Menanti Duet Kylian Mbappe-Erling Haaland di Real Madrid

Haaland dan Mbappe akan bersama di Madrid

Jakarta, IDN Times - Real Madrid bersiap untuk menggebrak lagi di bursa transfer musim panas 2022 mendatang. Tidak tanggung-tanggung, mereka berencana menduetkan Kylian Mbappe dan Erling Haaland.

Dilansir Marca, Presiden Real Madrid, Florentino Perez, sudah gatal ingin melakukan transfer besar lagi di 2022. Dalam beberapa musim terakhir, Madrid memang tampak adem ayem di bursa transfer, buah dari pandemik COVID-19.

Akankah hal ini terwujud? Apakah Madrid punya dana yang begitu besar untuk merekrut Haaland dan Mbappe secara bersamaan?

1. Real Madrid tunggu kontrak Kylian Mbappe habis

Menanti Duet Kylian Mbappe-Erling Haaland di Real MadridMbappe bawa PSG menang 2-0 kontra Reims (Instagram.com/psg)

Untuk Mbappe, Madrid memang sudah mengejarnya sejak beberapa musim terakhir. Paris Saint-Germain (PSG) bersikukuh ingin mempertahankannya, tetapi Mbappe juga bersikeras ingin pergi dari Parc des Princes.

Jika tidak ada aral melintang, kontrak Mbappe akan habis pada 30 Juni 2022. Nah, saat itu, Madrid bisa mendatangkan Mbappe secara gratis. Dengan catatan, Mbappe tidak secara tiba-tiba memperpanjang kontraknya bersama PSG.

Toh, merunut aturan Bosman, sekarang pun Mbappe sejatinya sudah bisa memilih klub. Madrid, tentunya, disebut-sebut masih jadi tujuan utama eks pemain AS Monaco ini.

Baca Juga: Assist Ajaib Kylian Mbappe dalam Kemenangan PSG

2. Real Madrid siap bersaing dapatkan Erling Haaland

Menanti Duet Kylian Mbappe-Erling Haaland di Real MadridErling Haaland (bundesliga.com)

Haaland juga dikabarkan tengah diburu oleh Madrid. Mereka ingin Haaland datang ke Bernabeu, sehingga duet Haaland-Mbappe akan tercipta. Namun, jalan terjal sudah menanti Madrid jika ingin merekrut Haaland.

Selain harganya yang mahal, 75 juta euro (setara Rp1,2 triliun), Madrid harus bersaing dengan Manchester City dan Barcelona yang juga meminati jasanya. Madrid juga harus bernegosiasi dengan Mino Raiola, karena masa depan Haaland bergantung padanya.

Namun, optimisme tetap menguat di Madrid, karena Haaland memang ingin pindah ke klub besar. Haaland ingin pindah ke klub yang bisa menjamin dirinya dapat Ballon d'Or. Madrid, adalah salah satu klub yang bisa memberikan jaminan tersebut.

3. Perlukah duet Haaland-Mbappe di Real Madrid

Menanti Duet Kylian Mbappe-Erling Haaland di Real MadridKylian Mbappe dan Erling Haaland saat bertemu di Liga Champions (fansided.com)

Duet Haaland dan Mbappe adalah duet impian. Dengan menempatkan dua pemain muda tertajam ini di lini depan, maka sebuah laga bisa dilakoni dengan mudah. Itu pula yang terbersit dalam pikiran manajemen Madrid.

Namun, Madrid tidak boleh lupa, bahwa selain penguatan di lini depan, mereka perlu memperkuat lini-lini lain. Mereka harus mencari pengganti trio Toni Kroos-Luka Modric-Casemiro di tengah, plus memperkuat lini belakang, terutama di posisi bek tengah.

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya