5 Pemain Top yang Pernah Membela Huddersfield dalam Sedekade Terakhir

Huddersfield jadi tim yang hampir promosi ke EPL musim depan

Keberhasilan Nottingham Forest menembus English Premier League 2022/2023 melalui babak playoff jadi sebuah kesedihan bagi Huddersfield Town. Pasalnya, Huddersfield merupakan tim yang dikalahkan Nottingham Forest di laga playoff tersebut.

Padahal, jika dilihat dari peringkat klasemen, Huddersfieldlah yang unggul di atas Nottingham Forest. Huddersfield sebetulnya bukan klub yang sebesar Nottingham Forest. Akan tetapi, beberapa pemain besar pernah jadi bagian dari klub ini.

Setidaknya dalam sepuluh tahun terakhir, berikut kami sajikan daftar dan ulasan mengenai performa lima pemain top yang pernah membela Huddersfield Town.

1. Robert Green

5 Pemain Top yang Pernah Membela Huddersfield dalam Sedekade TerakhirRobert Green (twitter.com/georgenitroduah)

Nama yang pertama ialah Robert Green, mantan kiper utama Timnas Inggris yang pensiun bersama Chelsea. Robert Green dikenal publik karena blunder memalukannya saat Inggris ditahan imbang oleh Amerika Serikat pada Piala Dunia 2010.

Kendati demikian, Robert Green cukup baik dalam kariernya di level klub. Sebelum pensiun di Chelsea, Green pernah semusim membela Huddersfield. Momen tersebut terjadi pada musim 2017/2018 ketika Huddersfield tampil di English Premier League. Sayangnya, ia tak sekali pun bermain karena kuatnya posisi dari Jonas Loosl.

2. Ben Chilwell

5 Pemain Top yang Pernah Membela Huddersfield dalam Sedekade TerakhirBen Chilwell (twitter.com/MaciejunioYJB)

Jauh sebelum bermain sangat apik bersama Leicester City dan dibeli mahal oleh Chelsea pada 2020, Ben Chilwell pernah membela Huddersfield dalam waktu singkat. Chilwell yang datang sebagai pemain pinjaman dari Leicester City hanya bermain dalam delapan laga.

Torehan tersebut ia catatkan selama dua bulan, tepatnya dari November 2015—Januari 2016. Saat ini Chilwell merupakan salah satu fullback elite di English Premier League dan jadi langganan panggilan Timnas Inggris.

Baca Juga: Brace Bagus Kahfi Bawa Garuda Select Bantai Huddersfield Town!

3. Aaron Mooy

5 Pemain Top yang Pernah Membela Huddersfield dalam Sedekade TerakhirAaron Mooy (twitter.com/DeadlineDayLive)

Di antara nama lain dalam daftar ini, Aaron Mooy jadi pemain yang paling memberikan dampak besar selama berseragam Huddersfield. Pentolan dari Timnas Australia ini 3,5 tahun berseragam Huddersfield.

Akan tetapi, musim efektifnya hanya berjalan selama  tiga tahun karena setengah tahun sisanya ia habiskan sebagai pemain pinjaman di Brighton Hove Albion. Mooy jadi salah satu pemain yang bawa Huddersfiled promosi ke EPL 2017/2018. Selama membela klub berjuluk The Terriers ini, Mooy sukses catatkan 11 gol dan 15 assist dari 120 laga.

4. Trevoh Chalobah

5 Pemain Top yang Pernah Membela Huddersfield dalam Sedekade TerakhirTrevoh Chalobah (twitter.com/cfc_pete)

Trevoh Chalobah jadi salah satu pemain muda terbaik yang tampil di EPL 2021/2022. Chalobah yang sejatinya baru dipromosikan ke tim utama Chelsea pada musim ini sukses catatkan 30 pertandingan dengan kontribusi 4 gol dan 1 assist sebagai seorang bek.

Namun faktanya, Chalobah pernah dipinjamkan ke beberapa tim saat masih menjadi bagian dari tim akademi Chelsea. Salah satunya ialah Huddersfield pada musim 2019/2020. Selama semusim membela Huddersfield, Chalobah bermain sangat apik dengan torehan 1 gol dan 1 assist dari 38 laga.

5. Emile Smith Rowe

5 Pemain Top yang Pernah Membela Huddersfield dalam Sedekade TerakhirEmile Smith Rowe (instagram.com/emilesmithrowe)

Sebelum jadi pemain andalan di Arsenal, Emile Smith Rowe pernah dipinjamkan ke dua klub berbeda. Klub tersebut adalah RB Leipzig (2019) dan Huddersfield (2020). Saat dipinjamkan ke Huddersfield, Smith Rowe sanggup bermain apik dalam waktu singkat.

Pada paru kedua musim 2019/2020, gelandang sernag berusia 21 tahun ini sukses catatkan 2 gol dan 3 assist dari 19 laga. Penampilan apiknya bersama Huddersfield pada masa peminjaman seolah-olah membuka jalan karier Smith Rowe di Arsenal.

 

Musim ini memang bukan jadi kesempatan Huddersfield untuk promosi ke kasta tertinggi. Namun, dengan performa meyakinkan dan impresif seperti yang ia tampilkan musim 2021/2022, bukan tak mungkin jika musim depan adalah waktu untuk mereka.

Baca Juga: Bawa Arsenal Kembali ke Papan Atas, Ini 10 Fakta Emile Smith Rowe

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya