leg pertama lalu. Saat itu, kami hanya tidak beruntung dengan hasilnya dan sekarang, kami menuntaskan apa yang gagal kami lakukan di leg pertama," ujar de Jong dikutip dari Goal.

3. Matthijs de Ligt tak puas hanya lolos perempat final

Jadi Bintang Kemenangan Ajax, Tadic: Saya Terlalu Banyak Nonton ZidaneTwitter/@FootballOranje_

Sementara itu, berbicara usai memimpin timnya lolos ke perempat final, kapten Ajax, Matthijs de Ligt, mengaku bahwa capaian ini fantastis tapi ia ingin mencapai hal yang lebih lagi.

"Sebuah capaian yang fantastis bisa lolos ke perempat final, tapi kami masih belum selesai," ujar de Ligt, kapten muda Ajax yang masih berusia 19 tahun, dikutip dari Goal.

Baca Juga: 4 Fakta Menarik di Balik Kemenangan Ajaib Ajax di Santiago Bernabeu

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya