5 Pemain Leicester City yang Bisa Dibeli Usai Terdegradasi dari EPL

James Maddison jadi yang paling berpotensi hengkang

Dongeng Leicester City di English Premier League (EPL) 2022/2023 harus terhenti. The Foxes resmi terdegradasi setelah 9 tahun mengarungi kasta teratas sepak bola Inggris. Hal tersebut membuat sejumlah pemain mereka menjadi buruan pada bursa transfer musim panas 2023.

Para pemain itu menjadi incaran karena kemampuan mereka. Kebanyakan memang berstatus pemain bintang. Siapa pemain Leicester City yang bisa dibeli usai terdegradasi dari EPL?

1. James Maddison

5 Pemain Leicester City yang Bisa Dibeli Usai Terdegradasi dari EPLpotret James Maddison (lcfc.com)

James Maddison menjadi nama yang santer berpotensi hengkang. Sejumlah tim Premier League tengah memantau situasinya di Leicester City. Tim-tim seperti Arsenal, Newcastle United, Tottenham Hotspur hingga Liverpool berniat memboyongnya. Kontraknya bersama Leicester masih berlaku hingga 2024 mendatang. Namun, dengan terdegradasinya The Foxes, potensi hengkangnya mengemuka. Kualitasnya sebagai seorang gelandang membuatnya diburu tim-tim elite agar tetap bisa tampil di level teratas sepak bola.

2. Youri Tielemans

5 Pemain Leicester City yang Bisa Dibeli Usai Terdegradasi dari EPLYouri Tielemans (lcfc.com)

Youri Tielemans bakal berstatus free agent pada bursa transfer musim panas 2023. Kontraknya yang habis bersama Leicester City membuatnya akan hengkang. Gelandang asal Belgia ini ingin menjajal tantangan baru dengan berpindah tim. Liverpool dan Arsenal menjadi dua tim Premier League yang melihat situasinya. Keduanya ingin memboyong Youri Tielemans demi memperkuat tim. Selain itu, tim asal Italia seperti AS Roma juga dikabarkan berniat menggaetnya. Pelatih Jose Mourinho bisa menjadi pembeda untuk mendaratkan pemain berusia 26 tahun itu ke Stadio Olimpico.

Baca Juga: 6 Pemain yang Mesti Hengkang dari Leicester City pada Musim Panas 2023

3. Harvey Barnes

5 Pemain Leicester City yang Bisa Dibeli Usai Terdegradasi dari EPLHarvey Barnes (lcfc.com)

Harvey Barnes merupakan salah satu pemain penting Leicester City pada 2022/2023. Berposisi di sektor kiri penyerangan The Foxes, pemain berusia 25 tahun ini mampu tampil produktif. Torehan 13 gol dari 34 penampilan di Premier League membuatnya jadi buruan. Newcastle United menjadi salah satu tim yang berminat untuk membajaknya dari Leicester. Mentas di Liga Champions Eropa 2023/2024 bisa menjadi pemulus kesepakatan untuk bisa mendapatkan Harvey Barnes.

4. Kiernan Dewsbury-Hall

5 Pemain Leicester City yang Bisa Dibeli Usai Terdegradasi dari EPLKiernan Dewsbury-Hall (lcfc.com)

Kiernan Dewsbury-Hall merupakan pemain yang diprediksi bakal hengkang dari Leicester City. Pasalnya, gelandang berusia 24 tahun tersebut adalah salah satu pemain apik. Kualitas yang dimiliki sangat disayangkan jika harus bermain di kasta kedua Liga Inggris. Selain itu, dirinya juga mampu menjadi gelandang dengan kreativitas mumpuni. Kemampuannya bisa menjadi nilai tambah bagi para peminat pada bursa transfer musim panas 2023.

5. Wilfred Ndidi

5 Pemain Leicester City yang Bisa Dibeli Usai Terdegradasi dari EPLWilfred Ndidi (lcfc.com)

Kapabilitas yang dimiliki Wilfred Ndidi sebagai seorang bek tak perlu diragukan. Meski pada akhirnya gagal menyelamatkan Leicester City dari jurang degradasi, kontribusinya tetap penting. Pemain asal Nigeria ini telah bermain dalam 27 laga di Premier League 2022/2023. Dengan usianya yang masih 26 tahun, potensi hengkang menguat dan mempunyai kans diincar banyak tim.

Dari kelima nama di atas tersebut, semuanya memiliki kemampuan dan kualitas yang baik. Tak heran jika mereka berpotensi hengkang demi bisa tetap bermain di level teratas sepak bola. Bukan tidak mungkin semuanya bakal meninggalkan Leicester City pada bursa transfer musim panas 2023.

Baca Juga: Klasemen Akhir Premier League 2022/23, Dongeng Leicester Terhenti

Khasan Rochmad Photo Verified Writer Khasan Rochmad

Be curious

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya