3 HP Foldable yang Rilis Kuartal Pertama 2024, ZTE Hadir Menggoda

Mobilitas paling fleksibel yang bisa menyesuaikan kebutuhan

Smartphone dengan desain foldable makin banyak diminati konsumen karena alasan mobilitas dan fleksibelitas yang bisa menyesuaikan kondisi. Berangkat dari tuntutan tersebut, produsen smartpone pun mulai berlomba menciptakan smartphone lipat di tiap periode agar kebutuhan konsumen smartphone terpenuhi.

Memasuki kuartal pertama tahun 2024, setidaknya ada tiga smartphone lipat dari brand ternama yang bisa kamu pilih untuk menunjang beragam aktivitas. Langsung cek daftar rekomendasi smartphone lipat terbaru itu berikut ini, yuk!

1. HONOR Magic V2 RSR Porsche Design

3 HP Foldable yang Rilis Kuartal Pertama 2024, ZTE Hadir Menggodapotret HONOR Magic V2 RSR Porsche Design (hihonor.com)

Pertama ada HONOR Magic V2 RSR Porsche Design yang rilis pada awal Januari 2024. HP ini memiliki layar Foldable LTPO OLED berdimensi 7,92 inci yang sangat recommended untuk kebutuhan produktivitas dan hiburan. Sedangkan untuk secondary display, kamu akan difasilitasi oleh layar 6,43 inci berpanel LTPO OLED. Supaya aktivitas kreatif terpenuhi disuguhkan fasilitas stylus-pen multiguna untuk aktivitas menggambar, membuat sketsa, dan menulis.

Menyinggung soal dapur pacu, HONOR Magic V2 RSR Porsche Design ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 yang dipadu dengan spesifikasi kelas atas. Spesifikasi kelas atas tersebut terdiri dari RAM 16GB, memori internal 1TB, serta memiliki dukungan baterai tanan 5000 mAh berfitur fast charging 66W. Tak ketinggalan, HP seharga Rp35 juta ini membawakan fasilitas fotografi terbaik dengan melibatkan lensa wide 50MP, telephoto 20MP, serta ultrawide 50MP.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Aplikasi Smartphone Lipat Terbaik untuk Lebih Produktif

2. HUAWEI Pocket 2

3 HP Foldable yang Rilis Kuartal Pertama 2024, ZTE Hadir Menggodapotret HUAWEI Pocket 2 (consumer.huawei.com)

Berikutnya ada HUAWEI Pocket 2 yang bisa kamu beli dengan menebusnya di harga Rp17 jutaan. HP yang rilis pada Februari 2024 ini menawarkan mobilitas yang sangat ringkas karena memiliki dimensi 87,8 x 75,5 x 15,3 mm pada saat terlipat. Soal layar, HUAWEI Pocket 2 punya fasilitas layar utama seluas 6,94 inci berpanel Foldable LTPO OLED dengan refresh rate 120Hz. Sedangkan pada kondisi terlipat, HUAWEI Pocket 2 punya layar sampul seluas 1,15 inci berpanel LTPO OLED.

Soal perangkat lunak, HUAWEI Pocket 2 didukung sistem operasi HarmonyOS 4.0 yang menjadi ciri khas tersendiri. Mengenai spesifikasi teknis, HUAWEI Pocket 2 mengusung konfigurasi RAM 12/16GB dengan ROM berukuran 256/512GB/1TB, fasilitas quad kamera beresolusi 50+8+12+2MP, serta memiliki mobilitas daya terbaik berkat baterai tanam 4520 mAh berfitur fast charging 66W. Di samping itu, HUAWEI Pocket 2 bisa kamu gunakan sebagai daily driver outdoor karena bodinya dilindungi dengan rating proteksi IP68. Varian warna dari smartphone lipat satu ini terdiri dari, black, purple, white, atau gray.

3. ZTE nubia Flip 5G

3 HP Foldable yang Rilis Kuartal Pertama 2024, ZTE Hadir Menggodapotret ZTE nubia Flip 5G (ztedevices.com)

Terakhir, ada nubia Flip 5G yang informasinya segera rilis Maret 2024. Bicara soal display, nubia Flip 5G punya layar utama seluas 6,9 inci berpanel Foldable OLED yang cocok banget untuk aktivitas gaming karena punya refresh rate sebesar 120Hz. Beranjak ke sektor cover display, kamu akan difasilitas layar sampul berpanel OLED seluas 1,43 inci yang berfungsi untuk menampilkan sejumlah notifikasi informatif.

Bicara soal dapur pacu, nubia Flip 5G ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 7 Gen 1 yang konsumsi dayanya sangat ramah karena dibangun dengan fabrikasi 4 nanometer. Sebagai korelasinya, disematkan konfigurasi RAM 6GB, memori ROM berkapasitas 128GB, serta menyajikan fasilitas fotografi berupa dual kamera utama beresolusi 50+2MP berlensa wide dan depth. Soal catu daya, nubia Flip 5G bisa kamu pakai dalam durasi waktu lama berkat fasilitas baterai tanam 4310 mAh. Soal harga, ZTE kabarnya membanderol nubia Flip 5G di kisaran harga Rp9,3 jutaan.

Nah, kamu bisa memilih HONOR Magic V2 RSR Porsche Design untuk kebutuhan multitasking satu frame, editing, atau beragam aktivitas yang membutuhkan dimensi layar luas. Sedangkan untuk kebutuhan yang mengedepankan mobilitas ringkas, kamu bisa pertimbangkan HUAWEI Pocket 2 atau nubia Flip 5G. Jadi, pilih sesuai kebutuhanmu, ya!

Baca Juga: 3 HP High-End ZTE dengan Baterai di Atas 5000 mAh

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Penulis Amatir

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya