Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Rodrigo De Paul Resmi Berseragam Atletico Madrid

Rodrigo De Paul (twitter.com/DiarioOle)

Jakarta, IDN Times - Rodrigo De Paul akhirnya resmi berseragam Atletico Madrid pada Selasa (13/7/2021). Ia merupakan pemain yang tampil menawan bersama Udinese di Serie A musim lalu.

Atletico harus merogoh kocek sebesar 35 juta euro atau Rp602 miliar demi mendaratkan Rodrigo. Mereka pun bakal memberikan kontrak jangka panjang kepada pemain asal Argentina ini, yakni sampai Juni 2026.

“Saya begitu bahagia, saya akan tampil untuk klub yang menjadi juara LaLiga musim lalu. Saya pun sekarang tahu, tanggung jawab besar mengikuti hal itu,” kata Rodrigo dikutip laman resmi klub.

1. Ingin memberikan yang terbaik untuk Atletico Madrid

Menurut Rodrigo, kepindahannya ke Atletico merupakan langkah besar dalam perjalanan karier sepak bolanya. Hal itu semakin terasa istimewa, karena lonjakan kariernya terjadi bertepatan dengan keberhasilan mempersembahkan gelar Copa America untuk Argentina.

Menilik semua hal yang sudah dipercaya, Rodrigo pun bakal mencoba memberikan yang terbaik dan memenuhi ekspektasi publik.

“Saya adalah pencinta sepak bola dan sangat mengikuti perjalanan Atletico, karena sebelumnya bermain di Spanyol. Selain itu, ada teman-teman yang bermain di sini (LaLiga),” ujar Rodrigo.

2. Sempat berseragam Valencia pada 2014

sportzion.com

Rodrigo sempat membela Valencia pada 2014-2016 silam. Namun, namanya mulai terpinggirkan saat Nuno Espirito Santo jadi pelatih di Estadio Mestella. Hal itu tak berubah hingga Gary Neville datang. Walhasil, ia memilih hengkang ke Udinese untuk menjajal Serie A. 

Usut punya usut, Rodrigo ternyata memiliki klausul kontrak dengan Valencia. Walau Udinese yang berhasil menjual pemain, kedatangan Rodrigo ke Atletico membawa berkah tersendiri bagi Valencia. Diperkirakan Los Che mendapat jatah 5,6 juta euro (sekitar Rp96,3 miliar) dari hasil penjualan Udinese.

3. Rodrigo De Paul tampil gemilang bersama Udinese dan Argentina

Rodrigo De Paul. (vbetnews.com)

Pemain 27 tahun ini tampil memukau bersama Lionel Messi dan kolega di Copa America edisi kali ini. Ia mencatatkan satu gol dalam tiga penampilannya bersama Argentina, termasuk ketika mengalahkan Brasil di final yang digelar pada 11 Juli 2021 kemarin.

Sebelum diresmikan Atletico Madrid, Rodrigo De Paul diincar banyak klub papan atas Eropa, seperti Liverpool di bursa transfer musim panas ini. Hal itu tak lepas dari penampilannya yang impresif dengan mengoleksi sembilan gol, 10 assist bersama Udinese musim lalu. 

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ilyas Listianto Mujib
EditorIlyas Listianto Mujib
Follow Us