Timnas U-22 Akhirnya Lepas dari Bayang-bayang Thailand di SEA Games

Timnas Indonesia U-22 akhiri dahaga emas SEA Games

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-22 menorehkan hasil positif di SEA Games 2023. Bersua Thailand dalam laga final di National Olympic Stadium, Selasa (16/5/2023) malam, Garuda Muda menang dengan skor 5-2.

Lima gol dari Timnas U-22 Indonesia di laga ini dicetak oleh Ramadhan Sananta (dua gol), Irfan Jauhari, Fajar Fathur Rahman, dan Beckham Putra. Thailand hanya mampu membalas dua kali. Mereka tidak berkutik lawan Indonesia.

Kemenangan ini juga memiliki arti lain bagi Indonesia. Sebab, Indonesia selalu berada dalam bayang-bayang Thailand, terutama di ajang SEA Games. Tercatat, dalam tiga pertemuan di final SEA Games sebelumnya, Indonesia hanya menang sekali.

Kemenangan itu didapat Indonesia pada 1991 silam, ketika skuad Garuda diperkuat oleh Robby Darwis, Peri Sandria, dan Bambang Nurdiansyah. Sisanya, pada laga final 1997 dan 2013, Indonesia kalah dari Thailand.

Uniknya, dua dari tiga pertemuan itu berakhir lewat adu penalti. Indonesia menang pada 1991 dengan skor 4-3 dan Thailand membalasnya di 1997 dengan kemenangan 2-4. Pada 2013, Indonesia kalah 0-1 dari Thailand.

Kini, berkat kemenangan di SEA Games 2023, Indonesia sukses menyamai catatan lawan Thailand di final. Mereka menang dua kali, sekaligus lepas dari bayang-bayang skuad Gajah Perang di laga final kompetisi olahraga antar negara Asia Tenggara itu.

Baca Juga: Timnas U-22 Sabet Emas SEA Games 2023 Usai Sikat Thailand

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya