West Ham Keluarkan Larangan Seumur Hidup Pada Pelaku Invasi Lapangan

Mereka menginvasi lapangan ketika West Ham dikalahkan Burnley di kandang

West Ham mengeluarkan larangan seumur hidup kepada lima pendukung yang menginvasi lapangan pada Sabtu (10/3). Mereka tidak diizinkan untuk menonton laga West Ham di manapun hingga kapanpun. Keputusan tersebut dilatar belakangi oleh kericuhan yang mereka sebabkan pada hari itu.

1. Lima pendukung menginvasi lapangan karena geram

West Ham Keluarkan Larangan Seumur Hidup Pada Pelaku Invasi Lapangansoccerhotspot.com

Kerusuhan terjadi saat para pendukung West Ham tidak terima dengan kekalahan tim kesayangan mereka. Karena geram, lima pendukung West Ham menginvasi lapangan dan menyebabkan kekacauan. Dilansir beinsports.com, kapten West Ham, Mark Noble, sempat menghalangi salah satunya hingga jatuh ke tanah.

Wasit yang memimpin pertandingan, Lee Mason, terpaksa menghentikan pertandingan karena situasi sudah tidak kondusif. Pihak keamanan juga mulai berdatangan karena suporter di tribun ikut ricuh. Pada menit-menit terakhir, ratusan pendukung West Ham merangsek ke arah tribun utama.

2. Mereka memprotes manajemen West Ham

West Ham Keluarkan Larangan Seumur Hidup Pada Pelaku Invasi LapanganPremier League via Mirror Online

West Ham saat ini berada di peringkat 17 dan tengah berjuang untuk menghindari zona degradasi. Para pendukung sendiri tidak puas dengan performa klub dan menyalahkan manajemen. Seperti dilaporkan Mirror Online, saat lima pendukung masuk ke lapangan dan ratusan lainnya menyerbu tribun utama, ada beberapa pendukung yang masih di tempat duduk sambil bernyanyi,"Kita bukan West Ham lagi", "Pecat para pimpinan", serta "Kemana perginya uang klub?".

Ratusan pendukung pun mengarah ke tribun utama di mana para pemilik klub berada. Tak sedikit yang kemudian menunjukkan kegeraman dengan mengacungkan jari tengah kepada salah satu chairman West Ham, David Sullivan. Usai pertandingan, West Ham langsung merilis pernyataan resmi.

Pihak klub menyatakan "telah meluncurkan investigasi penuh dan menyeluruh terhadap penonton yang yang menyebabkan kerusuhan" saat pertandingan. West Ham juga mengaku mengadakan "pertemuan darurat yang melibatkan para pemangku kepentingan London Stadium".

3. Hasilnya adalah lima pendukung yang menginvasi lapangan menerima larangan menonton West Ham seumur hidup

West Ham Keluarkan Larangan Seumur Hidup Pada Pelaku Invasi Lapanganbeinsports.com

Dikutip dari BBC Sport, West Ham merilis pernyataan bahwa mereka telah mengambil langkah "cepat dan tepat" setelah terjadinya serangkaian aksi "kekerasan dan agresi fisik yang sangat parah". Mereka memutuskan untuk memberlakukan larangan menonton pertandingan West Ham seumur hidup kepada kelimanya.

Beberapa pendukung yang melempar koin dengan "niat untuk mencederai atau melukai" juga menerima hukuman serupa. West Ham pun mengingatkan siapapun yang berusaha membuat kerusuhan semacam itu akan menerima sanksi yang tak kalah berat.

"Kami tak memiliki toleransi sama sekali terhadap segala bentuk kekerasan yang mengancam keamanan orang lain, dan kami berkomitmen untuk memastikan lingkungan yang aman serta nyaman untuk semua pendukung," tulis West Ham. Salah satu petinggi West Ham juga mengakui bahwa tanggal 10 Maret itu adalah "salah satu hari paling menyakitkan" dalam sejarah klub.

Rosa Folia Photo Verified Writer Rosa Folia

sudah tahu didi kempot sejak sekolah dasar.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya