Simon Disebut Ogah Melawat ke Malaysia, Iwan Bule: Gak Benar Itu!

Jakarta, IDN Times - Sempat mencuat kabar, pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, ogah menemani anak asuhnya untuk tampil lawan Malaysia dalam laga lanjutan Grup G babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang digelar di Bukit Jalil, Selasa (19/11).
Ia disebutkan oleh Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, Simon ogah ikut ke Negeri Jiran lantaran adanya pengumuman tentang akan adanya pelatih anyar untuk mengisi pos di skuat Garuda. Sehingga, psikologisnya merasa tak nyaman.
Sumardji juga sempat mengatakan jika pelatih asal Skotlandia itu akan diwakili duet asistennya, Yeyen Tumena dan Joko Susilo dalam duel panas melawan Malaysia nanti. Mereka berdua diproyeksikan untuk memimpin Febri Hariyadi dan kolega dalam satu laga tersebut saja.
1. Iwan pastikan Simon berangkat ke Malaysia

Namun, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule membantah. Menurut dia, pelatih berusia 42 tahun tersebut tak berniat untuk urung berangkat ke Malaysia. Oleh karena itu, Iwan meminta hal itu dikoreksi.
"Saya bilang, oke kalau itu (salah), tidak masalah kalau memang begitu, karena kami juga tak memutus kontrak secara sepihak. Apalagi kami juga masih menunggu pelatih yang akan datang, kata Iwan Bule di sela-sela pertandingan Timnas U-19 melawan Korea Utara, Minggu (10/11).
"Seyogyanya yang bersangkutan masih mendampingi ke Malaysia, dan kebetulan mau, jadi akan berangkat ke Malaysia," lanjut mantan Kapolda Jawa Barat tersebut.
2. Simon tak pernah bicara ogah temani Timnas ke Malaysia

Iwan juga memastikan bahwa Simon tak pernah bicara hal seperti itu. Hal itu muncul, lanjut Iwan, lantaran adanya interpretasi dari publik yang keliru atau ada yang salah bicara. Jadi ia tegaskan sekali lagi bahwa Simon siap dampingi Timnas Indonesia saat berkunjung ke Bukit Jalil.
"Saya sampaikan lagi, bahwa dia tidak pernah bicara sehingga dia sampaikan ke saya. Justru dia berterima kasih karena tidak sepihak (perihal pemutusan kerja sama), kewajiban akan kami berikan terhadap yang bersangkutan," ujar Sekretaris Utama Lemhanas tersebut.
3. Luis Milla dan Shin Tae-yong bakal saksikan laga Timnas Indonesia di Malaysia

Terkait perkembangan calon suksesor Simon, Iwan belum mau menyebutkan nama pasti. Namun, ia menyiratkan bahwa calon kuat itu mengarah pada nama mantan pelatih Timnas U-23, Luis Milla dan Shin Tae-yong, yang notabene adalah mantan nakhoda Korea Selatan di Piala Dunia 2018 lalu.
Bahkan, keduanya dikabarkan bakal datang ke Malaysia untuk menyaksikan langsung laga Timnas Indonesia melawan pasukan Harimau Malaya. Di sana, baik Milla atau Tae-yong juga rencananya bakal langsung di-assesment.