Suporter Persikab dan PSIM Ricuh Usai Pertandingan 

Kericuhan terjadi di luar Stadion Si Jalak Harupat

Jakarta, IDN Times - Pertandingan antara Persikab Kabupaten Bandung kontra PSIM Yogyakarta yang berakhir dengan skor 1-1 diwarnai kericuhan kedua suporter usai laga di luar Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (28/8/2022). 

Hal itu diduga berawal dari suporter PSIM yang datang ke Soreang untuk mendukung langsung tim kecintaannya, namun tak mendapat sambutan hangat dari tuan rumah.

Pantauan IDN Times, Brajamusti, julukan suporter PSIM keluar terlebih dahulu dari stadion. Namun, mereka sempat mendapat provokasi dari suporter Persikab yang masih berada di lantai dua.

Tak terima, suporter PSIM langsung melempar botol dari bawah hingga mencoba menerobos masuk untuk menghampiri suporter Persikab. Namun, mereka dipukul mundur oleh aparat kepolisian.

Bentrokan antara polisi dengan suporter PSIM malah tak terhindarkan. Suporter PSIM tak terima dan terus memprotes kenapa aparat membubarkan mereka dengan cara yang kasar.

"Kami hanya mau menghampiri bus manajemen. Kami cuma mau protes. Kami tidak membawa sajam (senjata tajam) atau apapun. Tapi kenapa kalian memukul kami. Kepala saya tadi kena pukul," ujar salah satu suporter PSIM saat dipisahkan polisi.

Pada akhirnya, kericuhan berhasil diredam usai adanya mediasi antara polisi dengan suporter PSIM.

Baca Juga: Persikab Bandung Jadi Lawan Pertama PSIM Jogja di Liga 2 

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya