West Ham Kena Getah Usai Beknya Tendang Kucing

Akibat aksi Zouma, West Ham terancam kehilangan sponsor

Jakarta, IDN Times - West Ham United ikut kena getahnya setelah sang bek, Kurt Zouma, tertangkap basah menendang kucing peliharaan. Akibat aksi Zouma, Vitality UK membekukan sponsorship buat West Ham.

Tindakan itu diambil oleh Vitality karena kebijakan manajer West Ham, David Moyes, yang tetap memainkan Zouma. Manajemen Vitality mengaku risih dengan keputusan Moyes memainkan Zouma.

"Kami begitu mengecam tindak kekerasan terhadap binatang. Kami sangat kecewa dengan keputusan dari klub," begitu pernyataan resmi Vitality dilansir The Sun.

Tak cuma Vitality, sejumlah sponsor juga sedang meninjau ulang dukungannya terhadap West Ham akibat Zouma masih diizinkan main. Bukan tak mungkin mereka menarik sponsorship terhadap West Ham.

Baca Juga: Bek West Ham Mau Dihajar KO Jagoan UFC Gegara Tendang Kucing

1. Adidas cabut sponsorship Zouma

West Ham Kena Getah Usai Beknya Tendang KucingKurt Zouma bersama West Ham (teamtalk.com)

Selain West Ham yang kehilangan sponsor, Zouma juga mengalami hal serupa. Apparel olahraga asal Jerman, Adidas, memutuskan buat menghentikan dukungan buat Zouma.

Manajemen Adidas telah menegaskan kalau Zouma kini bukan lagi atlet mereka. Dipastikan, Zouma harus mencari sponsor baru untuk mendukung perlengkapannya di atas lapangan.

2. West Ham sudah sanksi Zouma

West Ham Kena Getah Usai Beknya Tendang KucingDavid Moyes (skysports.com)

West Ham sebenarnya sudah menjatuhkan sanksi kepada Zouma sebesar 250 ribu poundsterling atau setara Rp4,8 miliar akibat tindakannya.

Moyes juga berujar kalau pemilihan Zouma berdasarkan alasan teknis. Moyes tak memiliki banyak pilihan untuk menyusun skuadnya di lini belakang.

3. Tak diinvestigasi polisi

West Ham Kena Getah Usai Beknya Tendang KucingAngelo Ogbonna dan Kurt Zouma (twitter.com/WestHam)

Kasus pria Prancis tersebut sebenarnya sudah dinyatakan oleh polisi untuk tak diinvestigasi lebih lanjut. Pihak kepolisian menyatakan hanya harus menyingkirkan video tersebut dari dunia maya.

Namun, ratusan ribu telepon diterima oleh kepolisian Essex terkait laporan agar Zouma dituntut secara hukum. Mayoritas mereka yang menelepon berasal dari aktivis perlindungan binatang.

Baca Juga: Bek West Ham Tersandung Masalah Usai Tendang Kucing

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya