3 Fakta Menarik Jelang Duel Jepang Vs Kosta Rika

Jepang harus menang untuk lolos

Jakarta, IDN Times - Jepang bakal bersua Kosta Rika dalam laga lanjutan Grup E Piala Dunia 2022, Minggu (27/11/2022), pukul 17.00 WIB. Duel di Ahmed bin Ali Stadium ini sangat penting buat Jepang, karena bisa menentukan nasibnya dalam Piala Dunia 2022.

Kemenangan akan mengantarkan Jepang lolos ke fase gugur. Kebetulan, dalam laga ini, Jepang lebih diunggulkan usai mempermalukan Jerman dengan skor 2-1 di laga perdananya. Sebaliknya, Kosta Rika di bawah tekanan setelah dicukur habis Spanyol dengan skor 0-7.

Sebelum menyaksikan duel tersebut, ada baiknya kita mengintip fakta menarik yang menyelimuti duel ini. Berikut IDN Times sajikan buat kamu seperti dilansir Goal International dan situs resmi FIFA.

1. Jepang perkasa di hadapan Kosta Rika

3 Fakta Menarik Jelang Duel Jepang Vs Kosta RikaSelebrasi Takuma Asano saat membobol gawang Jerman di Piala Dunia 2022, Rabu (23/11/2022). (Twitter/@FIFAWorldCup).

Ada modal kuat yang dikantongi Jepang demi membukukan hasil positif saat melawan Kosta Rika. Ternyata, Samurai Biru masih terlalu perkasa bagi Kosta Rika.

Pertemuan nanti sore menjadi duel keempat bagi mereka. Jepang masih belum terbendung dengan tiga kemenangan dan sekali hasil imbang dari tiga pertemuan sebelumnya.

Baca Juga: Prancis Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022

2. Tren negatif Kosta Rika yang berkepanjangan

3 Fakta Menarik Jelang Duel Jepang Vs Kosta RikaKeylor Navas sebagai kapten Timnas Kosta Rika (instagram.com/keylornavas1)

Kosta Rika sedang berjuang memutus tren negatifnya. Mereka sudah terlalu lama tak mencicipi kemenangan saat berlaga di Piala Dunia.

Kemenangan terakhir Kosta Rika dibukukan pada edisi 2014 lalu. Setelah mengalahkan Uruguay dan Italia di fase grup, Los Ticos sudah tiga kali keok dan empat kali ditahan imbang di Piala Dunia.

3. Ritsu Doan dan Takuma Asano bisa ukir rekor pribadi

3 Fakta Menarik Jelang Duel Jepang Vs Kosta RikaBintang Jepang, Ritsu Doan, usai cetak gol ke gawang Jerman di Piala Dunia 2022. (twitter.com/FIFAWorldCup)

Aktor kemenangan Jepang atas Jerman, Ritsu Doan dan Takuma Asano, berkesempatan untuk mengukir rekor di Piala Dunia. Dengan catatan, mereka harus membobol gawang Kosta Rika.

Dengan begitu, dua pemain tersebut bisa sejajar dengan legenda Samurai Biru, Junichi Inamoto. Junichi merupakan satu-satunya pemain Jepang yang bisa mencetak gol secara beruntun dalam dua pertandingan pembuka. Hal tersebut diukirnya pada edisi 2002 lalu.

Baca Juga: Jepang Enggan Besar Kepala Usai Bekuk Jerman di Piala Dunia 2022

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya