Declan Rice Bagai Mercusuar Arsenal

Arteta punya penilaian spesial terhadap Rice

Jakarta, IDN Times - Kedatangan Declan Rice ke Arsenal dianggap berkah oleh sejumlah pihak. Rice dianggap bisa menjadi motor permainan dan roh permainan yang bisa meningkatkan level Arsenal di musim depan.

Memang, kualitas Rice begitu diagungkan. Dia bahkan dianggap sebagai salah satu gelandang jangkar terbaik dunia saat ini. Maka dari itu, The Gunners rela menghabiskan 105 juta poundsterling atau setara Rp2 triliun.

1. Bagikan energi positif bak mercusuar

Declan Rice Bagai Mercusuar ArsenalDeclan Rice resmi bergabung Arsenal (arsenal.com)

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, menyatakan Rice sebenarnya memang punya kemampuan istimewa. Terutama, soal bagaimana caranya menularkan energi positif di dalam tim. Arteta merasa kalau Rice bak mercusuar di dalam tim yang bisa memberikan cahaya kepada rekan-rekannya.

"Saya melihatnya seperti mercusuar. Dia akan menerangi yang lain dan meningkatkan daya juang rekan-rekannya, membuat tim lebih baik," kata Arteta dilansir situs resmi Arsenal.

Baca Juga: Arsenal Belum Puas Beli Pemain, Cari Akal Buat Dapat Duit

2. Kepingan puzzle yang hilang buat Arsenal

Declan Rice Bagai Mercusuar ArsenalArsenal (premierleague.com)

Rice menjadi rekrutan yang sangat dibutuhkan Arsenal. Arteta merasa, karakter serta kualitas Rice bisa mengangkat level The Gunners. Kepemimpinan, kharisma, dan pengalaman, gelandang Inggris itu menjadi yang sangat diperlukan oleh Arsenal.

"Kualitas fisiknya kami butuhkan. Makanya, kami harus melakukan apa saja buat mendapatkannya. Dia sangat penting bagi kami," kata manajer asal Spanyol itu.

3. Target Rice di Arsenal

Declan Rice Bagai Mercusuar ArsenalDeclan Rice bergabung dengan Arsenal (arsenal.com)

Gabung ke Arsenal, Rice tak cuma mau jadi penggembira. Dia mau menaikkan levelnya lebih tinggi dengan main di Liga Champions untuk pertama kalinya. Pun, pria 24 tahun tersebut mau membawa Arsenal mengakhiri dahaga juara.

"Ambisi saya sekarang adalah untuk juara bersama Arsenal," kata Rice.

Baca Juga: Arsene Wenger Optimistis Arsenal Jadi Juara Premier League

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya