Mikel Arteta Jengkel Usai Arsenal Gagal Tekuk Sporting Lisbon

Lini belakang dan depan Arsenal bermasalah

Jakarta, IDN Times - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, dibuat kesal usai anak-anak asuhnya gagal membekuk Sporting Lisbon pada leg 1 babak 16 besar Europa League 2022/23, Jumat (10/3/2023) dini hari WIB. Itu karena lini belakang The Gunners kurang solid.

Situasi tersebut membuat Bukayo Saka dan kolega ditahan imbang tuan rumah di Estadio Jose Alvalade, dengan skor 2-2. Padahal, Arsenal sempat unggul lebih dulu, lewat aksi William Saliba saat duel baru berusia 22 menit.

1. Rapuhnya lini pertahanan Arsenal

Mikel Arteta Jengkel Usai Arsenal Gagal Tekuk Sporting Lisbonpotret Mikel Arteta (premierleague.com)

Dalam duel tersebut, Arsenal sebenarnya mendominasi sepanjang babak. Namun, kelengahan mereka di lini pertahanan harus dibayar mahal, lantaran Sporting mampu menggetarkan gawang yang dikawal Matt Turner dua kali.

Goncalo Inacio menyamakan kedudukan pada menit 34. Arteta kesal karena anak-anak asuhnya tidak ada inisiatif untuk melakukan duel udara.

Kemudian, Sporting mampu berbalik unggul berkat sontekan Paulinho menit 55. Arteta pun dibuat geleng-geleng kepala lantaran empat pemain yang berada di kotak penalti gagal menjaga Paulinho dengan baik.

"Saya pikir kami kebobolan dua gol yang sangat buruk. Kami seharusnya bisa bertahan lebih baik ketika di dalam kotak penalti," kata Arteta melansir laman resmi Arsenal.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Usai Arsenal Ditahan Imbang Sporting Lisbon

2. Kurang tajam di lini depan

Mikel Arteta Jengkel Usai Arsenal Gagal Tekuk Sporting LisbonPotret dalam duel Sporting Lisbon vs Arsenal, Jumat (10/3/2023). (Twitter/@Arsenal).

Tak hanya lini belakang, Juru taktik asal Spanyol itu pun juga mengkritik performa barisan depan The Gunners. Gabriel Martinelli dan kawan-kawan dinilai begitu tumpul di lini depan.

Arsenal sejatinya mendapat 14 peluang dan tujuh di antaranya tercatat sebagai shots on target. Namun, Arsenal justru bisa imbang gegara Hidemasa Morita melakukan gol bunuh diri menit 62.

"Kami mengambil kendali permainan. Tetapi, ketajaman kami terlihat kurang ketika mencapai sepertiga akhir lapangan," ujar mantan asisten manajer Manchester City tersebut.

3. Sporting bukan lawan yang mudah

Mikel Arteta Jengkel Usai Arsenal Gagal Tekuk Sporting LisbonSelebrasi penggawa Sporting Lisbon saat membobol gawang Arsenal, Jumat (10/3/2023). (Twitter/@Sporting_CP).

Arteta sebenarnya tak heran dengan hasil yang didapat Arsenal di Estadio Jose Alvalade. Sebab, diakui Arteta, Sporting merupakan tim yang tangguh.

Kendati begitu, pelatih 40 tahun itu sudah mengerti cara meredam Sporting. Dia optimistis Arsenal bisa membukukan kemenangan di leg 2, pada 17 Maret 2023 mendatang.

"Sporting adalah lawan yang sangat tangguh. Dengan cara mereka memberi tekanan, kami telah mempelajari beberapa hal yang dapat dilakukan dengan lebih baik di Stadion Emirates," ujar Arteta.

Baca Juga: Hasil Liga Europa: MU Bantai Betis, Arsenal Ditahan Sporting

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya