Gak Nyangka, 5 Pemain Top Ini Pernah Membela Preston North End

Meski klub kecil, Preston pernah dibela pemain top

Apakah kamu tahu Preston North End? Nama klub ini memang jarang terdengar karena mereka adalah klub kasta bawah Liga Inggris. Terakhir kali mereka berlaga di divisi teratas adalah musim 1960/1961 dan saat ini mereka berlaga di divisi Championship. Namun, mereka juga pernah meraih trofi bergengsi, yaitu 2 gelar Liga Inggris dan 2 Piala FA.

Meski tak terkenal, Preston North End ternyata pernah juga memiliki beberapa pemain top yang populer. Mereka punya karier yang cukup membanggakan, bahkan ada yang jadi legenda salah satu klub besar. Ini dia 5 pemain tersebut.

1. David Beckham 

Gak Nyangka, 5 Pemain Top Ini Pernah Membela Preston North Endmanchestereveningnews.co.uk

Pertama, ada David Beckham, bintang sepak bola Inggris yang pernah membela tim-tim besar, seperti Manchester United, Real Madrid, AC Milan, dan Paris Saint-Germain. Namun, sebelum namanya medunia, Beckham pernah dipinjamkan oleh MU ke Preston North End di divisi ketiga Liga Inggris pada musim 1994/1995.

Dilansir Global Times, Beckham yang kala itu berusia 19 tahun awalnya takut MU meminjamkannya karena ingin membuangnya. Namun, setelah beberapa laga dengan Preston, Beckham justru betah dan ingin tetap membela Preston! Tentu Sir Alex Ferguson menolak dan memulangkannya ke MU, klub tempat Beckham akhirnya menjelma menjadi pemain bintang kelas dunia.

Baca Juga: Debut Model, Ini Gaya Pemotretan Romeo Beckham untuk L'Uomo Vogue

2. Danny Welbeck 

Gak Nyangka, 5 Pemain Top Ini Pernah Membela Preston North Endlep.co.uk

Beckham bukan satu-satunya pemain MU yang pernah dipinjamkan ke Preston North End kala masih muda. Danny Welbeck pun mengalaminya pada tahun 2010 kala usianya baru 20 tahun. Welbeck yang berposisi striker dipinjam oleh pelatih Preston, yaitu Darren Ferguson yang adalah putra dari Sir Alex Ferguson.

Welbeck mendapat kesempatan bermain 8 kali bersama Preston dengan sumbangan 2 gol dan 2 assist. Welbeck sempat menjadi pemain muda yang menjanjikan di MU, namun tak pernah benar-benar jadi bintang dan akhirnya hengkang ke Arsenal. Kini, Welbeck tengah membela Brighton & Hove Albion sejak awal musim ini.

3. Anders Lindegaard

Gak Nyangka, 5 Pemain Top Ini Pernah Membela Preston North Endpnefc.net

Berikutnya ada Anders Lindegaard, penjaga gawang asal Denmark yang pernah membela Manchester United sejak 2010 hingga 2015. Lindegaard memang hanya diplot sebagai kiper cadangan semasa di MU, tapi itu lebih karena kiper utama Setan Merah saat itu adalah Edwin van der Sar dan David de Gea, dua kiper kelas dunia yang tak tergantikan.

Lindegaard juga pernah dipanggil timnas Denmark meski hanya mengantongi 5 caps. Bersama Preston North End, Lindegaard bermain selama 1,5 musim sejak 2016 hingga 2017, tampil 24 kali di semua ajang, dan mencatat 5 clean sheet. Saat ini, Lindegaard yang telah berusia 36 tahun tengah membela Helsingborg, klub divisi kedua Liga Swedia.

4. Jordan Pickford 

Gak Nyangka, 5 Pemain Top Ini Pernah Membela Preston North Endskysports.com

Kiper utama Everton sekaligus Timnas Inggris, Jordan Pickford, pun sempat merasakan berseragam Preston North End. Itu terjadi pada musim 2015/2016 dengan status pinjaman dari Sunderland. Pickford memang membela Sunderland sebagai klub pertamanya sejak 2011 hingga 2017.

Selama di Preston, Pickford dipercaya tampil 27 kali dan mencatat 14 clean sheet. Ia kemudian dipulangkan ke Sunderland dan penampilan bagusnya membuat Everton merekrutnya pada 2017. Bersama The Toffees, Pickford langsung dipercaya menjadi kiper utama dan sejauh ini sudah bermain 154 laga di semua ajang dengan 43 clean sheet.

5. Bobby Charlton 

Gak Nyangka, 5 Pemain Top Ini Pernah Membela Preston North Endthesefootballtimes.co

Terakhir, bahkan legenda Manchester United sepanjang masa, Bobby Charlton, pun pernah bermain untuk Preston North End. Charlton sempat memegang rekor gol terbanyak untuk MU dengan 249 gol dan Timnas Inggris dengan 49 gol sebelum kedua rekor itu dipecahkan oleh Wayne Rooney.

Charlton juga pernah meraih Ballon d'Or, dan turut membawa Inggris juara Piala Dunia 1966. Setelah membela MU selama 17 musim, Charlton berhenti bermain dan menjadi manager Preston pada musim 1973/1974. Namun, musim berikutnya ia kembali ke lapangan hijau dan menjadi player-manager bagi Preston. Pada tahun 1980 barulah Charlton benar-benar pensiun dari sepak bola.

 

Itulah 5 pemain top yang ternyata pernah membela Preston North End, klub semenjana di kasta bawah Liga Inggris. Gak disangka, ya! Menurutmu, siapa yang terhebat dari kelima pemain tersebut?

Baca Juga: Comeback, Hattrick Bagus Kahfi Bawa Garuda Select Kandaskan Preston!

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya