4 Pemain Terakhir yang Diboyong Manchester United dari Serie A Italia

Rasmus Hojlund menyusul?

Manchester United sedang mengalami krisis di lini depan. Mereka tak memiliki striker yang benar-benar bisa diandalkan untuk mencetak banyak gol. Setan Merah pun kini harus berburu striker baru pada bursa transfer musim panas 2023.

Salah satu nama yang kabarnya jadi incaran Manchester United adalah Rasmus Hojlund. Ia adalah striker Atalanta yang baru berusia 20 tahun. Meski masih muda, Hojlund sudah menunjukkan potensinya dengan tampil tajam sepanjang musim 2022/2023.

Hojlund berpeluang meninggalkan Serie A Italia dan bergabung dengan Manchester United. Sebelumnya, Setan Merah juga pernah mendatangkan empat pemain berikut ini dari Serie A. Bagaimana kiprah mereka bersama Manchester United?

1. Matteo Darmian

4 Pemain Terakhir yang Diboyong Manchester United dari Serie A ItaliaMatteo Darmian (manutd.com)

Pada musim 2015/2016, Manchester United memboyong dua pemain dari Serie A Italia. Salah satunya Matteo Darmian. Bek kanan asal Italia tersebut dibeli dari Torino dengan harga 18 juta euro atau Rp295 miliar.

Pada musim pertamanya di Manchester United, Darmian menjadi bagian dari tim inti. Ia juga turut berperan membawa Setan Merah menjuarai Piala FA musim tersebut. Namun, jumlah penampilannya makin menurun pada musim-musim berikutnya.

Darmian meninggalkan Setan Merah pada 2019. Selama empat musim, ia mencatat 92 penampilan di semua ajang. Kini, Darmian membela Inter Milan dan sudah meraih lima trofi bareng Nerazzurri sejauh ini.

2. Sergio Romero

4 Pemain Terakhir yang Diboyong Manchester United dari Serie A ItaliaSergio Romero (manutd.com)

Manchester United juga memboyong Sergio Romero pada musim panas 2015. Kiper asal Argentina itu direkrut dari Sampdoria dengan status bebas transfer. Romero hanya diplot sebagai kiper pelapis di Manchester United, tetapi jasanya cukup signifikan.

Peran penting Romero bagi Setan Merah khususnya nyata pada musim 2016/2017. Ia menjadi kiper utama di ajang Europa League dan berhasil mengantarkan Manchester United juara. Pada musim yang sama, Romero juga mengangkat trofi Community Shield dan Piala Liga.

Romero bertahan di Manchester United hingga 2022. Ia mencatat total 61 penampilan dengan 39 clean sheet di semua ajang. Jumlah itu terbilang hebat untuk kiper yang berstatus pilihan kedua.

3. Paul Pogba

4 Pemain Terakhir yang Diboyong Manchester United dari Serie A ItaliaPaul Pogba (premierleague.com)

Manchester United kembali memboyong pemain dari Serie A pada musim panas 2016. Paul Pogba dipulangkan dari Juventus setelah sebelumnya dilepas secara gratis pada 2012. Namun, Manchester United mesti merogoh kocek 105 juta euro atau Rp1,72 triliun untuk melakukannya.

Nilai tersebut sempat membuat Pogba menjadi pemain termahal di dunia kala itu. Awalnya, harga fantastis itu terbilang pantas. Pogba memegang peran penting saat Manchester United memenangi Europa League dan Piala Liga pada 2016/2017.

Sayangnya, inkonsistensi menjadi masalah Pogba pada musim-musim berikutnya. Ditambah persoalan cedera yang kerap menimpa, kontribusi Pogba pun makin lama makin minim. Akhirnya, Manchester United kembali melepasnya secara gratis ke Juventus pada 2022.

4. Cristiano Ronaldo

4 Pemain Terakhir yang Diboyong Manchester United dari Serie A ItaliaCristiano Ronaldo (instagram.com/manchesterunited)

Seperti Pogba, Cristiano Ronaldo juga kembali ke Manchester United setelah membela Juventus. Uniknya, nasib yang Ronaldo alami pun akhirnya mirip dengan Pogba. Setelah kembali pada musim panas 2021, Ronaldo langsung nyetel dengan Manchester United dan tampil tajam.

Sepanjang musim 2021/2022, Ronaldo mencetak 24 gol di semua ajang. Namun, semuanya memburuk pada musim berikutnya. Kedatangan pelatih Erik Ten Hag membuat Ronaldo tak lagi dapat jaminan tempat utama. Ditambah lagi, fisik dan ketajaman Ronaldo pun makin menurun.

Ironisnya, Ronaldo malah memperparah keadaan dengan tindakan indisipliner. Puncaknya, ia melakukan wawancara kontroversial yang menyudutkan Manchester United jelang akhir 2022. Tak lama berselang, Ronaldo dan Manchester United pun sepakat untuk berpisah.

 

Empat pemain di atas cukup berkontribusi bagi Manchester United setelah diboyong dari Serie A Italia. Namun, ada yang performanya belakangan menurun. Jika Rasmus Hojlund bergabung dengan Manchester United, bisakah ia lebih bersinar dan konsisten?

Baca Juga: 10 Fakta Rasmus Hojlund, Striker Baru Atalanta asal Denmark

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya