4 Pemain dengan Nomor 10 Liverpool sebelum Alexis Mac Allister

Mac Allister menjadi tenaga baru di lini tengah The Kop

Teka-teki masa depan Alexis Mac Allister akhirnya terpecahkan. Setelah melewati proses negosiasi yang cukup alot, gelandang Timnas Argentina ini merapat ke Liverpool. Menurut laporan Fabrizio Romano pada Kamis (8/6/2023), mahar sebesar 35 juta euro (Rp559 miliar) menjadi pemulus langkah Mac Allister dari Brighton Hove & Albion ke Liverpool.

Pada tanggal yang sama, Liverpool pun mengumumkan kedatangan Mac Allister melalui akun Instagram. Dari salah satu unggahannya tersebut, sang pemain diketahui akan mewarisi nomor punggung 10, nomor yang sebelumnya pernah digunakan oleh beberapa pemain hebat. Tak hanya hebat, beberapa nama bahkan cukup lekat di ingatan penggemar The Reds.

Dengan pilihan Mac Allister menggunakan nomor punggung 10, maka banyak pihak yang memasang ekspektasi tinggi untuk penampilannya di Liverpool. Lalu, siapa sajakah pemain yang pernah memakai nomor itu? Berikut ulasan performa lima pemain dengan nomor 10 Liverpool sebelum Alexis Mac Allister!

1. Andriy Voronin

4 Pemain dengan Nomor 10 Liverpool sebelum Alexis Mac AllisterAndriy Voronin (premierleague.com)

Datang dari Bayer Leverkusen pada 2007 dengan label pemain potensial, Andriy Voronin justru gagal tampil menawan selama berseragam Liverpool. Pemain asal Ukraina ini hanya mencetak 6 gol dan 5 assist dari 40 pertandingan. Catatan penampilannya tersebut kebanyakan Voronin mulai dari bangku cadangan.

Buruknya penampilan Voronin mungkin disebabkan kalah saing untuk posisi lini serang. Pada masa yang sama, Liverpool memiliki penyerang hebat nan tajam, seperti Fernando Torres, Dirk Kuyt, dan Petr Crouch. Itulah yang membuat Voronin harus menjalani masa peminjaman di Hertha Berlin (2008/2009) dan akhirnya hengkang ke Dynamo Moscow pada 2010.

2. Joe Cole

4 Pemain dengan Nomor 10 Liverpool sebelum Alexis Mac AllisterJoe Cole (liverpoolfc.com)

Penampilan Joe Cole saat berseragam Chelsea memang menakjubkan. Akan tetapi, hal tersebut tak berlaku ketika berseragam Liverpool. Begitu merumput di Anfield, Joe Cole hanya mencatat 5 gol dan 3 assist dari 42 pertandingan.

Berseragam Liverpool, Joe Cole yang menggunakan nomor punggung 10 ini pernah dipinjamkan ke LOSC Lille. Hal tersebut membuatnya sempat absen membela Liverpool pada 2011/2012 dan hanya terhitung membela Liverpool selama 1,5 musim (2010--2013). Dengan performanya yang tak mencolok, mungkin banyak pihak yang lupa jika Joe Cole pernah berseragam Liverpool.

Baca Juga: Alexis Mac Allister Diperkenalkan Liverpool, Pakai Nomor 10

3. Philippe Coutinho

4 Pemain dengan Nomor 10 Liverpool sebelum Alexis Mac AllisterPhilippe Coutinho (liverpoolfc.com)

Pada awal kedatangannya pada musim dingin 2013, Philippe Coutinho sempat diragukan. Selain umurnya yang masih muda dan minim pengalaman tampil ketika berseragam Inter Milan, Coutinho pun langsung mengambil tanggung jawab besar dengan memakai nomor punggung 10. Namun, keraguan tersebut berubah ketika ia menunjukan performa terbaiknya.

Pemain asal Brasil ini perlahan menjadi pemain ternama bersama Liverpool. Gocekan khas Negeri Samba dan tendangan plesing yang kerap menjadi gol indah merupakan hal yang diingat dari banyak penggemar Liverpool terhadap permainan Coutinho. Selama berseragam The Reds, ia mencatat 54 gol dan 45 assist dari 201 laga dalam 5 tahun (2013--2018).

4. Sadio Mane

4 Pemain dengan Nomor 10 Liverpool sebelum Alexis Mac AllisterSadio Mane (liverpoolfc.com)

Sadio Mane mengabdi untuk Liverpool selama 6 tahun (2016--2022). Dari 6 tahunnya tersebut, Mane menggunakan nomor punggung 10 selama 4 musim terakhir. Sedangkan, 2 musim sisanya ia habiskan dengan menggunakan nomor punggung 19.

Bicara soal performa, tak ada yang meragukan kehebatan Sadio Mane di Liverpool. Pemain asal Senegal ini memiliki kontribusi besar dalam keberhasilan Liverpool beberapa tahun terakhir. Hal itu didapat karena penampilan impresifnya yang sering membuahkan gol maupun assist bagi Liverpool. Secara keseluruhan, Mane mencetak 120 gol dan 48 assist dari 269 laga selama merumput di Anfield.

Dalam daftar ini, Sadio Mane dan Philippe Coutinho menjadi pemain yang kiprahnya masih sering diingat oleh penggemar Liverpool. Mereka memiliki permainan apik yang menonjol sehingga tak terlupakan. Hal tersebutlah yang diharapkan bisa menular kepada performa dan kiprah Alexis Mac Allister ketika bermain untuk Liverpool.

Baca Juga: Mac Allister Pakai Nomor 10 di Liverpool, Ini Alasannya!

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya