Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Pemain Sassuolo 2025/2026 dengan Nilai Pasar Tertinggi, Ada Idzes

ilustrasi lapangan sepak bola
ilustrasi lapangan sepak bola (unsplash.com/ballaschottner)
Intinya sih...
  • Andrea Pinamonti (Rp293 miliar) menjadi andalan di posisi ujung tombak
  • Armand Lauriente (Rp274 miliar) biasa dimainkan di sektor sayap kiri
  • Tarik Muharemovic (Rp274 miliar) tampil konsisten di lini pertahanan
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Sassuolo menjadi salah satu tim promosi di Serie A Italia 2025/2026. Agar dapat bertahan di kasta tertinggi sepak bola Italia, mereka mencoba untuk menghadirkan skuad dengan komposisi terbaik. Beberapa pemain di skuad I Neroverdi memiliki nilai pasar tinggi. Hingga 10 Januari 2026, berikut tujuh pemain Sassuolo 2025/2026 dengan nilai pasar tertinggi.

1. Andrea Pinamonti (Rp293 miliar) menjadi andalan di posisi ujung tombak

Andrea Pinamonti bergabung dengan Sassuolo pada musim panas 2022. Saat itu, dirinya didatangkan dari Inter Milan dengan status pinjaman. Pada musim panas 2023, Sassuolo memutuskan untuk mempermanenkan pemain berkebangsaan Italia ini.

Saat Sassuolo berlaga di Serie B 2024/2025, Pinamonti menjalani masa peminjaman bersama Genoa. Setelah kembali, dirinya menjadi andalan di posisi ujung tombak. Hingga saat ini, Pinamonti telah mencetak 21 gol dan 6 assist dari 90 penampilan bersama I Neroverdi. Kini, pemain berusia 26 tahun tersebut memiliki nilai pasar 15 juta euro atau Rp293 miliar.

2. Armand Lauriente (Rp274 miliar) biasa dimainkan di sektor sayap kiri

Armand Lauriente telah memperkuat Sassuolo sejak musim panas 2022. Ia diboyong dari FC Lorient dengan mahar 10,1 juta euro atau Rp197 miliar. Saat ini, nilai pasar pemain asal Prancis tersebut telah menyentuh angka 14 juta euro atau Rp274 miliar.

Bersama Sassuolo, Lauriente biasa dimainkan di sektor sayap kiri. Dirinya telah memperkuat I Neroverdi dalam 121 pertandingan. Dari seluruh penampilan tersebut, pemain berusia 27 tahun ini berkontribusi dengan mencetak 34 gol dan 21 assist.

3. Tarik Muharemovic (Rp274 miliar) tampil konsisten di lini pertahanan

Sassuolo merekrut Tarik Muharemovic dengan status pinjaman dari Juventus pada musim panas 2024. Muharemovic menjalani musim debutnya dengan berhasil membawa Sassuolo menjuarai Serie B 2024/2025. Pada musim panas 2025, I Neroverdi memutuskan untuk mempermanenkannya dengan biaya transfer 3 juta euro atau Rp58 miliar.

Pemain berusia 22 tahun tersebut mampu tampil konsisten di lini pertahanan. Muharemovic telah membukukan 46 penampilan dengan menyumbang 4 gol dan 4 assist. Berkat performa impresifnya, nilai pasar Muharemovic saat ini mencapai 14 juta euro atau Rp274 miliar.

4. Ismael Kone (Rp274 miliar) bermain untuk Sassuolo dengan status pinjaman

Ismael Kone tengah menjalani musim perdananya di Serie A. Pemain berusia 23 tahun tersebut dipinjamkan Olympique Marseille kepada Sassuolo hingga Juni 2026 nanti. Sekarang, Kone memiliki nilai pasar sebesar 14 juta euro atau Rp274 miliar.

Tidak butuh waktu lama, Kone langsung menjadi pilar di lini tengah. Ia merupakan pilihan utama Fabio Grosso di posisi gelandang tengah. Bersama Sassuolo, Kone telah mencatatkan 17 penampilan dengan torehan 3 gol.

5. Jay Idzes (Rp195 miliar) hampir selalu dipercaya untuk tampil penuh

Setelah Venezia terdegradasi ke Serie B, Jay Idzes memutuskan untuk menerima pinangan Sassuolo pada musim panas 2025. Pemain berkebangsaan Indonesia ini didatangkan I Neroverdi untuk menambah kekuatan di lini belakang. Idzes menyepakati kontrak berdurasi 4 musim yang berlaku hingga Juni 2029 mendatang.

Idzes hampir selalu dipercaya untuk tampil penuh. Ia menjadi rekan duet Tarik Muharemovic di jantung pertahanan. Idzes telah membela Sassuolo dalam 17 pertandingan Serie A. Nilai pasar pemain berusia 25 tahun tersebut saat ini menyentuh angka 10 juta euro atau Rp195 miliar.

6. Kristian Thorstvedt (Rp195 miliar) bermain untuk Sassuolo sejak 2022

Kristian Thorstvedt merupakan pemain yang berposisi sebagai gelandang. Ia diperkenalkan sebagai pemain baru Sassuolo pada musim panas 2022. Sassuolo menjadi satu-satunya klub Italia yang diperkuat pemain asal Norwegia tersebut.

Hingga saat ini, Thorstvedt telah bermain untuk Sassuolo dalam 108 laga. Ia juga turut berkontribusi dengan mencatatkan 17 gol dan 7 assist. Kini, nilai pasar pemain berusia 26 tahun tersebut berada di kisaran 10 juta euro atau Rp195 miliar.

7. Cristian Volpato (Rp195 miliar) tidak selalu tampil sebagai starter

Cristian Volpato adalah pemain jebolan akademi AS Roma. Setelah promosi ke tim utama I Giallorossi, Volpato kesulitan mendapatkan kesempatan bermain. Pada musim panas 2023, dirinya memutuskan untuk berlabuh ke Sassuolo.

Bersama Sassuolo, Volpato tidak selalu tampil sebagai starter. Pemain dengan nilai pasar 10 juta euro atau Rp195 miliar tersebut sering dimasukkan pada babak kedua untuk memberikan penyegaran. Sejauh ini, ia menorehkan 60 penampilan dengan mengemas 6 gol dan 11 assist.

Para pemain di atas memiliki nilai pasar tertinggi di skuad Sassuolo. Sebagian besar dari mereka menjadi andalan Fabio Grosso. Mereka tentu diharapkan dapat membawa I Neroverdi setidaknya bertahan di Serie A.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Gagah N. Putra
EditorGagah N. Putra
Follow Us

Latest in Sport

See More

Siap-siap, Maybank Marathon 2026 Segera Hadir

11 Jan 2026, 07:00 WIBSport