Shane Pattynama Segera Jadi WNI, Keppres Sudah Diteken Jokowi

Shayne bakal susul Jordi Amat dan Sandy Walsh

Jakarta, IDN Times - Kabar baik datang dari calon pemain naturalisasi Indonesia, Shane Pattynama. Selangkah lagi, dia akan merealisasikan keinginannya untuk jadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali berkata, surat Keputusan Presiden (Keppres) soal pemberian WNI untuk Shayne sudah ditandatangani oleh Presiden Joko 'Jokowi' Widodo. Dalam waktu dekat, Shayne akan disumpan jadi WNI di Kanwil Kemenkumham Jakarta.

"Kepres pemberian kewarganegaraan RI untuk Shayne Pattynama sudah ditandatangani oleh Bapak Presiden Joko Widodo. Selanjutnya, Shayne akan mengikuti pengambilan sumpah di Kanwil Kemenkumham Prov DKI Jakarta," ujar Amali, Selasa (3/1/2023).

1. Menpora berharap proses perpindahan asosiasi juga dikebut

Shane Pattynama Segera Jadi WNI, Keppres Sudah Diteken JokowiPemain Viking Fk, Shayne Pattynama, merupakan pemain keturunan Indonesia-Belanda yang siap melakukan proses nanturalisasi dan sudah mengirimkan dokumen penunjang demi bisa bela Timnas Indonesia. (Instagram/@s.pattynama)

Amali juga berkata, selepas pengambilan sumpah, dia ingin agar proses perpindahan asosiasi Shayne juga dikebut. Saat ini, Shayne masih berada di bawah naungan Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB).

"Kita berharap proses ini (naturalisasi Shayne) bisa segera rampung, termasuk perpindahan dari Asosiasi Sepak Bola Eropa (Belanda, KNVB) ke Asosiasi Sepak Bola Asia (Indonesia, PSSI)," kata Amali.

Baca Juga: Tok! Paripurna DPR Setujui Shayne Pattynama Jadi WNI

2. Shayne tambahan kekuatan untuk Indonesia

Shane Pattynama Segera Jadi WNI, Keppres Sudah Diteken JokowiShayne Pattynama, calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia (instagram.com/s.pattynama)

Lebih lanjut, Amali juga berharap hadirnya Shayne bisa menambah kekuatan Timnas Indonesia. Apalagi, performa pemain asal Spanyol yang baru dinaturalisasi, Jordi Amat, juga cukup menjanjikan di Piala AFF 2022.

"Dengan kehadiran Shayne Pattynama ini diharapkan bisa menambah kekuatan Timnas Indonesia pada pertandingan-pertandingan yang akan dihadapi oleh timnas ke depannya," ujar Amali.

3. Potensi Shayne mentas di beberapa ajang

Shane Pattynama Segera Jadi WNI, Keppres Sudah Diteken JokowiShayne Pattynama (instagram.com/s.pattynama)

Memang, pada akhirnya Shayne tidak bisa memperkuat Indonesia di ajang Piala AFF 2022. Namun, menilik agenda timnas di 2023, ada beberapa ajang yang bisa diikuti pemain yang kini mentas bersama Viking FK tersebut.

Khusus di level Timnas Indonesia senior, ada gelaran Piala Asia 2023 yang bisa jadi momen Shayne Pattynama unjuk gigi. Juga, ada beberapa laga FIFA Matchday yang bisa jadi momen Shayne tampil bersama skuad Garuda.

Baca Juga: Shayne Pattynama Pamerkan Kemampuan Bahasa Indonesia

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya