Sukses Bersama Timnas U-16, Bupati Tangerang Apresiasi Ridho Al Ikhsan

Bupati Tangerang kasih bonus

Jakarta, IDN Times - Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, memberikan apresiasi penggawa Timnas Indonesia U-16, Muhammad Ridho Al Ikhsan, usai menjuarai Piala AFF 2022. Sebab, Ridho merupakan pesepak bola asli Tangerang.

Apresiasi itu diberikan di Stadion Indomilk Arena, Jumat (19/8/2022) malam WIB. Datang bersama kedua orang tuanya, Ridho mendapat uang saku dari KONI Tangerang dan suvenir berupa sepatu dari Asosiasi Kabupaten Tangerang.

"Kami mengucapkan terima kasih, bingkisan ini sebagai bentuk penghargaan kami. Ridho adalah kebanggaan kami, selaku putra Tangerang yang mewakili Indonesia di kancah internasional," kata Zaki Iskandar.

1. Prestasi Ridho dinantikan

Sukses Bersama Timnas U-16, Bupati Tangerang Apresiasi Ridho Al IkhsanPemain Timnas U-16, Muhammad Ridho. (IDN Times/Tino).

Zaki meminta Ridho agar tak cepat puas setelah menyabet trofi Piala AFF. Bek berusia 16 tahun itu harus mendongkrak kualitasnya, lantaran perjalanan kariernya masih begitu panjang.

"Jangan bangga dulu, perjalanan masih panjang, jaga kondisi dan tingkatkan terus kualitas untuk masa depan Indonesia," ujar Zaki Iskandar.

Baca Juga: Rahasia Lapangan Latihan Piala AFF di Sleman yang Tuai Pujian

2. Ridho punya mimpi besar

Sukses Bersama Timnas U-16, Bupati Tangerang Apresiasi Ridho Al IkhsanPemain Timnas U-16, Muhammad Ridho, dapat apresiasi dari Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, Jumat (19/8/2022). (IDN Times/Tino).

Apa yang dikatakan Zaki memang akan dilakoni Ridho. Sebab, dia bermimpi bisa menyusul Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Asnawi Mangkualam yang saat ini bermain di luar negeri.

Tapi, target terdekatnya bisa menembus tim utama di bawah asuhan Bima Sakti pada gelaran Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 mendatang. Dia ingin memberikan yang terbaik untuk Tanah Air.

"Cita-cita saya ingin bermain di luar negeri. Dan semoga saya bisa mendapat kelancaran di kualifikasi, dan bisa lolos ke Piala Asia nanti," kata Ridho.

3. Ridho dikontrak tim muda Borneo FC

Sukses Bersama Timnas U-16, Bupati Tangerang Apresiasi Ridho Al IkhsanProsesi angkat trofi Timnas Indonesia U-16 usai juara Piala AFF 2022. (dok. Kemenpora)

Ridho saat ini merupakan pemain akademi Borneo FC. Diikat selama tiga tahun, ini jadi modal bagus untuk mendongkrak kapasitasnya sebagai bek.

"Alhamdulillah saya sudah terikat kontrak dengan Borneo FC di akademinya," ucap Ridho.

Baca Juga: Menang Piala AFF U-16, Bima Sakti Fokus Kualifikasi Piala Asia U-17  

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya