3 HP OPPO Reno 11 series dengan Fitur Reverse Charging

Smartphone mid-range terbaik dengan powerbank terintegrasi

Fitur reverse charging banyak dibutuhkan oleh kalangan konsumen smartphone yang sering bepergian atau melakukan aktivitas outdoor secara kontinyu. Pasalnya, HP dengan fitur reverse charging dapat difungsikan sebagai powerbank karena bisa melakukan backup daya pada perangkat yang mendukung protokol pengisian berbasis reverse charging.

Sebagai salah satu produsen smartphone yang sering menciptakan produk HP berkualitas, OPPO memiliki sederet produk di segmen menengah yang telah dibekali dengan fitur reverse charging. Ingin memiliki salah satu smartphone mid-range OPPO dengan fitur reverse charging? Salah satu HP OPPO Reno 11 series dengan fitur reverse charging di bawah ini bisa jadi solusi tepat.

1. OPPO Reno11 F 5G

3 HP OPPO Reno 11 series dengan Fitur Reverse Chargingpotret OPPO Reno11 F 5G (oppo.com)

Pertama ada OPPO Reno11 F 5G yang ditenagai oleh chipset Mediatek Dimensity 7050. Selain menawarkan mobilitas daya berkat fitur reverse charging, OPPO Reno11 F 5G menghadirkan baterai tanam 5000 mAh yang mampu bertahan dalam durasi waktu lama. Di samping itu, mobilitas daya semakin unggul karena ditunjang oleh fitur fast charging 67W yang dapat melakukan proses pengisian daya baterai pada kondisi kosong hingga terisi penuh dalam waktu 48 menit. Sangat cepat, ya.

Di lain sisi, OPPO Reno11 F 5G menyajikan beragam fasilitas terbaik mulai dari triple kamera beresolusi 64+8+2MP, menyajikan layar AMOLED 6,7 inci dengan teknologi HDR10+ yang diproteksi oleh Panda Glass, serta dibangun dengan konstruksi bodi rating IP65. Mengenai varian warna, kamu bisa memilih OPPO Reno11 F 5G dengan opsi palm green, ocean blue, dan coral purple. Berminat membelinya? Sediakan kocek sekitar Rp4,5 juta.

Baca Juga: 5 HP vivo Paling Murah dengan AnTuTu di Atas 500 Ribu 

2. OPPO Reno11 5G

3 HP OPPO Reno 11 series dengan Fitur Reverse Chargingpotret OPPO Reno11 5G (oppo.com)

Hadir sebagai varian kakak OPPO Reno11 F 5G, opsi ini membawakan fitur reverse charging yang sangat berguna pada situasi darurat. Bicara soal mobilitas daya, OPPO Reno11 5G didukung oleh baterai tanam 5000 mAh dengan fitur pengisian cepat berbasis fast charging 67W. Sebagai ciri khas yang melekat dari di sektor perangkat lunak, OPPO Reno11 5G menyuguhkan konfigurasi sistem operasi Android 14 yang terintegrasi dengan user interface ColorOS 14. Tak kalah penting, OPPO Reno11 5G menyuguhkan kualitas display terbaik dengan fasilitas layar AMOLED 6,7 inci yang diproteksi Asahi Glass AGC DT-Star2.

Punya kebutuhan multitasking yang intens? OPPO Reno11 5G membawakan fasilitas memori RAM berkapasitas 8/12GB yang sangat recommended untuk aktivitas multitasking maupun gaming. Soal penyimpanan data kamu bisa memanfaatkan fasilitas memori internal 128/256GB berteknologi UFS 2.2 yang bisa kamu maksimalkan dengan memasang memori pada slot microSDXC. Dibanderol dengan harga Rp6,6 juta, OPPO Reno11 5G punya kemampuan fotografi terbaik dengan dukungan lensa wide 50MP, telephoto 32MP, dan ultrawide beresolusi 8MP.

3. OPPO Reno11 Pro 5G

3 HP OPPO Reno 11 series dengan Fitur Reverse Chargingpotret OPPO Reno11 Pro 5G (oppo.com)

Terakhir ada OPPO Reno11 Pro 5G sebagai varian teratas di jajaran OPPO Reno11 series yang dibanderol Rp8,9 juta. Opsi ini membawakan komposisi spek yang lebih berisi sehingga sangat direkomendasikan jika kamu memiliki bujet lebih. Perlu dicatat, OPPO Reno11 Pro 5G punya dukungan catu data terbaik yang mampu mengisi baterai 4600 mAh selama 10 menit pada kondisi kosong hingga terisi 45 persen. Menariknya lagi, OPPO Reno11 Pro 5G bisa kamu jadikan powerbank karena mendukung fitur reverse charging.

Menyinggung sektor dapur pacu, OPPO Reno11 Pro 5G ditenagai oleh chipset Mediatek Dimensity 8200 yang memiliki performa terbaik dengan konsumsi daya ramah berkat fabrikasi ringkas sebesar 4 nanometer. Kebutuhan gaming dan multimedia akan dimanjakan dengan GPU Mali-G610 MC6 yang mampu mengahsilkan visual terbaik pada layar AMOLED 120Hz berdimensi 6,7 inci dengan proteksi Asahi Glass AGC. Berkenan membelinya? Varian warnanya terdiri dari pearl white dan rock grey.

Ketiga HP OPPO Reno 11 series dengan fitur reverse charging sangat membantu pengguna di situasi darurat untuk keperluan backup daya. Artinya, ketiga HP di atas menyajikan fasilitas powerbank yang terintegrasi sehingga menjadi semakin ringkas. Punya rencana untuk beli yang mana, nih.

Baca Juga: 3 HP OPPO yang Mendukung OIS, Kameranya Jernih!

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Penulis Amatir

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya