Argentina Kalah dari Uruguay, Messi Jadi Sosok Brutal

Messi sempat mencekik leher pemain Uruguay lho

Jakarta, IDN Times - Laga kelima Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL antara Argentina dan Uruguay, Jumat (17/11/2023) dini hari WIB berlangsung panas. Perseteruan sempat terjadi di tengah laga, salah satunya melibatkan Lionel Messi.

Argentina sendiri harus rela menelan kekalahan 0-2 dari Uruguay dalam laga yang dihelat di La Bombonera itu. Ronald Araujo dan Darwin Nunez jadi momok bagi Argentina di laga ini. Namun, yang menarik justru tingkah Messi yang begitu brutal di laga ini.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia U-17 2023: Inggris Lolos, Argentina Menjaga Asa

1. Messi bersitegang dengan pemain Uruguay

Argentina Kalah dari Uruguay, Messi Jadi Sosok BrutalLionel Messi dari Argentina mengenakan jersey peringatan Diego Maradona saat World Cup pada South American Qualifiers Argentina melawan Chile di Estadio Unico, Santiago del Estero, Argentina, Kamis (3/6/2021). ANTARA FOTO/POOL via REUTERS/Juan Mabromata.

Dalam tangkapan video di beberapa akun media sosial, tampak Messi terlibat cekcok dengan pemain Uruguay. Cekcok itu terjadi di awal-awal laga, tepatnya pada menit 20, diawali pelanggaran Alexis Mac Allister terhadap Maximiliano Araujo.

Messi begitu brutal dalam momen ini. Terlihat Messi sedikit mencekik bek Uruguay, Mathias Oliveira. Beruntung, cekikan itu tidak berlangsung lama, dan berubah menjadi aksi saling dorong yang pada akhirnya dipisahkan oleh pengadil lapangan.

2. Uruguay tampil efektif

Argentina Kalah dari Uruguay, Messi Jadi Sosok BrutalUruguay sebagai kandidat juara Piala Dunia 2022 (twitter.com/ChannelNewsAsia)

Di pertandingan ini, terlepas dari keributan yang ada, Uruguay memang tampil efektif. Mereka memang kalah penguasaan bola dari Argentina, dengan persentase 36 persen berbanding 64 persen. Mereka juga kalah dari segi tembakan yang dilepaskan, yakni enam berbanding 12.

Akan tetapi, dari enam tembakan itu, Uruguay berhasil mencetak dua gol. Beda dengan Argentina yang begitu kesulitan dalam mencetak gol. Efektivitas ini menjadikan Uruguay keluar sebagai pemenang.

3. Kekalahan perdana Argentina di kualifikasi

Argentina Kalah dari Uruguay, Messi Jadi Sosok BrutalTim nasional Argentina (football365.com)

Kekalahan dari Uruguay ini jadi kekalahan perdana Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sebelumnya, dari empat laga, mereka selalu meraih kemenangan. Uruguay jadi tim yang sukses menorehkan luka bagi Argentina.

Selepas ini, Argentina masih ditunggu lawan berat di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pada Rabu (22/11/2023) pagi WIB, mereka sudah dinanti Brasil. Sedangkan Uruguay, mereka akan melawan Bolivia.

Baca Juga: 5 Pemain Uruguay dengan Gol Terbanyak di EPL, Termasuk Nunez

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya