Piala Dunia 2022: Inggris Ditahan Imbang Amerika Serikat Tanpa Gol

Lini depan Inggris mengalami kebuntuan

Jakarta, IDN Times - Inggris gagal meraih kemenangan dalam laga kedua fase grup Piala Dunia 2022. Bertemu Amerika Serikat (AS) di Al Bayt Stadium, Sabtu (26/11/2022) dini hari, skuad 'Tiga Singa' ditahan imbang 0-0.

Sejak babak pertama dimulai, Inggris langsung menekan lini pertahanan Amerika Serikat. Menerapkan formasi yang tidak jauh berbeda seperti ketika menghadapi Iran, Inggris tampil dominan.

Lini serang Inggris dimotori Bukayo Saka, Mason Mount, Raheem Sterling, dan Harry Kane. Sedangkan lini tengah masih diisi oleh Jude Bellingham dan Declan Rice. Dengan susunan pemain yang sama, Inggris justru kerepotan.

Berbeda dengan Iran, Amerika Serikat mampu memeragakan pertahanan yang apik. Tim Ream dan Walker Zimmerman mampu mengadang pergerakan para pemain Inggris, ditopang Tyler Adams dan Weston McKennie dari tengah.

Seiring berjalannya babak pertama, pertahanan rapat AS Ini memberikan kerepotan tersendiri bagi Inggris. Pergerakan para pemain mereka jadi terbatas, dan mereka kesulitan menembus kotak penalti AS.

Di sisi lain, AS acap menerapkan beberapa serangan balik berbahaya. Manuver Sergino Dest dari kanan, serta Antonee Robinson dari kiri, menopang kinerja dari lini depan AS dalam melancarkan serangan cepat.

Sedangkan dari pihak Inggris, Kane sudah banyak mundur dan menjemput bola dari area tengah. Hal ini dilakukan untuk memperlancar distribusi bola Inggris, yang kerap tersendat di area tengah. Mundurnya Kane ini memberikan efek positif.

Aliran bola Inggris berjalan lebih lancar, tetapi kebuntuan masih tetap menghiasi mereka. Pun dengan AS, mereka masih gagal mencetak angka. Alhasil, skor 0-0 bertahan sampai babak pertama tuntas.

Memasuki babak kedua, kuasa pertandingan masih dipegang oleh Inggris. Akan tetapi, ada beberapa perubahan yang mereka lakukan, seperti memasukkan Jack Grealish, Marcus Rashford, dan Jordan Henderson.

Begitu juga Amerika Serikat. Mereka memasukkan Brenden Aaronson dan Shaquell Moore. Masuknya para pemain ini membuat intensitas laga yang tinggi tetap terjaga.

AS, yang begitu pasif di babak pertama, langsung melakukan gebrakan d babak kedua. Mereka lebih berani menekan para pemain Inggris, bahkan ketika mereka menguasai bola di area pertahanan sendiri. Hal itu sedikit menyulitkan Inggris.

Di sisi lain, Inggris juga masih mencoba untuk membobol pertahanan AS lewat variasi umpan-umpan pendek. Akan tetapi, tidak seperti babak pertama, kali ini AS acap memotong aliran-aliran bola Inggris di sepertiga akhir mereka sendiri.

Di sisa waktu babak kedua, Inggris coba melakukan variasi. Kali ini, mereka coba melakukan kombinasi serangan lewat sisi sayap, dengan memanfaatkan kecepatan Rashford, Grealish, dan Sterling. Namun, upaya mereka ini urung membuahkan hasil juga.

AS juga tidak tinggal diam menghadapi kebuntuan ini. Mereka juga coba melakukan kombinasi umpan-umpan pendek untuk menembus kotak penalti Inggris. Sayangnya, hal ini juga urung memberi hasil bagi mereka.

Hingga babak kedua tuntas, skor 0-0 ini tidak berubah. Tak ada lagi pemenang antara Inggris dan Amerika Serikat, dan hal ini membuat tim 'Tiga Singa' gagal mengunci tiket ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 lebih cepat.

Baca Juga: AS Tampil Disiplin, Inggris Masih Mandul di Babak I

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya